Review Pelanggan untuk Zenbu

After Taste Ramennya Hambar

oleh Han Fauziyah, 08 Maret 2016 (8 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

3.8
Foto Makanan di Zenbu

Salmon Skin Roll

Foto Makanan di Zenbu

Salmon Skin Roll

Zenbu memiliki penerangan ruangan yang baik dari lampu-lampu gantung. Ruangannya cukup luas, penataan ruangannya pun menarik namun table settingnya terlalu rapat. Kursi disini ada yang menggunakan material seperti rotan dan sofa, dan meja kayu dengan kaca. Sanitasi ruang disini benar-benar terjaga sangat baik, sanitasi pekerjanya pun baik, mereka mengenakan seragam putih-hitam dengan rapi dan mengenakan penutup kepala.

Saya order ramen dan sushinya.
*Salmon Skin Roll:
Sushinya terdiri dari fried salmon skin, dibalut dengan norie dan ditaburi chicken floss dan tobiko serta biji black wijen. Visual sushinya really good dan cantik sekali, suka banget sama chicken flossnya yang bertebaran semena-mena gitu, aromanya cukup enak. Nasinya lembut banget, ukuran sushinya agak besar dan terdiri dari 8 potong. Rasanya enak, gurihnya pun terasa dan tidak manis. Ada sensasi 'kres-kres' disetiap gigitannya.

*Zenbu Ramen Large:
Ramennya punya banyak topping, ada beef slice, chicken, telor setengah matang, bawang bombai, tempura, irisan wortel dan rumput laut. Aromanya tercium lembut. Tekstur ramennya lembut dan kenyal, rasa kuahnya terasa sedikit gurih, kuahnya lembut, namun after tastenya tidak terasa apapun, tiba-tiba hambar dan rasanya melayang begitu saja hmmm... baru saya mencicipi ramen yang seperti ini.. Apalagi waitressnya bilang kuah ini pedas, tapi saya dan saudara saya tidak merasakan pedas sedikitpun.. padahal beefnya enak banget, juicy dan teksturnya lembut, chickennya enak walaupun sedikit gosong, tempuranya crunchy dan paling juara itu ada rumput lautnya! Duh.. sayang sekali kalau rasanya kurang nendang. 

*Strawberry Yakult Blitz:
Di dalamnya ada jelly dan rasanya terasa banget strawberrynya, benar-benar mendominasi, untuk yakultnya tidak terasa ada sensasi mengigit dari asam khas yakult. Minumannya segar banget, manisnya pas dan enak di lidah serta tenggorokan
*Green Mix:
Green mix ini merupakan minuman campuran pakcoy, lemon, dan nanas. Warna hijaunya benar-benar menggoda. Tekstur minumannya kental banget, aromanya segar. Rasanya asam banget hahhaha, apalagi saya meminta gulanya dipisah, setelah ditambahkan gulapun asamnya masih mendominasi, namun ini segar dan saya cukup menikmatinya. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Zenbu
Foto Makanan di Zenbu
Foto Makanan di Zenbu
Foto Makanan di Zenbu
Foto Makanan di Zenbu
Foto Makanan di Zenbu

Menu yang dipesan: Salmon Skin Roll, green mix, Zenbu Ramen Large, Strawberry Yakult Blitz

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Zenbu

(Jepang)

Central Park, Lantai Lower Ground
Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.2
Suasana:3.8
Harga:3.7
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Han Fauziyah

49 Review

91 Makasih