Review Pelanggan untuk Sana Sini Restaurant - Hotel Pullman Thamrin
All you can eat biasa
oleh Oppa Kuliner (@oppakuliner), 02 Juni 2017 (7 tahun yang lalu)
Yeahhh baru kesini lagi untuk acara buka bersama dengan rekanan bank. Karena bukber sama bank jadi ga bisa ngambil makanan banyak 😞😞 (malu dong ah) bahkan ga sempet nyobain dessertnya. Tapi ini bukan pertama kali nyobain sana sini, well tempatnya okay banget, tapi untuk rasa gua bilang biasa aja jika compare to buffet restaurant lainnya. Dessertnya juara tapi disini ❤️❤️
Yang gua share yg gua makan aja hari itu ya:
1. Sushinya emang enakkkkkkkk banget. Ini selalu jadi the best ya kayaknya kalau di buffet restaurant. Fresh banget
2. Ayam khas lebanon dan kambing panggang gitu ini juga surprisingly enak. Meskipun I'm not a fan of makanan timur. But this one is exception
3. Pempeknya enak ! Even sebaiknya jangan digoreng dulu (jadi mereka sudah goreng dan disajikan jadi agak dingin) tapi tetep bumbunya pas cukanya ok
4. Bakpaonya gak enak. Gua 1 biji aja ga abis. Kayaknya daging ayamnya aneh
5. Mie goreng. Enakan mie goreng tek2, yang ini mienya terlalu keras dan rasanya plain
6. Goreng2an Chinese. Ya ini okay lah apalagi sate ayamnya
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: All You Can Eat
Harga per orang: > Rp. 200.000
Informasi
Sana Sini Restaurant - Hotel Pullman Thamrin
(Indonesia, China, Jepang)
Reviewer: