Review Pelanggan untuk Supergrain

Suka banget

oleh Selfi Tan, 09 Juni 2019 (5 tahun yang lalu)

4.2
Foto Makanan di Supergrain
Foto Makanan di Supergrain
*Review di lokasi lama.

Ada lagi nih restoran yang menyajikan makanan sehat namanya Supergrain. Lokasinya ada di Grand Indonesia. Kalau naik dari lift di samping Zara, keluar pas di resto ini.

Tempatnya lumayan besar dan aku suka ambiencenya. Ambiencenya juga bikin betah.

Di sini kalian bisa pesan menu default atau build your own. Kalau aku biasa selalu pesan build your own. Sudag dapat 1 grain, 1 protein, 3 sides and 1 signature sauce. Di sini aku pilih forbidden black rice, aburi baby corn, green beans, sous-vide egg, blackened jerk chicken dan saucenya pilih fiery matah.

Untuk black rice ini mirip ketan hitam sih baik tampilan. Aburi baby cornnya enak, manis smokey gitu. Sous-vide eggnya juga ok. Nah pas datang ada brokolinya dan aku nggak ngeh, harusnya green beans, tapi ya udahlah. Rasa brokolinya ini ada asemnya kayak acar gitu. Not bad kok. Nah favorit aku sih blackened jerk chicken. Ini daging ayam bagian dada, katanya ini pedas tapi buat aku ngga. Ini bumbunya suka banget terus empuk. Next kalau ke sini lagi bakal tetap pilih ini, udah suka banget soalnya. Terus fiery matah itu yah sambal matah. Sambal matahnya enak lho dan wangi juga.

Secara keseluruhan happy banget makan di sini. Soalnya kadang build your own tapi belum tentu rasa dari yang aku pilih cocok di lidah. Kalau ini 1 piring aku suka semuanya. Next mau cobain lagi kombinasi lainnya.

Aku ada pesan teh juga roastea jade. Seingat aku ada campuran genmaicha, hojicha dan lain - lain. Tehnya sih enak tapi kok dua komponen di atas malah ga begitu berasa di lidah aku.

Staffnya juga ramah - ramah di sini. Oh yah pakai gopay cashback maksimum 15 ribu yah.

Foto lainnya:

Foto Interior di Supergrain

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Supergrain

(Kafe)

Grand Indonesia Mall, Lantai 3A, West Mall
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat


Rata-rata: 4.2
Rasa:4.4
Suasana:4.2
Harga:4.0
Pelayanan:4.2
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

1889 Makasih