Review Pelanggan untuk Mantra Indonesia
Nasi goreng cakalangnya enak
oleh UrsAndNic , 24 Februari 2020 (hampir 5 tahun yang lalu)
Tempatnya cukup spacious dan nyaman. Karena masih agak pagian, menu yang saya inginkan masih belum ready, padahal saya lagi kepingin banget makan nasi kuning bakar. Saya pesan :
*Nasi goreng cakalang Teluk Manado – Nasi gorengnya bisa request tingkat kepedasannya. Saya pesan yang sedang. Nasi goreng ini dilengkapi dengan telur mata sapi, selembar daun selada, irisan tomat, irisan ketimun dan emping. Nasi gorengnya enak, tidak berminyak, potongan cakalangnya juga cukup banyak. Saya suka banget, pedasnya juga pas. Recommended.
*Cakalang Suwir teluk Manado – Porsinya cukup banyak, tasty dan tidak terlalu pedas, tapi rasa saus cabenya tidak autentik Manado.
*Prekedel jagung – prekedelnya cukup besar, crunchy, gorengannya bagus tidak berminyak. Enak banget dan recommended.
*Tahu telur lahir batin – Tahu telurnya tidak terlalu besar, enak dan sauce kacangnya juga enak dan legit, tidak terlalu halus masih ada tekstur kacangnya.
*Ayam Gulai lamun ombak – daging ayamnya empuk dan terasa manis, gulainya cukup enak tapi terlalu encer.
Penasaran mau cobain menu yang lainnya. Untuk saat ini nasi goreng cakalang dan prekedel jagungnya favorit saya banget deh. Kapan2 kalau lagi main ke Kokas, mau cobain juga makan di outlet yang di Kokas.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Indonesia)
Reviewer: