Review Pelanggan untuk Riverstone Bistro
Riverside
oleh Placetogoandeat ID, 21 November 2017 (sekitar 7 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Riverstone bistro ini lokasinya di area perumahan setiabudi regency. Dari luar keliatannya kecil tapi ternyata dalamnya cukup besar, jadi kalau dari pintu masuk, sebelah kirinya langsung private room kemudian ada tangga turun ke bawah nah itu main restonya. Ada indoor dan outdoor, posisi resto ini persis banget di riverside, jadi kedengeran banget tuh suara2 arus air yang membuat suasana menjadi relax, selain itu juga di paling bawah ada taman yang cukup besar membuat mata jadi segar deh liatnya. Suka dengan suasanya disini relax dan nyaman sekali.
Menu yang ditawarkan sebagian besar sih western, tapi ada beberapa menu asia. Gw coba beberapa menu diantaranya :
- chicken steak with bbq sauce : chickennya ini digoreng tepung dulu, lalu topingnya sauce bbq. Enak juga, chickennya cukup tasty, sauce bbqnya juga enak.
- black pepper chicken : ini ayam digoreng tepung lalu disiram dengan sauce black pepper, disajikan dengan nasi putih. Enak juga ini, chickennya cukup empuk dan tasty, sauce blackpeppernya juga enak.
Overall suka sih disini, makanannya enak, suasananya homey, bikin relax dan nyaman. Sebenernya ini seperti rumah tapi disulap jadi restaurant. Next time pasti balik lagi kesini.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: