Review Pelanggan untuk Francis Artisan Bakery
Bakery Langganan
oleh Dwi Izaldi, 18 November 2015 (sekitar 9 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Francis adalah bakery favorit gue, dan kayaknya gue gak bakal pernah bosen deh sama varian disini, karena jenisnya banyak juga dan variatif. Isinya macem macem, ada pistachio, taro, choco mango, edamame, dll yang jarang kita temuin di bakery lain. Gue sukanya disini adalah, roti mereka sehat sehat, mostly less sugar dan less butter. Kali ini gue beli Rocky Milk Hazelnut buat diri sendiri. Gue tertarik dengan rasanya yang gak gampang bikin enek karena rasanya gak overly sweet. Pinggiran rotinya emang agak sedikit pahit ya (karena ada rasa kopinya juga), tapi begitu di bagian fillingnya, enak banget. Rasa manis dari susu nyampur sama rasa wangi dari kopi itu sendiri. Selain itu ada potongan-potongan hazelnutnya juga, jadi super bikin kenyang (apalagi size roti disini gede gede banget). Suka deh pokoknya kesini.
Menu yang dipesan: Rocky Milk Hazelnut
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Toko Roti dan Kue)
Reviewer: