Review Pelanggan untuk Daiginjo
pintu masuknya unik…
oleh yudistira ishak abrar, 06 November 2021 (sekitar 3 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih
Selamat datang di Daiginjo, sebuah resto sekaligus bar lounge bergaya Jepang yang berlokasi di Gancit, lantai dasar. Dari luar, Daiginjo hanya berupa dinding mall tertutup dengan bagian pintu masuk berlapis acrylic merah. Sebuah lorong redup dengan barisan lampu asimetris warna-warni menjadi akses masuk yang keren buat berfoto. Baru setelahnya pengunjung seolah diajak masuk kedalam sudut kota di Jepang dengan beberapa mural karakter superhero serta gangster hasil ciptaan mereka sendiri.
Seating areanya beragam, ada couple seat, bar lounge, komunal seat dan sebuah ruang vip besar yang bisa juga disulap menjadi area DJ untuk party. Tak hanya konsep interiornya saja yang menarik, pelayanan disini pun ramah, informatif dan paham betul apa keinginan pengunjung. Kombinasi yang sempurna bukan?! Eiya, disini ga cuma bisa makan aneka menu khas negeri sakura, tapi juga ada beragam mocktail, sake bahkan kopi.
Chawanmushi (Rp.25.000,-) berhias wortel, peterseli dan irisan jamur, chawanmushi disini rasanya gurih dengan sedikit aroma serta rasa jahe. Didasarnya terdapat potongan ayam dan ikan yang menambah nuansa gurih ke dalam menu appetizer yang tersaji dalam keadaan panas ini. Untuk telur kukusnya sendiri begitu lembut, tidak berbau amis, bagian atasnya tidak berair, tapi kandungan airnya berada di bagian dalam.
Salmon Salad (Rp.65.000,-) irisan ikan salmonnya begitu lembut, juicy dan engga amis. Tumpukan sayurannya fresh, seladanya tidak pahit, tomat cerinya memberi sensasi segar. Ada pula semacem tempura sebagai penambah tekstur kriuk-kriuk. Untuk dressing nya sendiri terasa menyegarkan, ada manis, sedikit asam dan sedikit karakter kacang-kacangan.
Ebi Katsu Tempura Kani Roll (Rp.85.000,-) berisi delapan potong sushi roll berselimut tepung lalu digoreng dengan bagian ekor udang sebagai hiasan. Penyajiannya unik, jadi seolah tampak seperti sepiring lobster. Pugasan sushi ini adalah olahan crabstick yang diiris-iris tipis lalu diaduk bersama mayones, fish roe dan spicy mayo. Rasanya begitu gurih, udangnya terasa, ada sedikit pedas, ada manis, ada creamy dan ada sensasi wasabi.
Orange Juice (Rp.40.000,-) sesuai dengan deskripsi, minuman ini terbuat dari buah jeruk sunkiest asli tanpa tambahan sirup apapun. Karena ga pake campuran, jadi sensasi menyegarkannya tuh benar-benar alami. Karakter khas sunkiest begitu terasa sejak seruputan pertama. Cocok banget sebagai pelepas dahaga setelah makan sushi yang gurih…
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: