Review Pelanggan untuk Mokopi Cafe
Betah nongki
oleh Kuliner_jalan2_mimi_henie , 13 April 2024 (8 bulan yang lalu)
Tempatnya luas dan cozy , pelayanannya cepat dan ramah.Ada area indoor dan outdoor .
Untuk pesanan langsung ke kasir dan bayar langsung , nanti dikasih pager / beeper yang bunyi dan getar ketika pesanan sudah selesai .
Jadi konsumen ambil sendiri pesanannya.
- mokosu aren : kopi nya berasa tapi lebih dominan aren nya . Manisnya pas.
- mosu coffe jelly : susunya berasa , jelly nya banyak , dan manisnya pas.
Untuk menunya banyak dari kopi , non kopi, cemilan dan makanan berat nya pun ada .
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Mokosu Aren, mosu coffe jelly
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: