Review Pelanggan untuk Rantang Ibu
Hidden Gem di area Pasar Minggu
oleh UrsAndNic , 10 Maret 2018 (6 tahun yang lalu)
Beef Steak RI
Bebek Madura sambel korek
Resto Rantang Ibu ini lokasinya di ITS Tower Niffaro Park, Lantai Lobby di Jl. Raya Pasar Minggu No.18. Tempatnya spacious dengan interior yang sangat cantik dan elegan. Sentuhan nuansa tradisional Indonesia di resto fine dining ini terlihat di interiornya dengan beberapa divider dengan motif batiknya dan juga motif tiles di beberapa area resto ini . Di sini ada dua private room yang bisa dipergunakan untuk private event. Nama resto ini sangat mencerminkan nama resto Indonesia dan menunya memang makanan Indonesia yang dikemas dengan cantik dan menarik. Kebetulan diundang Grand Opening dan ada menu khusus yang telah disiapkan oleh pihak resto untuk para undangan. Menu yang saya coba sangat lengkap mulai dari Starter, Soup, Main course dan Dessert. Pertama untuk welcome snack disediakan Ketimus dan Bitterballen. Ketimus, jajan pasar dari bahan singkong dan gula merah ini terasa enak dan tastenya sangat tradisional, tampilan per porsinya juga menarik. Bitterballennya juga enak dan tampilannya juga menarik karena diletakkan di sendok2 keramik putih. Untuk set menunya : Starter :
*Singkong goreng & sambal roa - singkong gorengnya empuk dan well marinated, gorengannya tidak berminyak disajikan di piring kecil dengan garnish daun selada dan irisan tomat cherry. Taste Sambal roanya juga sangat autentik Manado. Tekstur roanya juga bukan yang halus banget, jadi rasanya sangat tradisional, suka banget.
*Sate Lilit – menu starter ini tampil unik dengan sate Bali yang dililit di stick es krim. Sate lilitnya tebal dan legit, terbuat dari campuran ikan dan bahan2 lain yang sangat fresh, enak dan sangat tasty. Sambal matahnya juga pedasnya pas dan enak banget. Soup :
*Soup ayam galantine – ayam yang digiling halus ini benar2 berbeda rasanya dengan beberapa ayam galantine yang pernah saya coba. Ayam galantine di Rantang Ibu ini tastenya mewah dan kuah kaldunya juga enak dan legit. Masakan ini mengingatkan kita pada soup ayam yang biasa disiapkan oleh Ibu di rumah. Tapi di sini memang makanan yang cukup simple ini rasanya benar benar naik kelas. Enak deh.
Main Course :
*Beef Steak RI – Bistik jawa ini tampilannya seperti steak dengan bahan daging sapi premium. Hanya saja sausnya khas bistik Jawa rasanya manis seperti semur. Hidangan ini yang biasa disajikan dengan telur rebus dan kentang. Tampil cantik dengan garnished edible flowernya. Yummy.
*Gindara Dabu Bunga Kecombrang – Potongan Gindaranya cukup tebal, dengan topping dabu dabu dengan campuran kecombrang. Plattingnya sangat cantik dengan garnish potongan jeruk, tomat cherry dan edible flower. Tidak hanya cantik, tapi rasanya benar2 enak. Favorit banget deh.
*Bebek Madura Sambal Korek – Saya hanya sempat mencoba bebeknya saja, tidak sempat mencoba sambal koreknya. Bebek gorengnya enak juga. Saya juga sempat mencoba nasi hijau rasanya juga enak dan legit banget.
Dessert :
*Jenang Grendul – bubur sumsum candil dengan biji salak ubi + ketan hitam – suka banget deh rasanya benar benar tradisional tapi lebih mewah.
*Rujak Ice sorbet – rujak campuran buah buahan segar yang dipotong halus, dengan topping sorbet yang sangat segar. Bumbu rujaknya enak, pedes,seger. Minuman dengan campuran Kawista sirup dari Rembang dan minuman lainnya dengan campuran Markisa dari Medan semuanya enak dan sangat menyegarkan.
Saya sangat suka dengan ambiance di resto ini, kualitas makanannya yang enak dengan tampilan makanan yang cantik dan menarik. Servicenya juga sangat baik dan memuaskan, para pegawainya sangat ramah dan cekatan. Saya pasti akan kembali ke tempat ini bersama dengan keluarga atau dengan teman2 yang lain untuk mencoba menu2 menarik yang lain. Resto ini recommended untuk para pencinta makanan Indonesia.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(Indonesia)
Reviewer: