Review Pelanggan untuk Genki Sushi
Sushi naik kareta
oleh Jocelin Muliawan, 26 Juli 2017 (7 tahun yang lalu)
Genki sushi: restoran Jepang dengan sedikit campur tangan manusia. Jadi begitu sampai kita akan diantat ke tempat duduk yang diatas mejanya sudah disediakan ipad. Kita ga perlu repot-repot memanggil pelayan untuk memesan karena di dalam ipad kita bisa melihat menu makanannya dan langsung klik-klik untuk memesan. Pesanan kita juga diantarkan secara unik dengan menggunakan kereta. Keretanya nanti akan meluncur gitu mengantarkan makanan kita.
Aku disini pesen dragon roll, chicken teriyaki bowl, unagi sushi, dan sashimi bowl. Dragon roll disini agak beda menurut aku karena disajikan dengan alpukat, yang agak jarang aku temui di resto jepang lain. Rasanya sendiri sih b aja ga spesial-spesial banget. Chicken teriyaki bowlnya enak. Ayamnya moist da terbumbui dengan pas. Unagi sushinya juga oke. Sashimi bowlnya menurut aku worth it bgt, karena isinya ada berbagai macam seafood mulai dari udang, salmon, tuna, crab stick, tobiko trus juga ada tamago dan potongan timun. Yaaa... Meskipun hanya suiran-suiran tapi berasa kok seafoodnya. Disini tekstur nasi sushinya juga pas dan terbumbui dengan baik
Fyi. Ocha disini bsa refill. Dan untuk yang ocha panas bisa dibuat sendiri sehingga bisa tambahin matcha nya banyak2 😁
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Dragon Roll, Chicken Teriyaki Bowl, Unagi Sushi, sashimi bowl
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: