Review Pelanggan untuk Wheels Coffee Roasters

Wheels Coffee & Roasters

oleh —beyond bites , 19 Desember 2022 (hampir 2 tahun yang lalu)

4.6
Foto Interior di Wheels Coffee Roasters
Foto Makanan di Wheels Coffee Roasters

Lokasinya ada di lantai dua bangunan ex heritage yang sekarang jadi Uniqlo. Jujur dari segi tempat aku sukaaa banget, luas, bersih, ada area outdoor dan indoor. Nyaman banget biat wfc atau makan-ngopi cantik, cuma pas lunch hour emang penuh dan bising banget.

Aku kemarin sempet waiting list, tapi pas udah di dalem dapet table ga ada batasan waktunya kok. Toiletnya juga nyaman dan bersih, sayang musholanya kurang nyaman dan jaraknya agak jauh di basement.

• Choco-Banana Hazelnut Croissant —IDR29K
Namanya juga choco-banana pasti rasanya mirip molen yaaa🤣🥲 tapi di luar itu, teksturnya flaky dan buttery bangeeet!🥐

• Blueberry Cheesecake —IDR39K
Creamy cheesecake plus fresh blueberry jam-nya bener-bener balance, ga ada yang overpowering antara satu sama lain. Teksturnya juga lembur banget, rasanya kaya meleleh di mulut. Manisnya pas, ga bikin eneg.🫐

• Canelle Lattè —IDR38K
Sebagai cinnamon lovers, suka bangeeeet sama canelle lattè ini! Cinnamon-nya kuat banget dari segi aroma dan rasanya. Kopinya sendiri ga terlalu strong jadi masih bisa diterima lambungku.🥲

• W.D.B —IDR49K
Rasanya tuh familiarrr banget, tapi bener-bener lupa mirip sama wagyu donburi di restoran mana. Dagingnya empuk, juicy, tender, dan porsinya banyak. Poached egg-nya juga rasanya bukan yang plain aja gitu. Enak kok ini tapi sayang dari tampilannya ga appetizing, warnanya pucat banget.

• Karaage Chicken —IDR39K
Potongan ayamnya besar dan tebal, tapi sayang teksturnya alot, keras, dan ga crispy. Rasanya pun kaya yang diangetin, bukan fresh from the oven yang baru dimasak gitu. Saus teriyakinya ga terlalu terasa. On the bright side, saladnya fresh dan enak!

• Well’s Broccoli —IDR39K
Sama sekali ga nyangka menu ini bakal seenak ituuu! Kentangnya lembut, halus, matangnya pas. Broccoli-nya fresh dan bersih. Melted cheese-nya creamyyy banget dan gurih! Enak banget sih.

• Iced Matcha —IDR39K
Sebagai pecinta matcha yang thick, strong, dan pahit aku suka bangeeeet sama matcha ini! Tipe matcha premium, teksturnya smooth, rasanya ga artificial, dan ga ada after taste aneh di lidah.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Wheels Coffee Roasters
Foto Interior di Wheels Coffee Roasters
Foto Makanan di Wheels Coffee Roasters
Foto Interior di Wheels Coffee Roasters
Foto Makanan di Wheels Coffee Roasters
Foto Makanan di Wheels Coffee Roasters

Menu yang dipesan: Well’s Broccoli, Canelle Latte, Blueberry Cheesecake, Choco-Banana Hazelnut Croissant, Iced Matcha, karaage chicken, Wagyu Donburi

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Wheels Coffee Roasters

(Kafe)

Heritage Lifestyle Hub, Lantai 2
Jl. LLRE Martadinata No. 65, Riau, Bandung


Rata-rata: 4.3
Rasa:4.2
Suasana:4.4
Harga:4.1
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.4

Reviewer:

Foto Profil —beyond bites

110 Review

81 Makasih