Review Pelanggan untuk Sate Maranggi Sari Asih
Sate Sapi, kenapa ngga?
oleh RI 347 | Rihana & Ismail, 09 Desember 2018 (sekitar 6 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Sate Maranggi yang legendaris sejak dulu. Dari semula hanya kios kecil, sampai sekarang menempati 2 ruko. Parkir, terutama di jam sibuk, menjadi tantangan tersendiri.
Sate maranggi daging dihargai Rp. 4rb/tusuk, sedangkan sate maranggi campur gajih seharga 3rb/tusuk. Saya sendiri prefer sate campur, karena lemak gajihnya memberikan rasa gurih yang khas.
Uniknya, sate disajikan bersama ketan bakar, dan sambal oncom all-you-can-eat. Enak parah ini sih. Untuk yang mau lebih konvensional, ada juga sih pendamping nasi. Tapi saran saya, go for the ketan bakar!
Tersedia kios terpisah yang menyediakan minuman untuk yang ingin lebih dari sekedar teh tawar gratis. Best option? Es kelapa jeruk.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: