Review Pelanggan untuk Joy Luck Pot
Hot pot yang no pork no lard
oleh Selfi Tan, 31 Oktober 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)
Cobain si Joy Luck Pot yang ada di Lippo Mall Puri. Kalian wajib pesan si volcano beef. Ke sini sekalian coba soup barunya yaitu mala soup. Tadinya udah takut malanya bakal oily banget dan yang pernah makan mala pasti tahu, habis makan pasti lidahnga kebas kesemutan. Nah, tapi di sini malanya ga terlalu pedas dan ga oily. Overall aku suka sama mala soupnya.
Oh yah jangan lupa kalian harus cobain chicken congee soupnya juga, yang semakin dimasak akan semakin mengental. Jadi mirip cream soup gitu, enak deh, aku suka banget.
Untuk appetizer jangan lupa coba salted egg fish skinnya. Enak dan berasa banget salted eggnya. Agak oily sih tapi enak.
Fyi di sini itu menunya ala carte jadi bukan AYCE. Tapi kabar baik di sini no pork dan no lard, jadi semua bisa coba. Mereka punya 21 macam saus, baik yang spicy maupun non spicy yang bisa kalian racik sesuai selera kalian.
Jangan lupa cobain wintermelonnya juga. Mereka pakai brown sugar sebagai pemanis dan pas coba memang enak. Maaf tapi udah langsung minum dan ga sempat foto 😂
Mereka juga ada buah - buahan sebagai pencuci mulut yang bisa diambil di area yang sama dengan tempat saus.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(China)
Reviewer: