Foto Profil Widi Shufi

Widi Shufi

7 Review | 7 Makasih
Level 2
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.6  
    Steak Hotel by Holycow! [ Menteng, Barat ]

    AFFORDABLE

    Kali ini pesan salmon steak dan sirloin

    Salmon steak dengan bayam dan mashed potato. porsinya cukup besar, mengenyangkan, tingkat kematangannya pas. Kulitnya crunchy. Platingnya bagus. Hanya saja penyajian sausnya kurang kece.

    Sauteed mushroomsnya enak. Porsinya cukup banyak tp lupa foto.

    Garden salad, lbh ke green salad ditambah tomat ceri ada daging yg dikeringkan sbg hiasan, disiram saus wijen, garlic breadnya enak, lembut, bumbunya meresap.

    Es lecinya standarlah ya…

    Disini ada pelayannya seru, lucu. Hiburan banget. Terima kasih mas yang kmrin sudah melayani kami dengan baik.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Rumah Makan Simay [ Palmerah, Indonesia ]

    Salah satu nasi padang terbaik

    Salah satu resto nasi padang terbaik, lokasinya terlihat kecil dari depan padahal aslinya luas banget. Depan kursi2 biasa, belakangnya lesehan gazeebo. Jadi kalau mau bawa klien makan disini jg oke. Klo pas makan siang selalu penuh.

    Saya order nasi rendang, rendangnya enak empuk, bumbunya enak, dagingnya jg besar, sebagai tambahannya seperti biasa ada singkong rebus, sayur nangka dan keripik singkong, sambel. Porsinya cukup besar, mengenyangkan.

    Untuk Soto Padang rasanya juga enak, isiannya ada bihun/soun, dendeng dan tetelan. Kuahnya seger apalagi klo ditambah jeruk. Mantap deh rekomen jg…

    Oh ya menu paling okenya dendeng batokok, dendeng kering balado gt, tp lupa ga kefoto. Sama ayamny jg pakai ayam kampung. Kalau kerupuk kulit siramnya standarlah yaaa…

    Selamat mencoba…

    Menu yang dipesan: Nasi Rendang, Soto Padang

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    NO NA MA - Le Meridien Hotel [ Sudirman, Jepang ]

    Kenyang

    Setelah muncul mulu di TL akhirnya coba jg makan disini, sebelumnya reservasi by wa.
    Kami datang hari kamis pas jam maksi jd rada penuh.
    Pelayanannya ramah, namun makanan keluarnya cukup lama. Di meja hanya ada alat makan, untuk minta wasabi, soy sauce atau jahe aja jadi minta berulang krn porsinya kecil2. Jadi ada suatu waktu di meja kita kosong makanan blm pd sampe, nunggu. Sedangkan di meja sebelah makanan keluar mulu, padahal kita duluan juga yang dateng.

    Untuk sushi rasanya standar dengan banyak variatif. Sashiminya segar. Ga bs pilih sushi yg kita mau saja tp sudah platter gitu. Pilihannya 1/2 platter atau 1 plater. Jd enaknya buat sharing.

    Menu pembuka rata2 enak, ada chawan musi, edamame, chukawakame, tori karage dll. Bisa refill berulang2

    Untuk kepala salmon dan salmon skin additional Rp.50rb.

    Dessert hanya disediakan cake. Eskrim dan buah harus bayar lagi.

    Kmrin kita minum ocha yang bisa refill sekitar 35rb jadi total pengeluaran perorang 216rb.

    Untuk min.4 org bisa pakai ruangan yang tatami, tapi buru2an booking. Ambience restonya enak sih.

    Menu yang dipesan: Sashimi, sushi platter

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    KOBAin Coffee [ Tebet, Kafe ]

    Best View Jakarta

    Salah satu rooftop cafe terbaik Jakarta dengan view yang Jakarta banget, karena menyuguhkan panorama Jakarta dengan gedung2 bertingkat dan sekitarnya.

    Untuk kesini sepertinya bagus kapan saja asal cuaca mendukung hehehe.

    Lokasi cukup luas, di ruang terbuka. Tapi cukup aman kok walaupun ada hujan.
    Lokasi terletak di P7 mall Kuningan City, bisa naik langsung lewat lift barang. Kalau lift pengunjung hanya sampai P6 lalu naik sedikit via jalur parkiran.

    Karena kesini lari jadinya saya pwsan kesegaran lemongrass blackcurrent, basicnya teh ada serehnya katanya tp serehnya ga terlelu bwrasa jg, dominan blackcurrent, dengan topping selasih. Segerrrr…
    Kalau bestie aku pesen koba cheese cake, rasanya seperti kopi gula caramel gitu, wangi, kejunya ga berasa…

    Buat nongki cantik rekomen banget…

    Menu yang dipesan: lemongrass blackcurrent, kobain cheese cake

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.