




-
3.4Pempek Unyil [ Kemayoran, Indonesia ]
PEMPEK MANTAP
Di sepanjang Jl. Garuda ini berjejer kios2 pempek dari berbagai merek dan semua nya terkenal. Jadi tinggal pilih, dimana hati dan mata ini berlabuh.
Pempek disini bervariasi dan cukup lengkap, sampai bingung mau pilih yang mana karena keliatannya enak2 semua dengan harga yg relatif terjangkau. Akhirnya memutuskan untuk pesen pempek kapal selam kecil, adaan (bulat) dan keriting.
Menu yang dipesan: pempek campur
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Kwetiau Sapi Hayam Wuruk 61 [ Hayam Wuruk, Indonesia ]
KWETIAU SAPI PALING ENAK DI DAERAH HAYAM WURUK
For me, ini resto kwetiau sapi paling enak dan porsi daging yang paling banyak di daerah Hayam Wuruk bahkan Mangga Besar.
Kwetiaunya porsi besar, rasanya super enak, dagingnya super banyak, kematangan sayur nya pas masih garing, wangi aduhai.
Saya selalu suka dagingnya campur babat. Babatnya bersih tidak bau.
Overall semua nya perfect. Dia hanya buka dari sore - malam, karena kalau pagi-siang tempatnya dipakai untuk kegiatan lain.
TOP MARKOTOPMenu yang dipesan: kwetiau sirem
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.6Ateng [ Kelapa Gading, Indonesia ]
NASI GORENG MERAH PORSI BESAR
Nasi goreng merah dengan porsi super banyak. Ini porsi 2 orang yang dijadiin satu. Merahnya dari bumbu babi merah, dengan topping lapchiong (sosis babi), bakso, udang yang melimpah.
Rasanya pun, surprisingly enak.
Selain nasi goreng, mereka ada juga jual beberapa menu lain.Menu yang dipesan: Nasi Goreng Merah
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
2.8Bakmi Karet Asiu [ Kelapa Gading, China ]
BIASA SAJA
Akhirnya memilih mencoba makan disini, dari sekian banyak bakmi2 yang bertebaran di Kelapa Kopyor ini.
Tertarik karena judul "bakmi karet". Menu yang disediakan cukup beragam, jadi lumayan bikin pusing mau pesen dengan topping yang mana. Mereka juga ada menu paket hemat, akhirnya kita memutuskan makan,
- Karet siobak ayam : Karena ini pilihan dr menu paket hemat, yang harganya lebih murah jadi toppingnya lebih sedikit. Siobaknya sendiri enak, tidak keras walaupun agak keasinan. Ayam nya menggunakan ayam kampung yang di potong kotak2.
- Karet Campur : dengan topping babi cincang kecap, ayam dan garingan yang sudah di lapisi madu. Serta 1 buah pangsit rebus.
- Bakso Goreng : Biasa ajah, kurang berasa daging dan agak keras
Untuk rasa, yah boleh lah untuk di coba. Kuahnya kurang berasa kaldunya, kaya cuma air dikasih penyedap rasa. Tapi tekstur bakmi karetnya emang luar biasa banget rasanya. Kekenyalannya pas, tidak keras dan masih ada gigitan nya.Menu yang dipesan: Bakmi Karet Siobak Ayam, Bakso Goreng, Bakmi Karet Campur
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Cahaya Baru [ Kota, China ]
RESTO TERSEMBUNYI
Kalau bukan orang lama, mungkin tidak tau letak restoran chinese ini. Karena bukan di jalan umum, tempatnya juga masuk gang perumahan gitu. Walaupun begitu tempat makan nya luas loh, kapasitas mejanya juga banyak. Parkiran nya juga cukup untuk menampung belasan hingga puluhan mobil.
Karena namanya yg melegenda, hari biasapun banyak keluarga yang makan malam disini. Kalau soal rasa, tidak perlu diragukan lagi. Penyajiannya cepat dan juga pelayanan nya ramah. Bener2 profesional banget.
- Kepiting cah telur : Ini salah satu menu legenda dan juga simpel banget. Telur di orak arik dengan suiran daging kepiting. Tapi rasanya? hmmm gak perlu diragukan lagi.
- Ayam rebus : bisa pilih 1 ekor atau 1/2 ekor. Ayam rebusnya enak, tapi saya pernah cobain yang lebih enak. Tapi ini worth to try
- Caw Wongsan : alias lindung cah fumak. My all time favourite
- Bakmi Goreng : Isinya banyak, rasanya pas, tekstur mie nya pas.
- Sup ikan tim : katanya menu ini paling khas di resto cahaya baru. Kuahnya enak, tidak terlalu bau amis, ikannya bisa pilih
Lucunya dr resto ini, km gak akan jumpai taplak meja. Karena mereka menggunakan plastik yang menutupi semua bagian meja km, setelah km makan plastiknya tinggal dibuang. Hahaha, kebiasaan yang unik
Sambelnya juga enak, rahasia campuran saya adalah bawang putih, campur rawit dan di tuangkan sambel itu racikan yang luar biasa.Menu yang dipesan: Sup Ikan Tim, Bakmi Goreng, Ayam Rebus, Kepiting Cah Telur, Lindung Fumak
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Re.Juve [ Slipi, Minuman ]
OVERPRICE
Jus sehat, yang menggunakan bahan2 alami, tanpa pemanis buatan dan 100% organic yang dikemas dengan botol yang lucu dan menarik. Clean food dan detox.
Minuman nya enak, walaupun menggunakan bahan2 yang sehat. Tapi memang harganya yang mahal, jadi gak bisa sering2.Menu yang dipesan: Green Glow
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.6Ta Wan [ Slipi, China ]
PUAS
Tawan adalah salah satu resto peranakan Chinese food yang menyediakan berbagai macam menu. Mulai dari sayur2, sapo tahu, sayuran cah khas masakan Chinese, udang goreng mayo, ayam rebus dan juga bubur.
Bubur mereka enak, dengan tekstur yang tidak terlalu cair, rasanya pas.
- Bubur 3 rasa (regular) : terdiri dari udang rebus, potongan ayam dan cakwe sebagai pelengkapnya. Walaupun reguler, porsinya cukup banyak loh.
- Sapo tahu seafood : hampir selalu pesen sapo tahu seafood, karena kuahnya pas. Isi seafood nya banyak ada ikan, cumi udang, jamur dan sayur2an
- Jamur enoki tepung : ini juara banget, jamur enoki di goreng dengan tepung yang crispy banget.
Sambel mereka juga enak dan cocok untuk dimakan dengan nasi. TOPMenu yang dipesan: Sapo tahu seafood, bubur 3 rasa, Jamur Enoki Goreng
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8Pizza Hut Ristorante [ Gambir ]
BANYAK MENU BARU
Salah satu resto yang paling sering dikunjungi kalau lagi binggung mau makan apa. Karena selain makanan pizza hut yang cocok dengan lidah, tempat makan khususnya yang di Juanda ini besar dan cozy.
Pizza selalu berinovasi dengan menu2 mereka, makanya gak bikin bosen dan penasaran pengan cobain menu2 lain nya. Kali ini kami memesan :
- Mushroom soup : sup dengan pastry diatasnya atau yang biasa dikenal dengan Zuppa soup disini rasanya not too good, not too bad. Jadi yah so so saja. Krim nya terlalu cair, mushroom nya banyak, pastry nya enak, tapi a little bit salty.
- Mac & Cheese : Who can't resist keju? meleleh pula? jadi ini enak. Ludes tak bersisa
- Bread & Cheese : potongan roti yang di panggang asal lalu dicocol dengan saus keju.
Overall semua menu di pizza acceptable di mulut orang Indonesia.Menu yang dipesan: Mushroom Soup, Mac & Cheese
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8Mie Godog Jawa Bang Joel [ Kelapa Gading, Indonesia ]
HARUS COBA, HATI2 KETAGIHAN
WGP ini kalau malam banyak tenda2 yang menjual berbagai macam makanan. Salah satunya yang selalu ramai pengunjung adalah Mie godog jawa ini. Mie yang digunakan mie karet, ada kuahnya sedikit jadi agak basah. Telur nya di kocok hingga menghasilkan kuah yg kental dan gurih. Sayuran nya masih krenyes2 garing, suiran ayam, kuahnya berbumbu banget, dimakannya pakai kerupuk putih kalengan. Ini serius enak banget.
Selain mie, kalian juga bisa pilih kwetiau dan bihun selain itu juga bisa pesen sayur godok.
Yummy food dengan harga 20ribu saja per porsi.Menu yang dipesan: mie godog
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Patbingsoo [ Kelapa Gading, Dessert ]
BUAT LUCU2AN AJA
Ruko nya tidak terlalu besar, tapi pas masuk rasanya cozy dan homey banget.
Penasaran dateng kesini karena (lagi2) liat temen2 upload2 di sosmed. Gak pake lama liat2 menu, akhirnya pesen makanan yang paling "fenomenal" :
- Chicken Wings with Cheese : Ini loh sayap ayam dengan pilihan bumbu (garlic/ honey, boleh mix) yang diselimuti dengan melted keju dan side dish kentang goreng. Overall, rasa ayam nya kurang nendang, agak hambar dan kurang bumbu. Ini sih bener2 kemakan gaya aja makan beginian.
- Bibim Pat Bing Soo : Dessert dengan potongan strawberry, kiwi, jelly, red bean, nata de coco diatasnya ada vanilla ice cream dan buah yang dibentuk seakan2 telur mata sapi. penyajiannya lucu banget. Rasanya oke lah
For me, kalo pun dtg lagi kesini mungkin akan cobain menu2 lain, karena pat bing soo selalu ramai, jadi penasaran sama menu lain.Menu yang dipesan: Chicken Wings with Cheese, Bibim Pat Bing Soo
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.