Foto Profil SarMeL

SarMeL

1068 Review | 247 Makasih
Alfa 2023 Level 13
Dimsum BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Dessert
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.6  
    Haagen - Dazs [ Karawaci, Es Krim ]

    COMFY ICE CREAM CAFE 🍨🍦

    Seneng banget dunk salah satu ice cream kesukaan buka "cafe" di Supermal Karawaci. Asli tempatnya cantik, instagrammable banget dan super comfy dengan berbagai seating. Ai pesen yang 2-scoop (harga Rp 65K): "Belgian Chocolate" and "Cookies & Cream". Keduanya adalah rasa favorite.
    .
    Untuk yang "Belgian Chocolate, rasa coklat'nya pekat dan ga bikin eneg. Recommended for Choco Lovers! Plus, "Cookies & Cream" enak juga, teksturnya lembut dan manis'nya PAS di mulut. Tampilannya cantik menarik ditambah bonus buah cherry diatasnya dan biskuit waffle. Kalau dine-in, free satu gelas air dingin. Mantap kan?! 😍😍❤️

    Menu yang dipesan: Belgian Chocolate, cookies and cream

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Yoshinoya [ Gading Serpong, Jepang ]

    BEEF ORIGINAL UENAAAAAK!!!

    Beef'nya itu loh yang bikin nagih. Teksturnya juicy dan lembut banget ga nge-lawan pas digigit. Paketan ala Yoshinoya selalu PAS porsinya dan harganya AMAN buat dompet. Pelayanannya oke dan tempatnya bersih. Lokasi'nya di Food Court SMS, strategis deket ekskalator.
    .
    Ai pesen:
    ☑️ Original Combo Karaage
    Dalam paket Combo ini, dapet daging original Yoshinoya, kerupuk bayam dan ayam goreng Karaage. Jenis dagingnya bisa milih: rasa Original, Yakiniku atau Black Pepper. Dagingnya juicy dan rasanya asin gurih. Ayam goreng Karaage'nya si juara, enak, crispy diluar tapi empuk di dalam. Porsinya PAS di perut.
    .
    ☑️ Paket PUAS Original Beef Gorengan Ayam
    Nah ini karena bisa FREE refill ocha dingin hahaha canda ocha. Pilihnya daging original beef'nya Yakiniku juga. Emang bikin nagih si tekstur dagingnya. Selain itu, dapet gorengan ayam macam nugget dan salad wortel. Goreng'nya bagus, ga oily dan rasanya boljug.

    Menu yang dipesan: Original Combo Karaage, Paket PUAS Original Beef Gorengan Ayam

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.6  
    Chateraise [ Karawaci, Toko Kue ]

    Yeay, buka outlet baru lagi! 🥳🎉

    Akhirnya Chateraise buka outlet baru di Supermal Karawaci, deket rumah. Yeay! Karena lagi grand opening, ada PROMO loh! Setiap pem-belanja-an minimal Rp 100K, dapet "Double Fantasy"
    .
    Ai cobain:
    ☑️ Chocolate Ice Bar & Choco Bucky Choco
    Cobain ice cream coklat, rasanya enak dan bikin nagih. Coklat'nya ga bikin eneg. Bagian luar dilapisin full coklat.
    .
    ☑️ Crispy Chocolate Cake
    Kalau ini si, asli UENAK!!! Cake slice dengan full coklat, cream coklat bagian atas dan di bagian layer tengah ada potongan coklatnya serta cream putih diantara layer. Beugh makyus! Manis'nya PAS di mulut dan beneran lembut cake'nya. Asli ga bikin eneg cream'nya. Suka banget!
    .
    ☑️ Longevity Ring
    Seperti "lapis legit" versi Jepang, bentuknya seperti cincin melingkar, teksturnya lembut tapi kurang "oily", dan kurang tasty. Rada seret di mulut tapi after taste'nya lumayan enak sii ga bikin eneg. Tapi kurang PAS aja rasanya dan beda banget sama yang di Indonesia.
    .
    Pelayanannya oke, cepat dan staff'nya informative banget dalam membantu menjelaskan produk-produk yang dijual. Tempatnya bersih dan ada 4 meja untuk dine-in.

    Menu yang dipesan: Chocolate Ice Bar, Choco Bucky Choco, Crispy Chocolate Cake, longevity ring

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    Teazzi [ Karawaci, Minuman ]

    Yeay, buka outlet baru di Supermal Karawaci!!!

    Sudah dua minggu, Teazzi buka di Food Court Supermal Karawaci samping Imperial Kitchen. Pelayanannya oke, cepet dan bisa duduk di area Food Court sambil pesen makanan dari counter lainnya.
    .
    Ai pesen "Four Seasons Oolong Milk Tea", rasanya seger dingin campuran creamer milk tea dengan teh oolong'nya bikin fresh. Teh Oolong Teazzi aromanya kuat, wangi dan enak diminum. Recommended!

    Menu yang dipesan: FOUR SEASONS OOLONG MILK TEA

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Thai Street [ Karawaci, Thailand ]

    kangen makanan THAI ke sini aja 😄😄

    Nyobain makanan Thai yang rasanya PAS dan COCOK di lidah orang Indonesia, ya disini. Vibe'nya kerasa di Bangkok dengan dekor warna-warni. Pelayanannya cepat ramah. Tempatnya comfy dengan berbagai setting tempat duduk.
    .
    Ai nyobain:
    ☑️ Mango Sticky Rice
    Rasa mangga'nya enak, manis dan ketannya pulen tambah nikmat dengan saus santan diatas ketannya. Rasa saus santan nya asin gurih.
    .
    ☑️ Thai Mango Sago
    Mirip kayak es campur, ada cincau dan potongan buah mangga'nya. Kuahnya santan dan susu, rasanya manis seger dan dingin es serutnya.
    .
    ☑️ Crispy Oyster Mushroom
    Crunchy goreng'nya dan porsinya oke banget buat makanan pembuka. Saus cocolan'nya pun mantap, pedes asem semacam saus salad.
    .
    ☑️ Lychee Fizzy Squash
    Ada dua buah Lychee utuh dengan campuran soda susu, rasanya manis seger.
    .
    ☑️ Lime Mint Soda Squash
    Rasanya seperti mojito, ada potongan daun mint dan soda, rasanya mantap seger.
    .
    Next, mau cobain makanan utamanya ah 😁😁

    Menu yang dipesan: mango sticky rice, Thai Mango Sago, Crispy Oyster Mushroom, Lychee Fizzy Squash, Lime Mint Soda Squash

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.6  
    Gyu Kaku [ Karawaci, Jepang ]

    AYCE GYU KAKU WARBIASAH 🤩👍

    Selalu menjadi favorit kalau pengen makan AYCE, biasanya ambil paket "Standard Buffet" (harga Rp 283K setelah pajak). Karena kali ini makan berdua sama teman, jadi waktu 90 menit ga kerasa banget. Pilihan dagingnya super banyak dan tekstur dagingnya beneran berkualitas ditambah sudah dimarinasi sehingga the taste feels like in heaven inside the mouth!
    .
    Juicy dagingnya, tasty rasanya and PUAS banget! Selalu repeat order dengan "Dragon Karubi", "Spicy Suki Shabu" dan Milk Pudding Caramel'nya. Baik yang pakai ice cream atau tanpa ice cream, dua-duanya enak! Minumnya selalu pilih Ocha dingin. Free refill!
    .
    Pelayanannya oke, ramah, serta cepat dalam menyiapkan order. Tempatnya bersih dan comfy.

    Menu yang dipesan: Standard buffet ayce

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    The Benteng [ Kota Tangerang, Kafe ]

    Mollen ala Tangerang

    Cobain "MOLLEN" ala The Benteng. Walaupun PO (Pre-Order), tapi puas banget dengan rasanya. Kulit luarnya renyah, pastry'nya ga terlalu tebel, pisangnya manis lembut dan isian coklat keju'nya juga banyak. Dapet tas bungkusan warna kuning yang cocok banget buat hampers'an.

    Menu yang dipesan: Mollen

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Bolu Medan C&F [ Gading Serpong, Toko Kue ]

    BOLU MEDAN yang terkenal itu ada di GadSer!

    Dapet kiriman Hampers Natal yaitu Bolu Medan C&F ini. WOW! Pernah beli "Mocca Mini Cake"nya pas dulu awal-awal buka (lupa fotonya ada di folder mana hahaha) itu rasanya enak, karena yang doyan cake-cake sendirian di rumah jadi cobain yang versi "mini".
    .
    Eh, sekarang kecipratan BEST SELLER versi "GEDE"nya plus 2 topping: Kacang dan Ceres. MANTAP! Asli tekstur bolu'nya tu lembut banget macam bolu jadul, terdiri dari 2 warna: coklat dan mocca. Bagian tengahnya ada cream mocca dan selai coklat. Kedua topping sebenarnya enak dan pas manisnya di mulut. Tapi ai lebih rekomen yang topping "KACANG". Taburan kacang halus'nya bikin nagih banget euy! Highly recommended wajib coba!!

    Menu yang dipesan: Best Seller (1/2 Lapis Kacang + 1/2 Lapis Ceres)

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Chateraise [ BSD, Toko Kue ]

    Patisserie from JAPAN 🍰🍰

    Sudah ke 3x-nya beli cake di Chateraise, dan selalu pengen lagi hahahaa. Rasanya lembut banget cake'nya, cream'nya tidak kemanisan, pas di lidah dan toppingnya selalu pakai buah-buah segar. PLUS, penampakannya cantik. Ga heran kalau selalu ngantri kalau mau beli cake di Bakery ini.
    .
    Kali ini ai beli:
    ☑️ Tropical Cream Slice
    Dengan aneka buah di atas cakenya, rasanya manis asem buah berbaur dengan cream dan chiffon cake'nya bikin melting di mulut. Ga bikin eneg dan beneran nikmat!
    .
    ☑️ Strawberry Short
    Dominant buah strawberry utuh dibagian atas dan ada selai strawberry bagian tengah yang mix sama cream putih'nya. Ga begitu asem tapi makyus di mulut. Wajib coba!
    .
    Pelayanannya oke, ramah dan cepat sigap dalam menawarkan produk-produk mereka yang lainnya.

    Menu yang dipesan: Tropical Cream Slice, Strawberry Short

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Bakso Goreng Ayam [ Karawaci, Snack ]

    CEMILAN FAVORITE

    Selalu menjadi favorit untuk cemilan di pagi hari. Tapi kalau mau beli ini harus gercep, karena kalau ud kesiangan sedikit, auto ga kebagian. Buka jam setengah 8 pagi. Lokasinya sekarang ada di 2 tempat: samping Mie Djago dan di Pasar Tomat Ubud.
    .
    Rasanya enak, empuk dan makyus apalagi kalau makan pas masih anget-anget'nya. Kalau pakai saos sambal'nya juga enak. Bisa request minta dipotongin kecil2 biar chew-able. Harganya Rp 5K/pcs.

    Menu yang dipesan: Bakso Goreng Ayam

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.