Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Nikmati Kenyamanan dan Kehangatan Kota Bogor di Hideout Coffee and Kitchen

List Artikel
26 Mei 2023 | 0 Komentar

Bogor, yang terkenal sebagai kota hujan, juga dikenal sebagai kota seribu angkot, terus berdenyut dengan kesibukan warganya. Di tengah-tengah kehidupan yang sibuk ini, Hideout Coffee and Kitchen hadir untuk menciptakan suasana yang hangat dan nyaman bagi para tamu yang datang. Terletak di jantung Kota Bogor, di Jalan Ahmad Yani, Hideout Coffee and Kitchen menawarkan suasana yang segar dan tenang dengan udara yang asri. Dari sini, pemandangan yang menakjubkan memperlihatkan keindahan Bukit Hambalang Sentul dan Gunung Gede Pangrango.


Sumber: Hideout coffee and Kitchen.doc

Para tamu akan merasakan kehangatan khas Bogor yang begitu kental di sini. Di Hideout Coffee and Kitchen, para pengunjung akan segera terpesona dengan suasana "Bogor Banget" yang nyaman, homey, dan cozy. Dengan kapasitas tempat duduk yang mampu menampung lebih dari 120 orang dan suasana outdoor kids friendlyyang penuh romansa dan kenyamanan, Hideout Coffee and Kitchen juga merupakan tempat yang family dan , sehingga menjadi tempat yang sangat cocok untuk berbagai acara seperti family gathering, meeting, dan sebagainya


Sumber: Hideout coffee and Kitchen.doc

Sebagai representasi dari budaya keramahan Bogor, Hideout Coffee and Kitchen berkomitmen untuk selalu menampilkan citra Bogor yang ramah dan ceria. Kami memanjakan para tamu yang datang dengan pelayanan yang sangat baik serta hidangan dan minuman yang memiliki karakter universal, dengan sentuhan cita rasa tradisional-modern. Setiap tamu dan siapa pun yang melangkah ke Hideout Coffee and Kitchen, akan disambut seperti keluarga.


It will happen, People will get better and city will start to heal.
“You probably have to stay in hide out for a while instead of home. "

Hideout Coffee and Kitchen

Foto Hideout Coffee and Kitchen
Foto Hideout Coffee and Kitchen
Foto Hideout Coffee and Kitchen
Foto Hideout Coffee and Kitchen
Foto Hideout Coffee and Kitchen
Foto Hideout Coffee and Kitchen

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?