-
3.6Shi-Da [ Gading Serpong, Taiwan ]
Crispy Chicken-nya enak!
Sebelum tutup libur lebaran, akhirnya Si Buncit mampir ke Shi-Da! Setelah sekian lama cuman lewat-lewat di depannya saja, akhirnya datang dan mencoba deh!
First impression sih tempatnya cukup oke dan ditata rapi. Ada sofa juga. Dekornya berupa pigura dan dinding bermotif batu bata. Sayang, tempatnya agak panas walaupun AC-nya sudah dihidupkan.
Karena Si Buncit datang sejam sebelum tutup, banyak yang sudah habis Bahkan kita customer terakhir! Tapi untungnya masih bisa memesan Lemon Tea, Matcha Milk Tea, dan Crispy Chicken-nya!
Toppingya juga sudah banyak yang habis, alhasil request yang ada saja seperti rainbow jelly. Oke! Masuk ke review singkatnya yah!
1. Lemon Tea with Rainbow Jelly (Rp19.000)
Satu kata! SEGAR! Rasanya asam-asam manis. Lemonnya terasa sekali. Ditambah lagi dengan rainbow jelly yang kenyal. What a good complement!
2. Matcha Milk Tea (Rp15.000)
Kentalnya pas. Rasa matchanya terasa dan sedikit pahit di akhir, tapi manisnya juga sudah pas. Mungkin kalau topping red beannya tidak sold out, Si Buncit makin suka lagi sama minuman yang satu ini.
3. Original Crispy Chicken (Single-Rp24.000)
Enak dan murah! Walaupun single, bisa sharing sampai 2 orang kok! Asin dan gurih. Krenyes krenyes juga! Oh ya Si Buncit request pakai bumbu pedas! Pedasnya gak begitu ganas sih tapi tetep maknyus huahaha...
Overall, the price is so affordable! Rasanya juga enak! Kalau Shi-Da sudah selesai libur lebarannya Si Buncit mau ke sini lagi hihi...Menu yang dipesan: Single Original Crispy Chicken, Lemon Tea with Rainbow Jelly, Matcha milk tea
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.4Coffeedential Roastery & Dessert [ Gading Serpong, Kafe ]
Nyaman banget!
Another coffee shop is around to accompany you! Yes yes yes, berbahagialah warga Gading Serpong, tambah satu lagi nih kedai kopi asik! Kenapa Si Buncit bisa bilang asik? Keep on reading!
Pertama-tama Si Buncit suka banget sama desain dan tata letaknya. Karena gabungan 2 ruko, jadi luas banget nih Bunciters! Meja dan kursinya juga banyak. Hanya saja kursi bar terlalu pendek atau mejanya yang terlalu tinggi, jadi masih kurang nyaman duduk di bar. Desainnya simple dengan dominan warna putih, abu-abu, hitam, dan cokelat. Calming banget deh pokoknya Betah di sini berlama-lama hihi...
Penerangannya juga suka banget! Kalau mampir ke sini siang, penerangannya dari natural light, bagus buat foto-foto. Kalau malam, pakai lampu kuning gitu dan cukup terang.
Sambil ngopi dan makan, kita juga bakal ditemani dengan alunan musik indie, sesekali juga instrumen gitar. Oh ya! Tenang aja, ada wifi dan colokan di bawah meja dan kursi. ACnya juga sejuk gak bikin menggigil kalau lama-lama hehe...
Beralih ke hidangan! Karena favorit Si Buncit adalah cappucino, jadi cobain cappucinonya deh (Rp30.000,-) Kalau boleh bilang, ini one of the best cappucino Buncit have ever tried! Balance antara espresso dan susunya pas. Foamnya juga gak terlalu tebal. It tasted a little bit burnt at the end, tapi enak... Kentalnya juga pas. Boleh dicoba!
Sebagai teman ngopi, Si Buncit pesan Quiche Lauren (Rp36.000,-) Walaupun menurut Buncit kemahalan karena porsinya kecil, tapi ini seriusan ENAK!!! Quiche itu terbuat dari pastry crust (seperti tekstur pie susu) dengan isi adonan susu, telur, potongan smoked beef, dan keju. Super lembut, asin, dan gurih! Nagih deh beneran. Oh ya... Quiche-nya lagi promo diskon 25% loh! Buruan yuks!
Si Buncit juga pesan Thai Tea (Rp33.000,-) nih! Not Buncit's favorite, but it was ok. Gak terlalu kental, manisnya cukup pas, tapi rasa thai teanya kurang strong.
Selain pilihan kopi dan non-kopi juga dessert, ada juga makanan berat seperti nasi goreng, sop buntut, pasta, dan masih banyak lagi.
Mau banget kalau diajak ke sini lagi!Menu yang dipesan: hot cappucino, Quiche Lauren, Ice thai tea
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
2.6Lazy Cow [ Gading Serpong, Barat ]
Not just a place for 'nobar' and beer!
Sebenarnya sudah tau ada tempat ini dari awal-awal tahun 2016, tapi agak gak yakin karena terlihat remang-remang dan buat orang-orang nge-bir dan nge-rokok. Eh... ternyata Lazy Cow juga menyediakan berbagai pilihan makanan berat dan minuman selain bir loh!
Ini dia ulasan singkat menu-menu yang Si Buncit pesan:
1. Lazy Cow Platter 1 (Rp100.000,-)
Platter dengan isi meatball (3pcs), chicken wing (3pcs), onion ring, potato wedges, dan salad. Meatballnya seperti yang di IKEA, namun teksturnya masih terlalu keras. Chicken wingsnya sudah lumayan enak, manis dan lembut. Onion ringnya juga oke, tepungnya garing, rasanya juga asin dan gurih. Untuk kentangnya bukan potato wedges eperti yang tertera di menu, melainkan finger cut french fries Overall, jika porsi dibanding harganya masih terlalu mahal.
2. Carbonara (Rp45.000,-)
Spaghetti dengan bacon, egg yolk, creamy white sauce, dan parmesan cheese. Ini lumayan enak, tapi masih agak kering. Dan untuk egg yolk tidak terlihat nih, mungkin sudah dicampur rata ke spaghetti.
3. Rib Eye Premium Steak-200gr (Rp130.000,-)
Not worth the price Dagingnya lumayan besar, ketebalannya juga pas, tapi masih kurang seasoning. Rasanya masih nanggung gitu. Saus mushroomnya juga terlalu encer. Oh ya, disajikan lengkap dengan french fries dan salad.
4. Grilled Chicken Steak (Rp60.000,-)
Ini juga lumayan enak Ayam fillet seukuran telapak tangan yang dibakar dengan saus manis. Lengkap juga dengan french fries dan salad. Sama seperti rib eye premium steak, saus mushroomnya terlalu encer.
5. Ice Cappucino (Rp40.000,-)
Cappucino dingin dengan taburan bubuk coklat di atasnya. Terlalu dominan rasa pahit kopi. Mungkin bisa diseimbangkan lagi susunya.
6. Lychee Iced Tea (Rp35.000,-)
Kalau menurut lidah Si Buncit, masih terlalu manis. Ada beberapa buah lychee di bawahnya.
Untuk tempatnya sendiri, sudah cukup oke. Namun, tidak mencerminkan tempat makan "steak", yang menjadi ciri khas nama Lazy Cow. Lebih cocok untuk tempat nobar, main dart, dan nge-bir karena pencahayaan yang tidak terlalu terang dan dinding gelap.
Nah yang perlu ditingkatkan juga adalah soal pelayanan, khususnya waktu penyajian. Butuh waktu 30 menit-1 jam sampai semua makanan tersedia di meja
Info tambahan: Lantai 1 (dalam dan luar) dan Lantai 2 (area luar) diperbolehkan merokok. Non-smoking area: Lantai 2 dalam.Menu yang dipesan: Grilled Chicken Steak, Rib Eye Premium Steak, Lazy Cow Platter 1, Carbonara, Ice Cappucino, Lychee Iced Tea
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.2Walao-Eh [ Gading Serpong, Singapura ]
Rasa makanannya kurang nendang...
Walao-Eh adalah salah satu restoran yang terbilang baru di Gading Serpong. Tempatnya cukup strategis yaitu di seberang Hotel Atria Gading Serpong.
Cocok untuk makan bersama teman dan keluarga karena area makannya luas sekali. Di sini juga banyak spot untuk foto karena dinding-dindingnya dihiasi dengan wall art warna-warni.
Mungkin kalau ditanya pilihan menu di sini, Si Buncit akan menjawab Singaporean/Malaysian food. Ada juga beberapa makanan asal Indo sih, cuman lebih dominan ke arah sana.
Soal rasa makanan....tidak sesuai dengan ekspektasi Si Buncit nih. Ada 2 menu makanan berat yang Si Buncit pesan, yaitu Spicy Yang Chow Fried Rice (Rp33.500,-) dan Bakso Campur (Rp35.500,-). Berikut ulasan singkatnya:
1. Spicy Yang Chow Fried Rice: Nasi goreng kecap dengan isi ayam, telur, dan sayur kol. Untuk rasa nasi gorengnya seperti nasi goreng rumahan. Kurang nendang gitu... rasanya nanggung. Rasa pedas menggunakan potongan cabai rawit.
2. Bakso Campur: Awalnya Si Buncit bingung mau makan bakso yang mana karena pilihannya banyak. Nah, ternyata ada satu menu bakso yang di dalamnya ada semua jenis bakso, yaitu bakso campur. Jadilah Si Buncit coba yang ini. Baksonya terdiri dari mie, bihun, bakso sapi, bakso rawit, bakso goreng, dan pangsit goreng polos. Kuahnya tawar, mienya juga terlalu lembek. Kalau untuk baksonya, Si Buncit suka yang bakso sapi.
Nah! Kalau mau minum-minum boleh pesan Milo T-Rex (Rp41.500,-)! Disajikan dalam gelas kaca berukuran besaaaaaar! Bisa sharing sampai 4-5 orang. Manis, segar, dan cukup kental. Milonya berasa!
Overall, harga makanan dibanding dengan rasa kurang memuaskan. Menurut Si Buncit, baik harga makanan dan minuman terlalu mahal. Tapi, untuk suasana dan pelayanan sudah cukup bagus. Semoga bisa ditingkatkan lagi!Menu yang dipesan: Bakso Campur, Spicy Yang Chow Fried Rice, Milo T-Rex
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.6Shake Me Up ! [ Bintaro, Kafe ]
Tempat nongkrong asik di Bintaro!
Kali ini Si Buncit menjelajah kuliner di Bintaro, tepatnya di Sektor 9! Ini adalah tempat makan rekomendasi dari teman Si Buncit yang kerja di sekitar sini. Katanya, tempatnya ramai dan anak muda banget. Makanan dan minumannya juga cocok untuk anak muda.
Sesampainya di sana, memang asik tempatnya! Luas dan ditata cukup rapi. Ada area smoking dan non-smoking. Hanya saja penerangannya agak sedikit gelap.
Soal desain sih cukup oke dan menarik perhatian. Dindingnya bermotif batu-bata merah dengan beberapa pigura, wall art, dan lampu terang bertuliskan Shake Me Up yang menempel. Cocok untuk foto-foto!
Lanjut ke hidangan! Karena nama tempat makannya Shake Me Up! Shakenya harus wajib dipesan nih. Nah pilihan Si Buncit jatuh pada Rolls Rocher Crunch (Rp49.000,-) Milkshake dengan rasa ferrero rocher dan nutella. Disajikan di dalam gelas dengan ukuran yang pas, tidak terlalu kecil, tidak terlalu besar. Di atasnya diberikan whipped cream dan taburan ferrero rocher. Manisnya pas, tidak terlalu cair, dan segar! Dibanding nutella, ferrero rochernya lebih terasa.
Si Buncit juga memesan Lychee Ice Tea (Rp35.000,-) Menurut Si Buncit sih terlalu manis Tapi tetap segar kok! Apalagi diberi 2 buah lychee di atasnya.
Sekarang soal makanan! Pertama, Si Buncit memesan Mozzarella Fish & Chips (Rp65.000,-) Kayaknya sih pakai ikan dori nih yang dibalut tepung dan digoreng. Di atasnya diberi potongan keju mozzarella yang menurut Si Buncit kurang melted. Ikannya juga tidak digoreng garing, alias sudah agak lembek. Sebagai pelengkap, ada kentang goreng dan saus mayo. Kentang gorenya enak! Asin dan gurih.
Ada juga Hotdog Me Up! (Rp45.000,-) alias hidangan khas dari Shake Me Up! Hotdog dengan roti hitam plus sosis bakar, beef bacon, bawang bombay, dan keju mozzarella. Rotinya superrrrr lembut! Untuk toppingnya sih sudah cocok semua dan pas di mulut. Mungkin sosisnya masih kurang lama dibakarnya.
Untuk pelayanan mungkin masih bisa ditingkatkan lagi Ada pelayan yang ramah ada juga yang tidak memberi senyum. Tapi untuk waktu hidang sudah cukup cepat.Menu yang dipesan: Hotdog Me Up!, Mozzarella Fish & Chips, Lychee Ice Tea, Rolls Rocher Crunch
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.4Cascara [ Gading Serpong, Kafe ]
Tempatnya asik!
Kalau ditanya apa yang lagi hits di Gading Serpong, kayaknya jawaban yang paling pas adalah Coffee Shop! Ada di mana mana soalnya hihi... Nah beberapa waktu lalu Si Buncit mampir ke Coffee Shop baru yang ada di Ruko Darwin. Namanya adalah Cascara!
Awalnya sempat bingung lokasinya karena tidak tahu Ruko Darwin di mana. Akhirnya dengan bantuan Waze, sampai juga di sana. First impression dari Si Buncit sih keren! Dari pintunya saja yang seperti bingkai kayu sudah terlihat seperti kedai kopi yang "tidak asal asal".
Tata letaknya juga Si Buncit suka. Ada kursi untuk berdua, bertiga, dan ada ruangan untuk merokok. Warna ruangan yang dominan putih dan cokelat membuat suasana jadi nyaman dan enak dipandang.
Oh ya! Tenang saja... Colokan dan wifi juga tersedia loh hihi... Buat nongkrong atau ngerjain tugas juga pas banget karena super cozy.
Nah, beralih ke menu yang Si Buncit pesan. Pertama, ada paket cappucino dengan pastry, hanya Rp35.000,- saja loh. Pastry croissant dengan ukuran kecil (2 buah) dengan satu gelas cappucino hangat. Kalau menurut Si Buncit, cappucinonya enak. Kopinya terasa, susunya juga tidak terlalu dominan. Jadi balance gitu. Kentalnya juga pas. Dan kalau pastrynya juga sudah enak dan wangi. Sebagai masukan saja, mungkin sebelum dihidangkan ke konsumen, pastry bisa dipanaskan dulu biar lebih fresh.
Selain itu Si Buncit juga memesan Iced Chocolate (Rp37.000,-). Disajikan dalam gelas kaca yang cukup besar dan tinggi. Soal rasa sih sudah oke nih. Kental, manis, dan sedikit pahit. Si Buncit juga masih bisa merasakan butir-butir coklatnya.
Soal pelayanan juga cukup oke. Pas baru memasuki pintu, Si Buncit disapa . Pas mau pesan juga diberikan product knowledge gitu, apa saja yang jadi rekomendasi, dan lainnya. Menu yang dipesan juga cepat datangnya. Mantap!
Menu yang dipesan: cappucino, Iced Chocolate, Pastry
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.3 pembaca berterima kasih.
-
3.6Warung Pradnyani [ Gading Serpong, Indonesia ]
Sate Babinya enak!
Beberapa minggu lalu Si Buncit mampir ke tempat makan khas Bali karena rindu dengan nasi campur khas Bali. Beberapa teman Si Buncit merekomendasikan untuk mampir ke Warung Pradnyani aja. Dan betul saja, saat Buncit mampir, satu per satu tamu datang dan memenuhi area makan.
Menu makanan berat hanya ada 2 nih di sini, ada Nasi Campur Babi Guling dan Sop Kaki. Kalau Bunciters mau pesan sate babi satuan juga bisa kok.
Nah sudah tau dong pasti Si Buncit cobain yang mana... Yap! Nasi Campur Babi Guling (Rp45.000,-) dengan topping babi guling, nyanyat (kelapa), urap, sate babi, jeroan babi, kulit, keringan, sambal matah, kacang, dan rambak!
Yang jadi favorit Si Buncit adalah sate babi dan sambal matahnya! Satenya lembut dan rasanya manis gurih Sambal matahnya juga nendang abis! Pedesnya bikin melek!
Yang lagi kangen suasana Bali dan nasi campur Bali boleh banget ke sini! Suasana Balinya juga dapet banget! Ada alunan musik Bali, ukiran wajah Buddha, kipas, payung, dan kain khas Bali loh.
Untuk pelayanan boleh dikasih jempol karena cepat. Makanannya juga disajikan dalam hitungan waktu yang cukup sebentar yaitu 7-10 menit.
Mungkin untuk kunjungan selanjutnya, Si Buncit akan coba Sop Kaki yang katanya tak kalah nikmat!Menu yang dipesan: Nasi Campur Babi Guling
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
2.8Brewster Coffee - Indonesia [ Gading Serpong, Kafe ]
Not as good as we thought...
Coffee Shop di Gading Serpong memang sedang naik daun. Satu komplek ruko setidaknya memiliki satu bahkan lebih coffee shop. Tinggal dipilih saja yang sesuai selera.
Dengan banyaknya pilihan coffee shop yang ada, Si Buncit tertarik untuk mencoba BREWSTER. Palang nama yang besar di atas ruko cukup menarik perhatian orang-orang yang lewat.
Saat memasuki area santai coffee shop, tampak di sebelah kanan, dinding dihiasi dengan wall art berupa tulisan dan beberapa pigura potret wajah orang. Meja dan kursi ditata di sayap kiri bersebrangan dengan area 'dapur'. Ada juga tempat duduk ala bar yang tinggi yang menghadap ke luar dan area smoking di belakang. Tersedia juga beberapa mainan dan majalah yang bisa dipinjam.
Pelayanannya cukup oke, alias ramah dan cepat. Pembayaran juga tidak harus dilakukan langsung saat pemesanan.
Dan ini adalah review singkat dari 3 jenis minuman yang Si Buncit pesan,
1. Hot Cappucino (25k)
Sorry to say, but it was just a standard cappucino. Untuk lidah Si Buncit, cappucinonya tidak terlalu terasa kopinya. Rasanya hambar dan terlalu kental.
2. Avocado Breeze (35k)
Iceblend dengan avocado extract, coffee, dan susu. Karena memakai extract, rasa alpukat menjadi tidak asli. Aroma pun hilang. Tetapi, rasa manisnya sudah cukup.
3. Iced Chocolate (30k)
Coklatnya tidak terlalu terasa. Rasa manisnya juga kurang. Mungkin dikarenakan es terlalu banyak.Overall, sajiannya agak mengecewakan.
Semoga bisa ditingkatkan lagiMenu yang dipesan: cappucino, Iced Chocolate, Avocado Freeze
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.4Cut 'N Grill [ Daan Mogot, Barat ]
Our first time trying Cut n Grill!
Karena bukan dari daerah Daan Mogot, Si Buncit kaget kalau ada satu area makan yang namanya The Bale. Mulai dari J.Co, Solaria, Richeese Factory, Bread Talk, Bebek Kaleyo, dan salah satunya Cut n Grill ada di sini! Asik banget ya... Kalau lagi lapar, tinggal pilih mau yang mana deh hehe...
Alasan Si Buncit datang ke sini adalah mencoba hidangan dari Cut n Grill. Salah satu resto yang terkenal dengan steaknya! Alhasil, Si Buncit memesan Sirloin dari daging sapi Australia (Prime cuts & Grain Fed) 160gr. Disajikan lengkap dengan saus mushroom, veggies, dan chips.
Suprise surprise! Si Buncit memesannya dengan tingkat kematangan medium. This is Buncit very first time trying out medium grilled steak! Dan ternyata enaaaaak! Dagingnya lembut dan agal kenyal. Cukup gurih dan asin.
Selain itu, dua main course lain yang Si Buncit pesan adalah Swedish Meatball Pasta dan BBQ Chicken Pizza. Untuk pasta, porsinya pas untuk satu orang. Pasta dimasak dengan kematangan pas. Saus mushroomnya wangi dan bertekstur cukup creamy.
Sedangkan BBQ Chicken Pizza... cocok untuk sharing! Porsinya besar soalnya hihi. Satu porsinya terdapat 8 slices! Untuk rasa, masih standar. Hanya saja yang menjadi favorit adalah potongan daging ayam di setiap slice pizza. Semua kebagian deh!
Setelah puas menyantap main course, Si Buncit beralih ke dessert! Red Velvet Choco Volcano. UGHHHH!! It was so good! Bagian luar cakenya garing. Pas dibelah dua, coklatnya melted dan ada adonan red velvetnya juga. Disajikan juga dengan es krim vanilla.
Dan untuk melepas dahaga... Exotic Punch dan Sunriser menjadi pilihan Si Buncit! Dua jenis minuman dari varian mocktails ala Cut n Grill ini memang segar. Dua duanya memiliki rasa manis dan asam segar.
Exotic Punch terbuat dari potongan kiwi, melon, jeruk, lime, dan soda. Yang Si Buncit suka adalah potongan kiwi yang masih terasa saat diminum. Sedangkan untuk Sunriser (jeruk, peach, lime, bobba), bobbanya bisa pecah! They splash in your mouth hehe...
Overall, it was a great one! Mulai dari main course, dessert, dan minuman... semuanya memuaskan! Si Buncit datang lagi kapan kapan ya...
Keterangan Harga:
1. Sirloin 160gr = Rp85.000,-
2. Swedish Meatball Pasta = Rp58.000,-
3. BBQ Chicken Pizza = Rp60.000,-
4. Red Velvet Choco Volcano = Rp55.000,-
5. Exotic Punch = Rp30.500,-
6. Sunriser = Rp30.500,-Menu yang dipesan: Swedish Meatball Pasta, BBQ Chicken Pizza, Sirloin 160gr, Red Velvet Choco Volcano, Exotic Punch, Sunriser
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.4Pondok Singkawang [ Gading Serpong, China ]
Makanan Khas Singkawang!
Hi Bunciters! Long time no review! Kali ini Si Buncit mampir ke Pondok Singkawang! Eits... Bukan di Singkawang beneran kok, tapi restoran dengan hidangan khas Singkawang yang membuka gerai di Gading Serpong!
Pondok Singkawang menyediakan berbagai macam pilihan Chinese Food, mulai dari Ayam, Cumi, Kepiting, Udang, Ikan, Sayuran, Hai Sem, Kwetiau/Mie Goreng, Cap Cai, Kuah Sop, Sapi, Kodok, dan lain-lain.
Untuk kunjungan kali ini, Si Buncit mencoba 3 hidangan yang disajikan di atas piring berwarna oranye khas Resto Chinese Food. Mau tau apa saja? Keep on reading ya!
Pertama ada Ayam Goreng Kering (60k)! Ayam setengah ekor yang dipotong dadu dadu dan digoreng kering. Teksturnya garing di luar dan lembut di dalam. Rasanya asin dan super gurih! Disajikan juga bersama selada dan irisan timun di pinggirannya. Wajib dicoba!
Kedua! Say Hi to Sapi Cah Cabe Hijau (60k)! Irisan daging sapi dimasak dengan paprika hijau, cabai merah iris, bawang bombay, dan tauco. Kuahnya cukup kental dengan rasa yang asin dan sedikit manis. Tauconya juga memberikan aroma dan rasa yang khas. Cocok banget untuk teman makan nasi. Sayang, irisan daging sapinya sedikit.
Ketiga! Ada Cap Cai Seafood (40k)! Cah sayur mayur dengan udang, bakso ikan, cumi, dan jamur. Rasanya mirip dengan Sapi Cah Cabe Hijau karena kuah yang juga kental. Namun, Buncit tidak begitu suka dengan bakso ikannya nih, soalnya masih terasa amis.
Semua hidangan memiliki porsi yang cukup besar. Saran dari Si Buncit sih, kamu bisa memesan 3 sampai 4 lauk untuk share sampai dengan 4 orang.
Biar lebih mantap, jangan lupa pesan es jeruk song kit (jeruk kecil) (7k) sebagai teman makan ya! Rasanya segar!
Overall, semua hidangan yang Si Buncit pesan lumayan enak. Ada rasa penasaran ingin mencoba hidangan lainnya. See you next time Pondok Singkawang!
Menu yang dipesan: Ayam goreng kering, Sapi Cah Cabe Hijau, Cap Cai Seafood, Es Jeruk Song Kit
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.