Foto Profil @gianticameliaa 🦄

@gianticameliaa 🦄

56 Review | 22 Makasih
Level 4
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Rating
  • 5.0  
    Bakso Abang [ Bekasi Utara, Indonesia ]

    Bakso Terenak Di Bekasi🤎

    📍Bakso Abang (Lokasinya strategis tepat di depan mall)
    Ruko Sinpasa, Blok A No 33, Jl. Bulevar Selatan, Bekasi Utara, Summarecon, Kota Bks, Jawa Barat 17124
    🌺Pelayanannya bintang⭐⭐⭐⭐ (lumayan cepat, ramah, baik, bersih, harga terjangkau, tersedia 2 lantai & cukup luas, serta look & designnya aeshetic)

    🎠Fasilitas Coffeeshop🎠
    -Full ac, indoor, parkir sepeda motor & mobil cukup, 100% halal
    -Menu bakso bervariasi, tetelannya enak & pangsitnya lebar, enak garing kriuk kres, ada dagingnya juga di pangsitnya + es pisang ijonya juga wajib bgt kalian coba!
    -Yg mau aku highlight di sini itu kuahnya beda dari bakso lainnya, yang biasa kita temui itu kuahnya encer/cair, ga begitu pekat. Kalau di Bakso Abang semua kuah kaldunya sama, pekat mirip seperti ramen, rasa kuah kaldunya enak, gurih & asinnya terasa, overall it's good.
    -Sambal bakso abang jujur ini enak, pedasnya pas, sambal ini bener² cocok bgt sama rasa baksonya yg gurih asin🤎

    #makanan
    1. Abang telur (10/10)
    Harga: 65.500 (Worth it!)
    Review: Overall it's good, kuahnya enak, gurih asinnya pas, baksonya komplit include bakso kecil, bakso telur, mie, bihun, bawang goreng, daun bawang, dll & yg paling penting itu baksonya lembut, lebih dominan full daging sapi daripada tepung/sagu, porsinya pas, after taste masih enak & baksonya juga wangi alias kualitas bumbu baksonya ga main² bener² makan di sini puas & bikin kenyang.

    2. Abang daging rusuk (10/10)
    Harga: 68.500 (Worth it!)
    Review: Sama seperti review aku di atas, dagingnya komplit, bakso urat yg besarnya juga enak. Recommended buat kalian para pecinta bakso urat, porsinya mengenyangkan & rasanya bikin puas

    3. Abang puyuh (10/10)
    Harga: 38.000 (Worth it!)
    Review: Kalo bakso puyuh ini ada 3 telur puyuh, bakso urat besar, baksonya lembut jadi ga perlu effort² ngunyah, recommended buat kalian para pecinta bakso telur puyuh.

    4. Abang Mercon (8/10)
    Harga: 39.500
    Review: Kalo bakso mercon ini ekspektasi aku itu yg bener² pedes bgt ternyata bakso mercon ini sebenernya tuh rasanya enak, cuma sayangnya rasanya pedasnya kalah strong sama kuahnya. Mungkin nextnya bisa dibikin versi bakso yg bener² pedes bgt sesuai namanya mercon. Oh iya, untuk baksonya sendiri ini ada bakso mercon besar 1, bakso kecilnya 3 (bakso halus & urat).


    #minuman
    1. Es Jeruk (8/10)
    Harga: 15.000
    Review: Honeslty ini rasanya enak, segar, mungkin karena jeruknya terlalu banyak jadi rasanya itu terlalu asam & mungkin sedikit masukan bisa dibikin es jeruk versi yg jeruk peras manis pasti rasanya makin nampol & cocok bgt makan bakso asin gurih minumnya manis²🤎

    2. Es Pisang Ijo (10/10)
    Harga: 29.000 (Worth it!)
    Review: Ini enak bgt!!!🤎 kalian cobainnya tuu diaduk rata ygy biar rasanya merata & enak, manisnya pas, porsinya pas, pisangnya enak, kulit pisang ijonya juga pas lah ya dibilang tebal juga engga, tipis juga engga, kenyal. Fyi, kalo kalian cobainnya satu² misal mulai dari pisangnya dulu/bubur santannya dulu ini cukup asin tapi buat yg suka asin masih fine² aja, kalo mau dapat sensasi yg enak, mau memperbaiki mood cobain deh es pisang ijo ini🤎

    #pergikuliner #foodies #kulinerbekasi #kuliner #foodinstagram #baksoabang #bekasi #food #yummy #bakso

    Menu yang dipesan: Es Pisang Ijo, Es Jeruk, Abang Puyuh, Abang Daging Rusuk, Abang Telur, Abang Mercon

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    Arum Kopi Klotok [ Bekasi Timur, Indonesia ]

    Coffeeshop Ala Joglo Di Bekasi Timur Check😍

    📍Arum Kopi Klotok
    Jl. Insinyur H. Juanda, RT.003/RW.011, Margahayu, Kec. Bekasi Tim., Kota Bks, Jawa Barat
    🌺Pelayanannya bintang⭐⭐⭐⭐ (lumayan lama, ramah, baik, cukup bersih, harga terjangkau, banyak kucing gitu jadi kalo mau makan sambil ditemani kucing² juga bisa bgt, looknya aeshetic)

    🎠Fasilitas Coffeeshop🎠
    -Ada tempat duduk di bagian atas & bagian bawah gitu & cukup luas. Tersedia wifi, area parkir motor & mobil, outdoor, menerima reservasi, area smooking, toilet, mushola, next akan ada live music sekarang lagi proses pembangunannya.
    -Tersedia cemilan, makanan berat, kopi, non kopi, dll.

    Fyi, first time aku ke sini, baru sadar ternyata ada coffeeshop ala jogjlo di dekat kampus. Lokasinya sangat strategis yakni tepat di depan stasiun bekasi timur & di dekat mall transpark mall juanda, dll.

    #makanan
    🍢Sate Maranggi Super (10/10)
    Harga: 40 k (1 porsi isi 10 tusuk)~worth it
    Review: Overall it's good, porsinya pas, ukurannya juga cukup besar, rasa sate marangginya enak sama seperti sate maranggi pada umumnya, bumbunya meresap & rata, sambal tomatnya enak, tingkat kematangannya pas, seasoning it's good, satenya lembut ga keras/alot, satenya pun campur ada daging & lemak sapi.
    🍢Sate Monster Maranggi (9,5/10)
    Harga: 50 k (Worth it!)
    Review: Satenya bener² monster jumbo, buat aku ini porsinya pas & bikin kenyang, looknya aesthetic, menarik karena disajikan di dalam piring kayu yang lumayan besar, tusukan satenya pakai besi, bumbu satenya meresap & rata, manis gurihnya pas, rasanya sama seperti sate maranggi pada umumnya cuma kalo versi yg monster, satenya empuk, sambalnya enak, tingkat kematangannya pas
    🍲Sop Kepala Sapi + Nasi (10/10)
    Harga: 15 k (Worth it!)❤
    Review: Enak!! Aku lebih suka versi nasi+sopnya dicampur. Fyi, nasinya bisa terpisah, bisa juga dicampur sama sopnya. Sambalnya enak cocok sama sopnya. porsinya pas, daging sapinya cukup banyak, empuk, kuah kaldunya pekat, enak, seasoning it's good baik dari rasa asin & gurihnya pas, cocok bgt dimakan ketika sarapan siang/saat musim hujan
    🍛Nasi Bebek Goreng (7/10)
    Harga: 17 k
    Review: Overall it's good, konsepnya hampir sama seperti nasi burung malon goreng yg membedakan hanya di daging bebeknya aja. Rasanya cukup enak, bumbunya lumayan meresap but bebeknya kurang empuk.
    🍛Nasi Burung Malon Goreng include tahu, tempe sambal, lalapan (7,5/10)
    Harga: 20 k
    Review: Overall it's good, tahu tempe sama seperti pada umumnya asin, gurihnya pas, porsinya pas, rasanya enak, tekstur burung gorengnya garing but ketika dimakan agak sedikit alot, it's ok, dari segi bumbunya cukup meresap, sambalnya kurang pedas. Maybe buat yg ga terlalu suka pedas masih masuk ke selera mereka.
    🍽Kerja Bakti (Snack platter include french fries, sosis, jamur, singkong goreng) (8,5/10)
    Harga: 32 k
    Review: Overall it's good, kentang enak but kurang garing, jamurnya kurang seasoning, singkongnya empuk, gurihnya pas, but masih terlalu berminyak, sosisnya cukup enak, porsinya pas, penyajiannya dengan menggunakan mangkuk berbahan kayu. Cocok jadi cemilan saat santai, nongki, dll
    ☕Kopi Klotok (10/10)
    Harga: 10 k (Worth it!)
    Review: Kopinya enak hampir sama kek kopi klotok Jogja cita rasa kopinya enak, pekat, ga bikin sakit lambung, aroma kopinya khas & wangi, manis pahitnya pas, fyi buat yg ga terlalu suka kopi kalian bisa request tambahin gula, susu, dll. Dijamin rasanya pasti tambah enak❤ Recommended juga buat kalian para pecinta kopi hitam

    #pergikuliner #foodies #kulinerbekasi #kuliner #foodinstagram #arumkopiklotok #coffeeshop#bekasi #food #yummy

    Menu yang dipesan: Sate Maranggi Super, Sate Monster Maranggi, Nasi Bebek Goreng, Nasi Burung Malon Goreng, sop kepala sapi + nasi, Kerja Bakti, Kopi Klotok

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 5.0  
    Omah Anglo [ Bekasi Barat, Indonesia ]

    Honest Review Versi Take Away

    📍Omah Anglo (Semua menu makanannya wangi, minumannya pun enak)
    Jl. Jatiluhur Raya No.DB9, RT.002/RW.012, Jakasampurna, Kec. Bekasi Bar., Kota Bks, Jawa Barat 17145
    🌺Pelayanannya bintang⭐⭐⭐⭐⭐ (lumayan cepat, pembayarannya sangat praktis, sangat ramah, baik, bersih, harga terjangkau, vibesnya jawa bgt, recommended buat kalian para pecinta makanan Jawa Tengah, khususnya Jogja)

    🎠Fasilitas resto yg sangat unik, autentik, aesthetic, vibes tradisional/jawanya dapet bgt🎠
    -Indoor, tersedia 2 lantai,tersedia dine in/take away, pasti di setiap lantai ada ciri khasnya, yaitu wayang, dll❤
    -Lantai 1 cukup luas (ada toilet, mushola, area parkir gratis, ada pusat oleh² kalo mau beli oleh² bisa bgt diorder, ada kasir, ada dapur, alat masak tradisional, dll).
    -Lantai 2 (full ac, ada toilet, area merokok, bisa reservasi, dll)

    Note📝
    -Fyi, Pajak Restonya (10%) yaitu 11.300
    -Kalau mau take away harap bersabar ygy, yg udh tau & biasa makan di sini pasti udh paham kenapa bisa lama. Pelayanannya aku suka gercep, ramah & bikin customer nyaman & selalu nanya kurangnya apa, dll jadi ga ada kesalahan saat pesanan udh diterima/dimakan.

    #makanan
    🍲Bubur Bakar Gudeg (10/10)
    Harga: 25 k
    Review: Honestly, ini kedua kalinya nyobain gudeg & rasanya konsisten & selalu enak, tekstur bubur sama aja kek bubur biasanya, favorite aku bgt bubur bakar gudeg❤Tempat buat take awaynya pun cute, porsinya pas, buburnya bener² masih panas, perpaduan dari telur, ayam suwir, gudeg, dll itu nyatu, ga terlalu manis kan biasanya makanan jogja/jawa tengah tu dominan manis kalo ini balance, manis gurihnya pas. Apalagi dicampur sama sambelnya makin mantappu jiwa
    🍛Sego Gudeg Komplit (10/10)
    Harga: 30 k
    Review: Enak, sesuai ekspektasi, dari ayam suwir, tahu, telur, krecek/nangka, nasinya juga enak, porsinya pas.
    🍽Capcay (8/10)
    Harga: 28 k
    Review: Dari keseluruhan rasa, porsi cukup puas, bisa dinikmati, maybe kurang gurih & asin kali ya, isinya juga banyak, full 1 mangkuk penuh ga cuma kuahnya doang yg banyak isinya pun banyak.
    🍜Bakmi Godog (10/10)
    Harga: 28 k
    Review: Buat yg suka mie berkuah, ini recommended. Kuahnya terasa, kaldu, gurihnya pas, tekstur mienya mirip kek mie aceh, bisa request mau pedas/sedang/ga pedas, apalagi makannya campur pakai cabai juga makin enak, tingkat kematangannya pas, seasoning it's good. Fyi, kalo request yg sedang pasti masih terasa dominan manis daripada pedas, asin, dll😭❤
    🍜Bakmi Goreng (9/10)
    Harga: 28 k
    Review: Seasoning it's good, gurih, manis, rasa sedangnya pas, bakminya juga komplit ada ayam suwir, telur, potongan sayuran, mienya enak, paling enak dicampur sama acar, cabai yg banyak wah makin enak!❤ Recommended guys!🦋✨
    🥣Rujak Kweni (10/10)
    Harga: 18 k
    Review: Rujak serut disertai gula merah, mangga kweni, kecombrang, pedasnya pas, manis asam pahit, wanginya aku sukak.

    #minuman
    🍷S-tea botol sosro(10/10)
    Harga: 6 k
    Review: Enak ko sama aja kek S-tea pada umumnya

    #pergikuliner #foodies #kulinerbekasi #kuliner #foodinstagram #omahanglo #bekasi #food #yummy #restokhasjogja #restojawa #hiddengem #restokhasjawa #gudeg #jogja #diyyogyakarta #jatiluhur #jakasampurna #foodiesbekasi #xxgcaxx

    Menu yang dipesan: Sego Gudeg Komplit, Stea Botol Sosro, Rujak Kweni, Bakmi Godog, Bubur Bakar Gudeg, Bakmi Goreng, Capcay

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    Chigo by Kopi Kenangan [ Mustika Jaya ]

    Makan Siang

    📍@chigo.id @zamrudbekasi (bersih, nyaman, praktis, bisa via go food, delivery lewat apk kopi kenangan juga bisa, sistem pembayaran sangat praktis paling suka order via apk kopken)
    💓Pelayanannya bintang⭐⭐⭐⭐⭐ (cepat, bagus, baik, ramah)

    Harga: 253 k (party pack mix)~8,5/10
    Review: Enak, rasanya lembut, semua rasanya pas (dari segi asin, tingkat kegaringan, dll), semua sausnya enak but yang samyang sausnya kurang pedas aja kali ya (recommended buat para pecinta chicken & harganya worth it!💓)

    #chicken #chickenwings #chigo #zamrud #bekasi #indonesia #instagramfood #instagramfoodies #foodie #partypack #mix #yummy

    Menu yang dipesan: Party Pack Mix

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    Pizza Hut [ Mustika Jaya ]

    朝ご飯

    📍 @pizzahut.indonesia @info.grandwisata (bersih, nyaman, praktis, kali ini via go food)
    💓Pelayanannya bintang⭐⭐⭐⭐⭐ (lumayan cepat, bagus, baik, ramah)

    Harga: 50 k (My Box/Beef BBQ+ Potato Wedges)~10/10
    Review: Selalu enak, sesuai ekspektasi ga berubah rasanya, rasanya lembut, toppingnya lumayan banyak, kentangnya enak but kurang asin kali ya, overall enak (recommended buat para pecinta pizza & harganya worth it)

    #pizza #pizzahut #bekasi #indonesia #grandwisata #instagramfood #foodies #foodiesofinstagram

    Menu yang dipesan: Beef Bbq

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    Chatime [ Ancol, Bubble Tea ]

    喉が吸いた

    📍@chatimeindo @infodufan @pergikuliner (bersih)
    🌺 Pelayanannya bintang ⭐⭐⭐⭐⭐ (lumayan cepat, ramah, bagus)

    🍹Hazelnut Milk Tea (Large) + Topping Rainbow Jelly (8/10)
    Harga : 26 k + 6 k
    Review : Enak, perpaduan dengan topingnya menyatu, rasanya pas, recommended buat pecinta manis & hazelnut

    🍹Hazelnut Milk Tea (Large) + (6/10)
    Harga : 26 k
    Review : Enak but kurang manis, rasanya jadi lebih dominan kebanyakan air sampai² rasa hazelnutnya kurang terasa. Mungkin kalo ditambah topping yg lain rasanya jadi lebih oishii💓

    #dufan #hazelnut #milk #tea #chatime #indonesia #jakarta

    Menu yang dipesan: hazelnut milk tea

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    Global Cake & Bakery [ Bekasi Timur, Toko Roti dan Kue ]

    お誕生日おめでとう🎂

    📍@globalbakery_ @globalbakery.id @globalcakebakery @globalcakebakery.id
    🌺Pelayanannya bintang⭐⭐⭐⭐⭐ (cepat, kayanya si bisa request kalau desainnya mau sesuai sama keinginan kita, sangat praktis, sayangnya ga ada lilinnya + piring² cake)

    🍰🎂Birthday Cake Tayo
    Harga: 150 k
    Review: enak, creamnya enak, harganya terjangkau worth it, cakenya juga lembut, but after taste kaya masih ada rasa² yg tersisa gitu di langit-langit mulut. Desainnya unik, cocok buat anak-anak🎂🤍

    #cake #birthdaycake #kueulangtahunanak
    #children #kueultah #kue #globalcakebakery #kueulangtahun #birthday #global #bakery #bekasi
    #indonesia #foodphotography #cute #kulinerbekasi #setu #kulinersetu #boy

    Menu yang dipesan: Birthday Cake Tayo

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    Mixue [ Mustika Jaya, Es Krim,Minuman ]

    Me Time

    📍@mixueindonesia @mixue.mgt @kuliner_mgt (mixue udah merajalela, ada di mana-mana, takut bgt hati kelamaan kosong, ntar jadi mixue lagi🥺)
    🌺Pelayanannya bintang⭐⭐⭐⭐⭐ (cepat, ramah, praktis bisa go food, payment bisa qris, cash, dll, bersih)

    Note📝: hidup ini dipenuhi dengan mixue😭🙏, mixue pelindung es krim, mixue pemimpin es krim, mixue cahaya es krim

    Oke, saatnya serius, mari kita review.
    🧋🍪 Chocolate Oreo Smoothies (8,5/10)
    Harga: 16 k
    Review: Overall enak, buat yg ga suka manis ini bakalan ada 2 persepsi (ada yang bilang kemanisan, ada yang bilang manisnya pas), tapi kalo menurut aku ini masih kurang manis, cokelatnya enak, smoot, oreonya juga enak, lumayan banyak, manisnya sebenarnya tuh pas takarannya juga pas cuma emg lidah aku doang yg agak lain kayanya masih kurang manis. Recommended buat kalian para pecinta chocolate❤🍫

    #mixue #mixueindonesia #chocolate #oreo #oreocake #chocolateoreo #smoothies #drinkphotography #drink #mutiaragadingtimur #mood #metime #mutiaragadingtimurbekasi #mgt #kulinersetu #kulinerbekasi #setu #bekasi #foodies

    Menu yang dipesan: chocolate oreo smoothies, Mixue Ice Cream

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    Rumah Seduh Andaru [ Bekasi Selatan, Kafe ]

    朝ご飯

    📍@andarurumahseduh.id @kuliner_galaxy @pergikuliner
    🌺Pelayanannya bintang ⭐⭐⭐⭐⭐ (cepat, sangat ramah, baik bgt, praktis, worth it, recommend!🤍)

    🥤Mineral Water Pristine (10/10)
    Harga: 7 k
    Review: Enak, kaya mineral water pada umumnya

    ☕Crème Brûllèe Latte (9,5/10)
    Harga: Under 50 k
    Review: Enak, lebih dominan rasa karamelnya, rasa kopinya ga terlalu strong, after taste ga pahit samsek, masih manis, ga bikin sakit tenggorokan, & masih enak, aman bgt buat yg punya magh, recommended buat kalian para pecinta karamel & ga terlalu suka kopi. Kopi ini jadi minuman favorite kalau kesini🤍

    🥤Blue Milk Tea + Cincau (8,5/10)
    Harga:15 k
    Review: Cincaunya enak, ga pahit, manisnya pas, after taste masih enak.

    🧃Yellow Butterfly Pea (8/10)
    Harga: Under 50 k
    Review: Minumannya enak, manisnya pas, perpaduan rasanya enak dari buahnya, dll bikin segar, dari nanasnya juga manisnya pas, coconut jellynya enak but kurang manis aja, kalo rasanya manis kayanya makin enak🥥

    🍗Ayam Geprek Sambal Matah + Sambal Bawang (10/10)
    Harga: 20 k
    Review: Honestly ayamnya enak, empuk banget, crispy, porsi nasinya buat aku pas, sambalnya matah & sambal bawangnya lumayan banyak & enak kalau yang ga suka pedas ini pedasnya pas bahkan ada juga yang bilang kepedesan, kalau buat aku pedasnya masih kurang but it's ok, recommended bgt buat kalian para pecinta ayam geprek! 🤍

    🍛Nasi Goreng (8/10)
    Harga: 18 k
    Review: Porsinya buat aku pas, sayurannya juga enak, masih segar, bumbunya si pas menurut aku ya, rasanya juga pas, kalau yang suka asin sama gurih mungkin ini masih kurang but ini nasi gorengnya masih bisa diterima gitu loh di lidah kita & after taste masih enak. Gatau kenapa kalau setiap makan nasi goreng pasti selalu kenyang melebihi ketika makan nasi biasa. Jadi buat aku ini bikin kenyang🤍

    🍟🥨Snack Platter (9/10)
    Harga: 25 k
    Review: Kentangnya enak, lumayan crispy, sosis & nuggetnya enak kaya pada umumnya, lembut juga, after taste masih enak. Saosnya enak, cocok sama snack platternya🤍

    #rumahseduh #rumahseduhandaru #kulinerbekasi #kulinergalaxy #foodphotography #foodies #drinkphotography #drinks #food #coffee #snackplatter #mineralwater #coffeeshop

    Menu yang dipesan: Snack Platter, Ayam Geprek, Nasi Goreng, mineral water, Crème Brûllèe Latte, Blue Milk Tea, Yellow Butterfly Pea

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 5.0  
    Omah Anglo [ Bekasi Barat, Indonesia ]

    Resto Khas Jogja Terunik & Enak ❤

    📍Omah Anglo (Semua menu makanannya wangi, minumannya pun enak)
    Jl. Jatiluhur Raya No.DB9, RT.002/RW.012, Jakasampurna, Kec. Bekasi Bar., Kota Bks, Jawa Barat 17145
    🌺Pelayanannya bintang⭐⭐⭐⭐ (lumayan cepat, pembayarannya sangat praktis, sangat ramah, baik, bersih, harga terjangkau, vibesnya jawa bgt, recommended buat kalian para pecinta makanan Jawa Tengah, khususnya Jogja)

    🎠Fasilitas resto yg sangat unik, autentik, aesthetic, vibes tradisional/jawanya dapet bgt🎠
    -Indoor, tersedia 2 lantai,tersedia dine in/take away, pasti di setiap lantai ada ciri khasnya, yaitu wayang, dll❤
    -Lantai 1 cukup luas (ada toilet, mushola, area parkir gratis, ada pusat oleh² kalo mau beli oleh² bisa bgt diorder, ada kasir, ada dapur, alat masak tradisional, dll).
    -Lantai 2 (full ac, ada toilet, area merokok, bisa reservasi, dll)

    #makanan
    🍲Bubur Bakar Gudeg (10/10)
    Harga: 25 k
    Review: Honestly, ini pertama kalinya nyobain gudeg & rasanya seenak itu, tekstur bubur sama aja kek bubur biasanya, cuma yg membedakan bubur ini tu disajikan dengan konsepnya yg sangat unik. Biasanya gudeg itu ciri khasnya yaudah sego gudeg aja gitu kalo ini ada yg versi bubur bakar gudeg, kreatif❤Looknya pun aesthetic disertai dengan panci gerabah tanah liat & buburnya bener² masih panas & ketika tutupnya dibuka uap & wanginya langsung terasa, perpaduan dari telur, ayam suwir, gudeg, dll itu nyatu, ga terlalu manis kan biasanya makanan jogja/jawa tengah tu dominan manis kalo ini balance, manis gurihnya pas. Apalagi dicampur sama sambelnya makin mantappu jiwa.
    🍲Bubur Bakar Asli/Ori (9,5/10)
    Harga: 18 k
    Review: Rasa & tesktur bubur sama aja kek bubur yg lain lembut, isinya komplit ada daun bawang, ayam suwir, cakwe, kerupuk pangsit, dll. Gurihnya pas, penyajiannya juga sama di panci gerabah tanah liat & kondisi buburnya masih panas & ketika dibuka beruap.
    🍜Bakmi Godog (10/10)
    Harga: 28 k
    Review: Buat yg suka mie berkuah, ini recommended. Kuahnya terasa, kaldu, gurihnya pas, tekstur mienya mirip kek mie aceh, bisa request mau pedas/sedang/ga pedas, apalagi makannya campur pakai cabai juga makin enak, tingkat kematangannya pas, seasoning it's good. Kuahnya hampir mirip sama soto betawi yg pernah aku makan & bakmi godog ini enak😭❤
    🍜Bakmi Goreng (9/10)
    Harga: 28 k
    Review: Seasoning it's good, gurih, manis, rasa sedangnya pas, bakminya juga komplit ada ayam suwir, telur, potongan sayuran, mienya enak, paling enak dicampur sama acar, cabai yg banyak wah makin enak!❤
    🥘Rica Balungan (10/10)
    Harga: 30 k
    Review: Porsinya pas, isinya banyak, kuahnya walaupun ga terlalu kental tapi masih bisa dinikmati, enak & masih ada daging²nya, tulang ayamnya empuk/lunak, seasoning it's good dari rasa asin, gurih, manis balance, pas, maybe buat kalian yg mau cobain menu ini, bisa request kali ya dengan rasanya yg pedas disertai irisan cabai pasti makin wenak poll deh. Recommended guys!🦋✨
    🥣Rujak Kweni (10/10)
    Harga: 18 k
    Review: Rujaknya enak, nyegerin bikin melek mata, rujak serut disertai gula merah, mangga kweni, kecombrang, bener² pedesnya pas, manis asamnya enak, wanginya aku sukak. Buat pecinta rujak, kalian wajib cobain!❤

    #minuman
    🧉Teh Poci include 4pcs cangkir/gelas kecil (10/10)
    Harga: 11 k
    Review: Tehnya enak, sumpah ini tu cute bgt ada tekonya, gelasnya, ada gula batu khas jawa asli jogja yg berwarna kuning, walaupun agak lama larutnya rasanya enak, wangi/aroma tehnya enak, buat kalian yg mampir wajib cobain ini!❤

    #pergikuliner #foodies #kulinerbekasi #kuliner #foodinstagram #omahanglo #bekasi #food #yummy #restokhasjogja #restojawa #hiddengem #restokhasjawa #gudeg #jogja #diyyogyakarta #jatiluhur #jakasampurna #foodiesbekasi #xxgcaxx

    Menu yang dipesan: Teh Poci, Rujak Kweni, Rica Balungan, Bakmi Goreng, Bakmi Godog, Bubur Bakar Asli, Bubur Bakar Gudeg

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.