







-
4.6Hanamaru Udon [ Puri, Jepang ]
Beef Ontama Bukkake
Salah satu udon place favorit, apalagi lokasinya dekat banget kantor.
Cabang yang ini relatif lebih sepi daripada cabang-cabang lainnya..mungkin karena posisinya mojok di LG Takeshita Street
Udonnya lembut kenyal, telornya setengah matang dan cocok banget sama rasa udonnya keseluruhan, dagingnya juga cukup enak, ga bikin enek kebanyakan lemak gitu
Suka banget sama kuah udonnya, kadang nambah kuahnya buat dimakan sama tempura hehehe
Btw kalau pesan tempura, minta yang masih fresh bisa kokMenu yang dipesan: Beef Ontama Bukkake, Kamaboko Ten
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.6Lain Hati [ Meruya, Kafe ]
Mungil Rapi
Lokasinya dekat hook/pertigaan dekat pom bensin.
Tempatnya mungil tapi lumayan buat ngobrol dan buat ngerjain tugas singkat up to 15 orang. Ada power supply buat cas hp/laptop dan wifi.
Suka sama interiornya yang rapi dan bersih
Es rumpi: susu segar, marie regal, dan sirup rum (hanya sirup kok, jadinya tetap halal). Cukup segar dan enak untuk harga segitu.
Es Cuek: susu segar, cookies oreo, whipped cream. Enak! Perpaduan blendnya yummy.
Will come bacm karena dekat banget kosan heheheMenu yang dipesan: Es Rumpi, Es Cuek
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.6Kimukatsu [ Kemang, Jepang ]
After Gym Lunch
Beres ngegym liat kimukatsu. Langsung deh.
Enak banget katsunya!!! Kejunya melting. Blackpeppernya pas. Yang original juga krispi enak.
Ga ngerti lagi kenapa bisa seenak ini
Tempatnya suasana mall yang cukup nyaman, ada lantai atas setengahnya gitu jadi sebetulnya luas. Tapi berhubung datangnya hari Minggu siang, ini penuh banget.
Also datang bareng chicken katsu platter aku is cabbage salad yang kebanyakan, agak ngerasa sayangMenu yang dipesan: Chicken Katsu Platter
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.4Xing Fu Tang [ Kemang, Bubble Tea ]
Lebih Suka Susunya
Unpopular Opinion nih: gue ga suka bobanya xing fu tang. Iya sih lembut, tapi merk lain juga kok..so berasa aja gituloh bagiku.
Justru yang spesial adalah fresh milknya
Blend antara manis fresh milk dan brown sugarnya lembut gurih enak for me.
Di cabang Kemang ga terlalu penuh antrinya dan better karena ada tempat duduknyaMenu yang dipesan: brown sugar boba milk
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.8Mujigae [ Kemang, Korea ]
Kenapa Rasanya Aneh Ya
Terakhir kali beli Topokki di Mujigae, rasanya ga gini deh..
Dulu enak banget
Sekarang kuahnya encer..serasa makan kuah seblak, topokkinya masih terlalu keras (dulu mereka pernah overcooked, sekarang malah undercooked menurutku), daging ayamnya juga sedikit
Jadilah lunch yang kenyang tapi tidak puas huhuhhuMenu yang dipesan: Yangnyeom Chicken Topokki
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Ichiban Sushi [ Sudirman, Jepang ]
Could be Better
Ichiban ini banyak cabangnya tapi sayangnya ga hype ya..padahal untuk harga segini, customer menang banyak sih.
Aku beli Chicken Katsu Curry Donburi. Rasanya standar kok, ga aneh-aneh apapun. Ayamnya renyah, kuah currynya gurih, ortel dan kentangnya juga pas. Disajikan hangat sama nasinya
Free Katsu Roll. Nah ini agak kurang sih rasanya. Nasinya terlalu nempel dan dingin menurutku.
Tapi overall oke sih meski tempatnya kecil dan kurang cocok untuk lanjut nongkrongMenu yang dipesan: chicken katsu curry donburi, katsu roll
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.6So What Bubble Cheese [ Meruya, Minuman ]
Bubble Drink Murah
So What ini waralaba yang udah ada lumayan banyak cabangnya juga, rasa sesuai harganya lah ya.
Tapi untuk sekedar segar-segar siang ini lumayan banget minuman bubble cheese gitu.
Mbaknya ramah dan cukup cekatan. Overall worth it lah dengan harga segitu. Disini juga ga ada tempat duduknya, hanya untuk take away aja.Menu yang dipesan: Choco Daydream, Red Velvet
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.8Maxx Coffee [ Kemang, Kafe ]
Server dan Baristanya Ramah
Habis ngegym masih butuh teh hahaha. Padahal aku aja beres gym jam 10..pas sampe harusnya udh close order kan, tapi mereka masih mau buatin. Baik deh!
Untuk rasa tea, aku suka lemon tea maxx daripada sbu* lebih segar dan kerasa lemonnya..cocok buat yang suka asem like me
Tempatnya luas nih buat nongs enak deh!Menu yang dipesan: Iced Shaken Lemonade
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Master Squid [ Kemang, Snack ]
Keasinan
Sebelum gym kesini dulu. Niat nyemil ngenyangin yang bertenaga. Tapi gatau kenapa deh asin banget. Padahal kalau beli di cabamg Moritz ga asin gini. Mungkin servernya mau nikah. Anyway, aku might repurchase lagi koo karena mungkin ini 1x error aja..semg better nantinya
Also, disini ada tempat duduk pake neon lights lucu dehMenu yang dipesan: Seaweed Giant Squid Mild Extra Cheese
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Ziato Gelato [ Kemang, Es Krim ]
Di Tempat Lama
First thing first, es krim rose nya berasa seperti makan toner mamonde hahaha.
Selanjutnya, rasa yang lainnya segar banget, ada mangga, raspberry, yogurt, lemon, terus yang creamy nya juga ada vanilla dan cappuccino.
Aku personally lebih suka yang segar sih daripada yang creamyHarga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.