Foto Profil Ivan Setiawan

Ivan Setiawan

1181 Review | 879 Makasih
Alfa 2022 Level 17
Steak Ramen Dimsum BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 4.0  
    Red Steak & Coffee by Chef Jaya [ Depok II Tengah, Barat ]

    Red Steak and Coffee

    Lokasinya di Jl. Juanda deretan setelah pom bensin. Tempat makannya cukup nyaman, bisa makan barengan atau sendiri-sendiri dan vibes nya juga cukup chill. Gw nyoba grill tenderloin steak, chicken & fried rice dan pasta.

    Chicken & Fried Rice isinya ada seporsi nasi goreng dengan ayam tepung dan potongan acar. Untuk porsi nasi gorengnya cukup banyak dan ngenyangin. Nasinya tipe nasi goreng kering, rasanya gurih dan agak pedas. Untuk ayam tipe nya bukan ayam fillet, tapi potongan ayam tepung.

    Grill Tenderloin Steak ini memakai black pepper sauce dan sayuran wortel dan kacang panjang. Dagingnya empuk mudah dipotong dan gampang dikunyah. Saus black peppernya juga cukup enak. Steak ini juga pakai curly fries untuk karbo nya.

    Pasta ini pakai fetucini dengan saus daging dan jamur. Untuk porsi lumayan pas dan saus pastanya juga enak ga terlalu asam.

    Overall decent place to eat terutama yg pengen steak dengan harga terjangkau.

    Menu yang dipesan: Chicken & Fried Rice, Pasta, Grill Tenderloin

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Hojja Coffee [ Pancoran Mas, Kafe ]

    Garden View

    Lokasinya mudah dijangkau ada di pinggir jalan raya sawangan dekat jalan keluar tol. Disini cafenya bernuansa alam ditemani hembusan angin sepoi-sepoi. Gw pesan ice matcha, untuk rasa matchanya cukup manis dan lebih milky. Selain aneka minuman, disini juga ada kue dan cemilan yg bisa dicoba buat nemenin minuman kalian.

    Menu yang dipesan: Matcha

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Selayang Pandang Kitchen Gallery [ Pancoran Mas, Kafe ]

    Edisi Psbb

    Salah satu restoran dengan nuansa yang nyaman dan family friendly. Tempat dine in nya luas ada dua lantai dan outdoor area tapi lantai atas sedang gabisa dipakai. Gw pesan salted caramelo dan ribeye wagyu.

    Salted caramelo ini ada espresso dengan salted caramel flavour dan popcorn diatasnya. Untuk rasa karamelnya lebih kuat dan minumannya juga creamy.

    Ribeye Wagyu gw pilih medium, isi condimentnya ada sayuran (brokoli dan sweet corn), onion rings, fries dan saus mushroom. Saus mushroomnya enak gurih dan creamy ditambah ada potongan jamurnya juga buat dicocol ke sausnya. Dagingnya juicy, kematangan steaknya cenderung medium well. Onion rings dan friesnya juga crispy.

    Karena lagi psbb, tempat duduknya jadi berubah lebih sedikit sehingga kalau kesini baiknya maksimal bertiga. Ada musholla juga di depan restorannya.

    Menu yang dipesan: Salted Caramello, Ribeye Wagyu

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Pizza Hut [ Depok II Tengah ]

    Pizza Hut Terpewe

    Lokasinya di jalan tole iskandar dekat pertigaan sentosa raya. Tempatnya dari luar keliatannya biasa aja, tapi pas masuk kedalam ternyata tempatnya cukup luas dan nyaman buat makan sendiri atau bareng keluarga/teman. Gw pesan chicken royale dan salah satu varian pizza favorit gw yaitu meatlovers dengan pinggiran stuffed crust keju. Pizzanya matang dengan baik, crustnya masih empuk dan isian pinggirnya masih melted. Lalu untuk isian chicken royal ada chicken stick, chicken pop, wedges dan garlic bread yg semua matengnya pas ga sampe gosong atau keras. Overall good experience lah dari beberapa PH yg gw datengin, outlet yg ini salah satu yg terpewe.

    Menu yang dipesan: chicken royale, meatlovers

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Dunkin' Donuts [ Depok II Tengah, Donat ]

    Dunkin Time

    Lokasinya di dekat tiptop, ada tempat duduk di dalam dan luar ruangan. Didalamnya cukup nyaman buat dine in atau nunggu pesanan. Gw pesan ice chocolate dan tiramisu donut. Ice chocolate di dunkin salah satu yg gw suka karena dia bentuknya agak cair ga terlalu creamy dan rasa manisnya jg seperti chocolate milk. Donatnya juga enak dan filling donatnya juga ga dikit.

    Menu yang dipesan: Ice Chocolate, tiramisu donut

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    FIX Burger [ Sukmajaya, Barat ]

    Tasty and Affordable

    Setelah kunjungan pertama yang mengenyangkan, kali ini mampir lagi dan fix burger ada beberapa menu menarik yang langsung gw coba.

    Daymakers : Fix Burger kali ini ada menu burger dengan sayuran setelah menu burger yang sebelumnya gapake sayur.

    Chicken Mushroom : Burger isi ayam dengan saus mushroom, suka sama rasa saus mushroomnya dan ayamnya juga tender.

    Cheese and Fries : Kentang goreng dengan saus keju dan beef bacon bites. Kentang gorengnya enak ga alot dan saus kejunya juga gurih manis khas saus keju sevel pada jamannya.

    Fix and Chips : Fish and chips ala fix burger. Ikannya pakai ikan dori tepung yg secara porsi cukup gede dan ngenyangin. Luarnya crispy, lalu ikannya juga lembut dan fresh.

    Menu yang dipesan: Daymakers, Chicken Mushroom, Fix and Chips, Cheese Fries

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Pepper Lunch [ Cimanggis, Jepang ]

    Omelette Hot Plate

    Restoran ini menyediakan aneka makanan yang disajikan diatas hot plate. Dari beberapa menu yang menarik, salah satu yg gw pesan cheesy omelette chicken dengan curry sauce yang bisa dituang sendiri atau dituangin sama crewnya. Isinya ada nasi, omelette cheese dengan ayam. Secara porsi ini banyak dan ngenyangin, saus curry nya enak gurih dan jadi agak kental karena dituang ke hotplate. Ayamnya juga enak apalagi klo udah dicampur curry sauce. Untuk minuman gw pesan lemon tea dan tentunya ice cream chocolate yg ada topping chocohip dan potongan brownies.

    Menu yang dipesan: Cheesy Omelette Chicken, Ice Cream Chocolate

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Shihlin [ Beji, Snack ]

    Cemilan

    Biasa nyobain ini kalo temen lagi jajan, kali ini random banget pengen jajan shihlin. Gw pesan yang chicken XXL original level 1 (lagi ga pengen pedes). Porsinya banyak, ayamnya crispy dan bumbunya juga walau level 1 masih ada sedikit selepetan pedesnya. Ini gw beli paket yg ada minumannya yaitu wintermelon, rasanya manis dan agak tebel minumannya jadi berasa mirip jelly cair.

    Menu yang dipesan: Crispy Chicken XXL

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Artivator Cafe [ Pancoran Mas, Kafe ]

    Aesthetic Cafe and Good Food

    Cafe ini lokasinya di Jl. Pemuda, tempatnya luas dan dekor di dalamnya seperti gallery yang disuguhi sejumlah space yang artsy dan cocok buat foto-foto. Bagian luar juga luas dan ada beberapa dekor outdoor yg ga kalah bagus juga. Gw pesan milkshake dan roti bakar chocoholic. Roti bakarnya enak, isian coklatnya gabungan selai coklat dan melted meisjes jadi rasanya manis banget. Milkshake nya enak, manis dan ada topping marshmallow dan chip diatasnya.

    Menu yang dipesan: Roti Bakar Chocoholic, Milkshake Vanilla

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Sakura Japanese Food [ Beji, Jepang ]

    Warten Jepang

    Sakura Japanese Food atau gw nyebut ini Warung Doraemon karena di tendanya ada gambar doraemon lokasinya di seberang food theatre. Disini ada aneka masakan Jepang dengan harga murah meriah dan sering rame kalo malem. Salah satu kesukaan gw disini adalah nasi gorengnya. Nasgor disini bisa dibilang agak beda karena ada tambahan potongan sayur seperti wortel dan kol didalamnya. Untuk porsi lumayan banyak dan rasanya enak juga. Tapi kalau misalnya dibungkus harus di tempat yg proper supaya kalau mau diangetin masih enak.

    Menu yang dipesan: Nasi Goreng

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!