Foto Profil Raka Pradipta

Raka Pradipta

109 Review | 43 Makasih
Level 9
Pasta Dessert
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.8  
    Viverri Coffee [ Muara Karang, Kafe ]

    Belajar Kenikmatan Kopi Lokal

    Salah satu coffee shop yang gak boleh dilewatkan menurut versi saya. Kenapa? Rasa dari sajian kopinya sangat seimbang dan memiliki paduan rasa yang sesuai selera masyarakat.

    Avocado Cube menurut saya adalah salah satu unggulan yang memang menjanjikan. Sementara untuk menu makanan, mereka lebih banyak bermain di western menu dan juga brunch

    Untuk Tempatnya sangat nyaman, meski tidak terlalu bbesar,pas lah untuk nongkrong atau obrolin bisnis sama rekan

    Menu yang dipesan: Latte, English Breakfast

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Mix Diner & Florist [ Cikini, Indonesia ]

    Jajal Mie Mirip

    Mampir kemari hanya untuk satu tujuan, menikmati Indomie yang mirip sama bungkusnya, hha... yap, penyajian Mie Mirip itu sendiri memang mirip sama kemasan. Hanya saja menurut saya,karna cukup banyak topping dan dressing, jadi rasa khas indomie lumayan berkurang (pendapat saya).

    Untuk tempat, ga terlalu besar, namun cukup enak untuk makan dan sekedar berbincang ringan

    Menu yang dipesan: Mie Mirip

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Meet & Eat [ Pantai Indah Kapuk, Barat ]

    Main Uno sambil Ngepasta

    Salah satu fasilitas utama Meet n Eat adalah permainan Board Game, seperti uno. Membuat konsumen betah dan nyaman berlama lama adalah salah satu konsep yang ingin diperkenalkan.

    Untuk pilihan makanan cukup beragam, mulai dari Pasta, sampe Hawaian food seperi loco moco

    Tempatnya cukup nyaman dan besar, hanya saja tertutup oleh sejumlah brand besar di kanan kiri mereka, hhe

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Trattoria [ Puri, Italia ]

    Hampir keseluruhan Pork Menu

    Yap, dari chefnya pun langsung menuturkan kalo Resto yang berpusat di Bali ini, mengusung aneka Italian Food dengan daging Pork sebagai unggulan.

    Melihat tempat selalu ramai, pasti sentuhan italian pizza dan pasta mereka begitu disukai.

    Varian minuman pun beragam, dengan kehadiran mini bar

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Kambing Bakar Cairo [ Melawai, Arab/Timur Tengah ]

    Rajanya olahan kambing

    Ga bau dan dagingnya empuk banget, itu adalah yang bisa saya gambarkan kalo makan di franchise dari Bandung ini.

    Seluruh dagingnya diproses dengan bumbu khusus, jadi wajib banget dicoba

    Bagian paha dari menu kambing bakar cairo yang menurut saya pas buat disantap rame-rame. Bagi yang ga merasa ribet makan kambing, ada menu baru yakni Ricebowl yang sudah mewakili keseluruhan menu unggulan dari Kambing Bakar Cairo

    Menu yang dipesan: Kambing Bakar Cairo, Soto Mesir, Gulai Kambing

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Iga Iga [ Slipi, Indonesia ]

    Penuhi Pilihan Santapan Tradisional

    Meski sudah banyak resto maupun cafe yang mengusung konsep ala Western, resto khas tradisional tidak luput dari pandangan masyarakat. Salah satunya Iga Iga, yang konsisten menghadirkan sajian tradisional khas nusantara.

    Daging iga nya pun lembut dan rasanya pas dilidah.

    Recommended buat makan rame rame bersama keluarga

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Ottoman's Coffee Brewers [ Muara Karang, Kafe ]

    Sarapan sambil Ngupi

    Brunch menu adalah andalan dari Ottoman. Selain enak, rata" sajian di sini sangat sehat karena mengandung buah segar dan kacang-kacangan.

    Sementara untuk house blend mereka yakni Bone Breaker tersedia dengan 3 ukuran oz, yakni 4,5, dan 6

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.2  
    Killiney Kopi [ Senayan, Kafe ]

    Seperti Kopitiam Kebanyakan

    Kopitiam masih menjadi pilihan utama bagi yang ingin berbincang soal bisnis hingga nongkrong. Killiney mengusung Asian food dengan sentuhan modern.

    Rata" hidangan disini juga tersedia ditempat lain, hanya saja rasanya ga kalah enak.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Marugame Udon [ Kelapa Gading, Jepang ]

    Soba dengan sentuhan Indonesia

    Udon tampaknya menjadi salah satu sajian dari Jepang yang begitu disambut dengan hangat oleh Masyarakat Tanah Air. Udon dengan kualitas premiun namun denga harga yang cocok dikantong, adalah misi yang diusung oleh Marugame.

    Udon bersama kuah dari Marugame begitu meresap dan bisa membuat ketagihan, recommended

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Chicken PaiKut [ Kelapa Gading, Taiwan ]

    Alternatif Fast "Chicken" Food

    Saat ini udah banyak yang "memajang" olahan yam sebagai menu andalan, salah satunya Chicken Paikut ini.

    Untuk cabang Gading, tempatnya cukup minimalis, hanya saja untuk saus dan tambahan lainnya ga di setiap meja ada, tapi bakal ada waitres yang bantu bawakan ke meja konsumen.

    Untuk menu lumayan banyak pilihan paket, untuk gua sendiri milih paket chicken paikut sama kentang goreng.

    Pas coba, rasanya lumayan cukup enak, hanya saja tidak terlalu panas, jadi kurang greget.
    Sebagai alternatif, chicken paikut sangat pas buat kalian yang memang doyan aneka sajian daging ayam

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!