Aku pesan Roasted Chicken Sandwich, harusnya rotinya pakai footlong bread tapi aku minta pakai sourdough croissant, sempat sedikit kaget baru tau ada croissant tapi sourdough!
Begitu makanannya datang tampilannya menggiurkan sekali, dan waktu dicoba, wah, enak! Isiannya ada ayam fillet, pickled cucumber, red radish microgreens, ditambah homemade marinara sauce dan onion sauce. Ayamnya enak banget, gurih, asinnya pas, kematangannya juga pas jadi ga kering, lembut. Marinara sauce dan pickled cucumbernya ngasih rasa segar yang enak dan ga berlebihan, microgreensnya juga fresh, croissantnya memang bukan yang flaky banget atau buttery kayak croissant pada umumnya, tapi untukku masih enak-enak aja kok terus ga terasa ada perbedaan yang gimana banget selain agak asam aja, wajar sih, kan sourdough, oh iya, untukku ini lumayan mengenyangkan. Walaupun, menurutku ini tuh sayurnya agak kurang banyak, mungkin kalau agak dibanyakin akan lebih enak, hm, tapi yaa selera aja sih, aku memang suka sandwich dengan sayur yang banyak, tapi secara keseluruhan sih ini termasuk enak banget, suka!
Karena tempatnya gabung sama kantor jadinya memang ga terlalu luas, tapi tetap nyaman karena bersih!
Oh iya, setelah makan di Sarae perutku aman, ga ada begah atau kembung, gerd-ku ga kambuh!