Engga seperti roti-roti bakar di tempat lain, Breadnow menyelipkan puff pastry didalam setangkap roti yang diolesi selai. Jadi ada sensasi kriuk-kriuk tiap kali kita gigit. Disitulah letak keunikan roti bakar disini. Saya pesan dua rasa yaitu Almond Choco Cheese (Rp.31.000,-) dan Strawberry Caviar (Rp.31.000,-) keduanya diberi filling dan topping yang melimpah, jadi terasa manis memanjakan lidah.
Taburan kacang almond, parutan keju cheddar dan olesan selai cokelat, menjadi kombinasi yang baik. Ada manis, cheezy, nutty juga crispy dari kacang almond yang dipanggang. Sedangkan Strawberry Caviar menampilkan paduan olesan selai strawberry manis asem dengan cokelat-cokelat berbentuk caviar yang manisnya bikin happy. Sebaiknya dihabiskan saat roti masih dalam keadaan hangat, karena puff pastry didalamnya agak alot saat sudah dingin…
Tanggal kunjungan: 02 Oktober 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Roti aku kali ini varian terbaru dari bread niw yaitu : “Caramel Biscoff” , “Red Velvet Cheese” , & “Almond Choco Cheese” . Sweet series special menu yang ngak kalah enaknya serta wajib banget kalian cobain .
Bread now merupakan roti bakar yang dipadukan dengan puff pastry beserta topping dengan tekstur yang lembut ditambah rasa yang crunchy dan unik serta isiannya melimpah dan nikmat tapi ngak bikin enek plus manisnya pas . Disini terdapat kurang lebih 17 varian isian dan semuanya menggiurkan banget untuk kalian cobain serta harganya bersahabat , kalian bisa pilih untuk ukurannya mau yang small/medium/large .
Yang pastinya roti disini 100% Halal serta tanpa bahan pengawet dan MSG serta bersih aman dan hieginis . Mereka menerima pemesanan dalam jumlah banyak untuk party/event/dll juga loh gaes , jadi cocok banget buat saling sharing dan buat makan bareng keluarga atau temen temen rame rame .
Penasaran? Yuk langsung aja di order dan cobain nya dijamin kalian langsung jatuh cinta , Selamat mencoba semuanya .
Mereka juga Open untuk franchise loh Gaes (085216271390) .
Menu yang dipesan: Almond choco cheese, caramel biscoff, red velvet cheese
Tanggal kunjungan: 25 Agustus 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Pesen via Delivery roti hits kekinian banget. Ini roti so unique. Dia luarnya roti panggang tapi dalamnya ada pastrynya. Jadi kalau digigit itu ada sensasi kress dari pastrynya. Enaaaak. Gue cobain 3 rasa Matcha Mangga Oreo white chocolate Favorit gue yang mangga Dia ada 3 ukuran small , medium, large.
Harganya berkisar 10-68 rb tergantung rasa and ukuran ❤️. Bole banget dicoba karena mereka unik!
Menu yang dipesan: oreo white chocolate, greentea, Mangga
Tanggal kunjungan: 07 Agustus 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000
Breadnow baru banget buka outlet di Kelapa Dua, tempatnya sih hanya untuk take away karena hanya ada kursi2 untuk menunggu pesanan jadi. Cobain 2 menu fruity - creamynya, isi Mangga & Skippy + Nutella. Sekitar 10-15 menit 2 pesanan sudah ditangan & siap dinikmati dirumah...
Rotinya menggunakan Roti yang kotak itu seperti yang biasa dipakai Roti Bakar Bandung.
Untuk yang Mangga menggunakan selai mangga yang dioleskan di satu sisi dalamnya + ada krispian gitu untuk satu sisi lainnya & ditambah selai mangga lagi diluarnya. Ini enak sih, panggangan rotinya pas renyah & ga ada yang gosong, selai mangga manis tapi ga bikin blenger manisnya. Pas kita gigit itu, ada sensasi tersendiri saat krispian bercampur dengan selainya & bunyi kriuk...
Sedangkan yang Skippy + Nutella, enak juga sih 2 sisi dalam dengan masing2 olesan Skippy & Nutella. Olesannya full ga pelit, tapi ya gitu karena udah tau rasa keduanya jadi ga terlalu istimewa jadinya...
Menu yang dipesan: Mangga, Skippy + Nutella
Tanggal kunjungan: 24 Januari 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000