As a meat lover, this place definitely one of the must go list for you ! Atmosphere : Spot on! Inspired by South American style decorations.
My two recommended menus :
- Grilled chicken salad (60rb) : Fresh & creamy comfort ! Rasa nya unik & bikin nagih. Daging ayam nya juga empuk.
- Mixed Platter (430rb) : Pricey, but this is one of the best grilled meat in Kemang . Juicy, tender & well-seasoned. Porsinya bisa sharing untuk 3 orang an.
Menu yang dipesan: Mixed Platter, Grilled Chicken
Tanggal kunjungan: 21 Oktober 2017 Harga per orang: > Rp. 200.000
*FIH FOOD REVIEW* ----- 1. Potato Wedges by @elasadorjkt ---- Price: 39k++ ---- What is your favorite side dish to go with your steak? Potato wedges of course! Crispy on the outside but soft on the inside! Dip it with tomato or chilli sauce to add richness of taste. ---- 2. All You Can Eat Parillas from @elasadorjkt ---- Price start from 240k++ ---- A grand feast for the meat lovers, where you can select and enjoy all of the meat cuts available in our wood fire parallax. All you can eat meat! Eat until you tummy explodes! Enjoy choices of meat such as Asado, Pollo El Asador, Chorizo, Vacio, Picanha! ---- 3. Grilled Chicken Salad by @elasadorjkt ---- Price: 60k++ ---- Can you imagine eating juicy grilled marinated chicken breast? I'm already drolling right now. Eating healthy with this Grilled Chicken salad. Chicken combined with mixed lettuce, cherry tomatoes, sliced onion, olives and feta cheese crumbles. Don't forget to include the olive oil and balsamic vinegar dressing for extra kick flavor. ---- 📍El Asador South American Restaurant Kemang Point Building - Ground Floor Jl. Kemang Raya no. 3 Jakarta Selatan 17230 Phone: +62 21 718 2206 ---- #elasadorkemang #restokemang #foodinhands #fihfoodreview
Tanggal kunjungan: 25 April 2017 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Meat galore! Lagi pengen banget makan Daging jadi gw ber3 ama temen gw mesen Mixed Platter Sharing (IDR 430,000) yang terdiri dari Asado, Pollo El Asador, Chorizo, Vacio, dan Picanha, yang dalam bahasa Indonesia adalah Daging Sapi, Sosis, dan Daging Ayam, disajikan di wood fire parrilla. Semuanya tender, juicy, dan well-seasoned, but to be honest it all tasted so-so. Saucenya kita pilih Traditional Chimichurri dan Pepper. Mixed Platter ini belum termasuk side dish, kita mesen Potato Wedges (IDR 22,000) dan Mashed Potato (IDR 17,000). Potato Wedgesnya enak tapi kedikitan porsinya. Mashed Potatonya kurang creamy. Price: overprice. Taste: just okay. Service: excellent!
Tanggal kunjungan: 22 Maret 2017 Harga per orang: < Rp. 50.000
Kalau datang pas weekdays sih ga perlu booking tempat. Tapi kalau mau datang pas weekend sangat dianjurkan untuk booking, karena tempat ini biasanya penuh banget. Malah kalo weekend mereka bukanya per jam gitu.
Traditional nachos Suka banget sama tortilla nya. Uda ada rasa tersendiri dan rasanya itu ga murahan. Ditambah dibanjiri sama mozarella di atasnya. Dari 3 macam sauce yg disajikan (homemade tomato sauce, homemade guacamole, dan sour cream), gue paling suka homemade tomato sauce nya. Rasa yg sederhana tapi fresh banget di mulut. Kalo guacamole terlalu asam sampe bikin mata merem melek. Sour cream tergolong biasa aja.
Bruschetta el asador Sukak banget sama appetizer 1 ini. Tekstur baguette yg crunchy banget di luar tapi sangat lembut di dalam. Ditambah sama kelembutan mushroomnya. Mushroom yg dicincang halus lalu dimasak entahlah dg cara apa, hasilnya harum banget dan rasanya sedikit light tapi nagihin lho. Harus coba!
Green salad Dressing nya fresh banget. Jadi makan salad ini berasa ga membosankan. Cukup enak.
Pasta Gue pilih fettuccine dan saucenya carbonara plusss bacon. Creamy banget buat gue, tapi herannya ga buat eneg. Kematangan pastanya pas. Overall sampe ga ada rasa sama sekali kecuali dari rasa gurih si creamnya. Untung ada topping bacon, jadi rasa asinnya dapet dari si baconnya itu.
Sharing PARRILLAS Ini yg ditunggu2. Disajikannya di platter kayak buat kondangan yg dibawahnya ada apinya itu lho. Isinya ada lamb sausage, ribeye, chicken leg, dan inside skirt. Dari semua pilihan daging, gue paling suka sama ribeye nya. Tampilannya cantik dan tekstur dagingnya ga kalah cantik, empuk banget. Pada dasarnya semua rasa sama aja, cuma beda tipe daging aja. Tapi semua tipe daging pun kematangannya pas semua. Gue paling ga suka sama lamb sausage nya, bau benguk banget. Bau benguknya sampe nyebar ke paha ayam. Untung ga merusak si rib eye nya hehehe. Nah untuk pilihan sauce nya gue pilih traditional chimichurri dan bapak barbeque sauce. Chimichurri nya enak banget guys. Entahlah apa aja yg ada di dalam sauce ini. Sensasi rasanya lebih ke asam tapi fresh banget. Kalo yg barbeque nya sih biasa aja, sestandar rasa barbeque pada umumnya lah.
Mango berries So freshhh. Daritadi ngomong fresh melulu ye. Tapi emang beneran fresh haha. Cocok banget ini dijadikan sbg minuman penutup. Karena gue uda makan yg terlalu creamy dan rasa daging yg berat. Ditambah ada potongan2 mangga. Ntap!
Strawberry smoothies Menurut gue ini cocok dijadikan sbg minuman pembuka. Rasanya enak lho. Rasa strawberry nya cukup kuat dan ada sensasi gurih dari susunya. Dan tenang aja, ini ga bikin eneg, kaloooooo diminumnya sebelum makan haha.
Menu2 yg gue sebutkan di atas sudah merogoh kira2 1.1jt dan bisa saling sharing sampe kenyang mampus untuk 4 orang. Tergolong mahal, tapi menurut gue ini worth to try. Karena kualitas rasanya ga murahan.
Menu yang dipesan: Traditional nachos, Bruschetta el asador, Green Salad, Fettuccine Carbonara, Sharing parrillas, Manggo berries, Strawberry smoothies
Tanggal kunjungan: 17 Januari 2017 Harga per orang: > Rp. 200.000
Resto yang sudah berdiri sejak 2013 ini memperkenalkan aneka daging BBQ dengan olahan khas Uruguay.
Tidak hanya makanan, pemilihan interior juga mengikuti budaya di sana, dengan beragam ornamen kayu.
Kalo mampir kesini, ajaklah teman atau keluarga anda, karena terdapat salah satu hidangan yang tidak bisa dilewatkan jika hanya sendiri atau berdua yaitu La Parisa.
Menu yang dipesan: La Parisa dan Green Goblin
Tanggal kunjungan: 07 Juli 2015 Harga per orang: < Rp. 50.000