Judul di atas sesuai dengan tagar yang Kopi Setengah Empat tuliskan di cup kopi mereka. Sejujurnya aku pun penasaran coba kopi yang satu ini setelah lihat 2 review di PergiKuliner yang bilang kopi susu disini enak, akhirnya order deh via ojol, kebetulan lokasinya juga nggak terlalu jauh dari rumah.
Aku coba Es Kopi Susu Setengah Empat (19.000) dan Es Kopi Susu Idealis (23.000). Bedanya antara dua varian ini cuma di espressonya aja sih, kalau Idealis pakai 2 shot espresso jadi pastinya punya rasa yang lebih strong.
Setelah kucoba memang bener sih tekstur kopi susu mereka nggak encer, tapi bukan yang terlalu kental dan berat juga, cukup creamy dan untuk yang "kopi susu setengah empat" rasanya lebih milky dan cenderung manis, cocoknya sih buat orang-orang yang lebih suka kopi susu dengan rasa yang ringan. Sedangkan yang "idealis" rasa kopinya strong dan dominan banget, cocok nih buat pecinta kopi atau yang lagi cari kopi dengan dominan pahit.
Tanggal kunjungan: 06 Agustus 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Mampir kesini karna kayaknya tempatnya seru aja nongkrong diatas pas sore2 sambil liatin mobil lewat, ini sih cocok bgt buat nongkrong atau pacaran juga boleh ,
Gw pesen : Kopi Susu Setengah empat Ini rasanya beda banget dari kopi susu lainnya yang pernah gw cobain ditempat2 lain, lebih creamy ga terlalu pahit tapi ga terlalu manis juga karna aren nya, menurut gw sih ini racikan kopi susunya yang pas banget.
Cobain lahh kuy!!!
Menu yang dipesan: Kopi Susu Setengah Empat
Tanggal kunjungan: 19 Februari 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
I hv tried @kopisetengahempat dan feel better karna taste dari biji kopi yg mereka pakai, so good. So far, ini masuk dalam jajaran kopi favorit aku, meski aku bukan pecinta kopi, tapi unik nya wangi kopi nya bener2 cocok banget sama aku.
Kemarin aku cobain kopi susu setengah empat, belgian chocolate dan kopi susu shaken. Kopi susu setengah empat nya ada dicampur dengan susu, gula dgn takaran yg pas jadi pas di seruput, feels good. Boleh dicoba juga kopi susu shaken nya, dan bagi yg mau minum non coffee kalian boleh coba belgian chocolate nya karna based nya adalah susu cokelat, tapi yg jelas susu nya beda dari susu cokelat biasanya. Unik dan wangi cokelat yg pasti nya.
📞 @kopisetengahempat 📍 Kopi Susu Setengah Empat, Jln.Otista 3 no 64, Cipinang Cempedak Jakarta Timur ☕ Kopi Susu Setengah Empat ☕ Belgian Chocolate ☕ Kopi Susu Shaken
Menu yang dipesan: Kopi Susu Setengah Empat, Kopi Susu Shaken, Belgian Chocolate
Tanggal kunjungan: 27 Januari 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000