Ratio Coffee  [ Kafe ]
3.6 7 review
Tidak Lagi Beroperasi
Galeri Foto »

Ratio Coffee

[ Kafe ]
3.6 7 review
Rasa
3.6
Suasana
3.6
Harga : rasa
3.1
Pelayanan
3.9
Kebersihan
3.9

Jl. Summagung III Blok P2 No. 17, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Tidak Buka Lagi 081380611680

081380611680

Tidak Buka Lagi Selasa - Minggu (10:00 - 20:00), Senin Tutup

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Ratio Coffee [ Kelapa Gading ]

  • Tutup
  • Tipe KulinerKafe
  • Jam Buka
    Tidak Buka Lagi
  • PembayaranTunai, Visa, Master, Debet
  • Cabang: ya

Fasilitas

Bekerja di sini? Klaim untuk perbarui info
  • Picture 1468306036
    https://assets-pergikuliner.com/u7VCd7dKUYIQeXQNp54Z3I3_fnY=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/283959/picture-1468306036.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/iSMqyDBGXAdm6FgtNfWrFLKIekU=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/283959/picture-1468306036.jpg 2x
    385290
Makasih terbanyak

Review dari pengunjung untuk Ratio Coffee

Foto Profil Windy  Anastasia

Alfa 2018

451 Review

Level 13

BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Dessert Bubble Tea

3.4  

Serasa tempat sendiri

Ratio coffee ini bener2 istimewa deh kalo misalnya lagi pengen kerja tapi pengen ngeteh atau ngopi. Suka banget duduk di lantai atas soalnya serasa punya sendiri.

Cobain choco cheese dan kurang doyan karna teksturnya aga mushy.

Kita cobain tea dengan flavour earl grey. Dia aga beda dengan earl grey pada umumnya karena rasa tea nya itu engga terlalu berasa bergamot tapi masi wangi orange. Jadi kalo orang kurang doyan earl grey pada umumnya, boleh deh dicobain.

Cobain latte dan selalu enak. Coffeenya berasa kuat. Baristanya baik juga dan pelayanannya selalu friendly.

Tanggal kunjungan: 23 Oktober 2016
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Windy  Anastasia

Alfa 2018

451 Review

Level 13

BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Dessert Bubble Tea

3.6  

Tempat pewe buat kerja

Roti maling cheese yang isi cheesenya melimpah dan melted! Cuma ada di ratio deli. Mereka baked roti itu selalu limited, jadi mesti siap2 antri pagian kalo mau cobain.

Enak tapi malingnya sedikit. Rasa asinnya sih pas karna melted cheesenya nolong banget dan malingnya itu kasi tekstur daging di roti.

Kita balik lagi cobain ice salted caramel latte dan enak deh. Rasanya aga pait tapi aga manis. Aftertaste tetep rasa latte yang strong tapi ga bikin enek.

Kita kerja di lantai 2 dan pewe deh! Karna kondisinya masi banyak orang belom tau jadi kita kerja berjam2 sambil nyantai.

Menu yang dipesan: Roti maling cheese, osmanthus tea, ice salted caramel latte

Tanggal kunjungan: 01 Oktober 2016
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Windy  Anastasia

Alfa 2018

451 Review

Level 13

BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Dessert Bubble Tea

3.4  

Great banana bread

Karena pengen ngeteh merek jing dan ga pengen bayar mahal2, melipir deh ke sini. Teh jing mereka ada 6-7 variants dan pilih osamantus. Ownernya baik dan informative banget deh. Kasih tau enaknya yang mana dan kira2 aromanya kayak apa.

Kita pesen hot chocolate juga dan kalo lagi ga pengen yang coklat strong, coklatnya enak karena smooth dan ga bikin enek walaupun minum banyak.

Kita juga dikasih biscuit lotus. Biscuit enak yang cocok banget buat ngeteh. Beneran enak kalo dipaduin sama teh osamantus seduhan pertama.

Setelah teh hampir abis, ownernya nyamperin kita buat nanya apakah mau ditambain airnya, dan dia juga bilang seduhan kedua lebih enak karena lebih smooth rasa dan aromanya.

Lah kalo di tempat laen kan mereka bilang ga bisa tambah air panas lho.

Dan emang enak lho. Rasa tehnya lebi smooth dan aromanya lebi halus juga. Kalo yang doyan ngeteh, pasti tau deh maksudnya.

Roti pisangnya dipanasin dan enak juga. Ya ampun. Baru kali ini banana bread yang empuk dan engga bonyok.

Menu yang dipesan: Osamanthus jing tea, Banana Bread, Hot Chocolate

Tanggal kunjungan: 29 September 2016
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

Level 21

Ramen Dimsum BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

3.8  

Tea + cake at Ratio Coffee

Ratio Coffee ini salah satu coffee shop terbaru di Kelapa Gading. Letaknya sendiri bersebelahan dengan Bakmi Tan.

Tempatnya terdiri dari 2 lantai dan di sini juga dijual berbagai macam roti, cookies dan pastry lainnya.

Di sini aku pesan strawberry tart. Suka banget, enak rasanya. Selain itu pesen green tea cake yang berbentuk dome. Suapan pertama, rasanya terlalu manis buat aku. 

Untuk minum aku pesan hot tea yang menggunakan merk Jing dengan varian yellow gold. Rasanya smooth dan light.

Selain itu setiap pembelian kalau tidak salah akan mendapatkan voucher sebesar 10k yang bisa ditukar dengan roti. Aku pilih yg matcha dan matchanya lumayan terasa.

Selain itu aku juga membeli chocolate bun yang enak juga ternyata. Chocolatenya pakai dark chocolate.

Tanggal kunjungan: 08 Juli 2016
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Makasih Infonya!
3 pembaca berterima kasih.





Foto Profil Ladyonaf @placetogoandeat

Alfa 2023

4304 Review

Level 25

Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

3.4  

coffee shop and bakery baru di klp gading

Coffee shop baru lagi di kelapa gading, tempatnya dari luar keliatan kecil, tapi begitu masuk ternyata ga kecil2 amat, ada 2 lantai. Cukup cozy juga tempatnya, lokasinya persis di sebelah bakmi tan. Servicenya bagus, harganya juga cukup terjangkau.

disini ada bakery juga, macem2 juga bakerynya, kalau cakenya juga ada, tapi cuma dikit, gw pesen :
- piccolo : coffenya disini pake biji kopi aceh, cukup strong juga coffeenya, after tastenya tidak asam dan tidak pahit.
- hot chocolate : chocolatenya dari girardeli, enak bangettt!!! gw suka banget!! ga terlalu manis dan ga terlalu pahit. pas rasanya.
- red velvet cake : biasa aja cake nya kurang bgitu soft dan rasanya juga biasa aja.
- nutela cake : lumayan enak juga nutela cakenya tapi terlalu pekat nutelanya jadi eneg kalau kebanyakan.
- roti ham keju : biasa juga roti ham kejunya..

overall disini untuk minumannya ok banget tapi untuk cake and bakerynya biasa aja..
Next time gw pasti kesini lagi untuk minum hot chocolatenya dan piccolonya lagi..

Tanggal kunjungan: 08 Juli 2016
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.





Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5005 Review

Level 25

Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

3.8  

Coffee shop baru yang cozy

Saat ini sepertinya semakin coffee shop baru yang buka di Kelapa Gading antara lain Ratio Deli dan Roastery ini. Coffee shop cabang dari Mal Ambassador lokasinya cukup strategis di depan Pasar Mandiri lama(belum buka) di Jl. Summagung III yang dari ujung ke ujung dipenuhi dengan resto bakmi dan coffeeshop. Tempat ini menjadi satu dengan bakery.Interiornya modern dan simple.Lantai 1 hanya ada 1 meja di corner dan beberapa kursi di meja coffeebar. Lantai 2 lebih spacious terasa cozy dan homey juga.
Saya pesan :

*Cappucino - Kopi di sini seasonal.

Kali ini kopinya house blend - Paradise blend.Campuran Bali Plaga dan Toraja Sapan. Kopinya enak, tidak terlalu pahit sedikit terasa chocolatey. Dengan fruity aftertaste yang sangat light.
*Hot chocolate -  enak deh, pakai Premium chocolate dengan brand Ghirardelli. Minuman ini terasa mewah, tampil cantik dengan latte art.
*Roti matcha -  ada sedikit taburan almond dan di dalamnya ada sedikit

Hazelnut. Rasanya not bad,  matchanya cukup terasa natural. Tekstur rotinya agak chewy.
*Roti maling with cheese bun (non halal)  - rotinya kecil, isinya kurang generous, maling dan kejunya cuma sedikit. Rasanya kurang begitu istimewa. Di sini staffnya juga menawarkan apakah rotinya mau di potong beberapa slice.
Di sini juga ada kue2 kering seperti kaastengels, oatmealcookies, coklat homemade.Sempat nyobain testernya enak juga. Saya pasti akan balik lagi ke tempat lagi untuk ngopi dan nyobain cakesnya.

Menu yang dipesan: cappucino, Hot Chocolate, Roti maling with cheesebun, Roti matcha

Tanggal kunjungan: 19 Juni 2016
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.





Foto Profil kneeko

103 Review

Level 8

Kopi

3.8  

From central to east suburb

i heard couple of times about this shop when they are still on ambasador. Never been there but as soon i heard they open up 1 in gading and accidentally i have some things to do in gading area, i went to try. Some says their roasted beans would be something, and i did try it at one of the coffee shop in gading too. Actually, they are newly open this week and besides brewing and roasting coffee they bake bread and cookies too now. nice expansion.
the shop itself is not that big and because its still new, they are still fixing and perfecting the place. with 2 floors and high ceiling, sure is the place far from dark ambience. if you wanna go there, just look for bakmi tan gading and they are just next to it.
For the coffee, as usual my benchmark is with cup of cappucinno. i love the fragrant that comes out of it. nice body and good foam till the bottom. its slightly acidic which a little bit off my taste. i had their banana bread and because it still on promo period, i got to chose bread valued 10rb rups. the banana bread was not bad. its mild and the caramel sauce not too sweet. But the matcha bread that i chose was a let down. it was firm but i can't taste the matcha flavour. next time i will try their signature maling with cheese bread. i don't think you can go wrong with maling.

overall it was a good addition to caffeinated gading.

Tanggal kunjungan: 17 Juni 2016
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.




Keyword untuk mencari restoran ini:

Laporkan bahwa restoran sudah tutup atau info tidak akurat

Tanggal kunjungan
29 Apr 2024
Apa yang dipesan?