Review Pelanggan untuk Pochajjang Korean BBQ

AYCE Suasana Korea

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 15 Agustus 2019 (5 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Pochajjang Korean BBQ
Foto Makanan di Pochajjang Korean BBQ

Tempat yang super recommended kalau kalian pecinta K-pop & K-Drama nih. Di dinding nya terdapat banyak poster-poster K-pop gitu. Bahkan ada poster DNA nya BTS dan jujur ini mood booster banget buat aku yang ngefans sama BTS.

Selain itu juga diputar lagu-lagu Kpop dan tempatnya sendiri bersih dan nyaman. Selain itu ada sejenis tenda juga yang mirip dengan suasana kedai makan BBQ tenda yang suka ada di K-drama itu.

Dan satu hal yang aku suka, ada penyedot asap dan panggangan nya juga ga lengket sehingga nggak perlu diganti.

Lokasi resto ini sendiri terletak sederet dengan Eaton, tepatnya di sebelah Indomaret Muara Karang.

Aku nyobain :

1. Japchae

Jujur japchae nya enak banget. So un nya nggak kelembekan dan perpaduan rasa manis gurihnya pas.

Nggak semua japchae di restoran seenak ini, bahkan di salah satu restoran Korea kelas atas yang pernah kucoba pun tidak seenak ini.

2. Pajjeon

Pajjeon nya juga enak dibanding di beberapa resto yang pernah kucoba.

Teksturnya empuk namun permukaan nya cukup renyah. Selain itu rasanya nggak cuma tepung aja, melainkan isian bawangnya juga cukup terasa.

3. Karaage

Karaage nya juga renyah dan ayam nya juicy. Bumbu nya pun meresap sehingga ayam goreng nya tidak plain meski dimakan begitu saja.

Sayangnya di permukaan masih sedikit terasa tepungnya. Seandainya digoreng sedikit lebih lama sehingga lebih matang akan lebih enak.

4. Premium Beef

Premium beef nya ada 4 macam, yakni honey soy, spicy bulgogi, black pepper dan bulgogi.

Satu hal yang aku suka, semua bumbu nya meresap dan semuanya enak. Selain itu bulgogi nya tidak kemanisan. Sebelumnya pernah mencoba daging bulgogi di salah satu resto dan kemanisan.

Selain itu potongan daging nya juga masih cukup oke. Sapi nya masih berupa potongan dan tidak ada yang hancur-hancur hingga sulit dipanggang. Selain itu daging nya juga tidak alot.

5. Chicken BBQ

Sejujurnya aku kurang suka ayam di resto BBQ, tapi di sini aku bahkan sampai nambah.

Ayam nya juicy dan bumbu nya benar-benar meresap ke dalam daging sehingga sudah enak walau dimakan begitu saja.

6. Wagyu Beef

Daging sapi nya berbentuk lembaran dengan pilihan soy dan original.

Kalau kalian suka jenis daging yang berlemak bakal suka daging di sini.

Untuk minuman tersedia dua jenis, yakni blackcurrant dan lemon tea yang manisnya masih ok.

Lalu condiment nya berupa minyak wijen yang gurih dan saus sambal korea yang manis pedas.

Oh ya, di sini juga ada charge 50.000 / 100 gram kalau nyisain daging. Jadi pastikan kalian menghabiskan daging yang kalian ambil.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Pochajjang Korean BBQ
Foto Makanan di Pochajjang Korean BBQ
Foto Makanan di Pochajjang Korean BBQ
Foto Makanan di Pochajjang Korean BBQ
Foto Makanan di Pochajjang Korean BBQ
Foto Interior di Pochajjang Korean BBQ

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Pochajjang Korean BBQ

(Korea)

Jl. Pluit Karang Indah Timur Blok B8 Timur No. 87 (Sebelah GK Family), Muara Karang, Penjaringan, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.4
Suasana:3.5
Harga:3.8
Pelayanan:4.1
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3297 Review

1640 Makasih