Review Pelanggan untuk Jetski Cafe
Cafe Cantik di Pinggir Pantai
oleh @makansamaoki , 14 Mei 2019 (5 tahun yang lalu)
4 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Penasaran dengan view gedung bertingkat nan memantul di belakang pesisir nan memukau (halah) di malam hari. Akhirnya setelah berputar putar di kawasan Pluit, saya dan teman berhasil sampai ke Cafe yang lagi ramai ramai nya.
Sesuai nama dan ekspektasi saya, Cafe ini menyediakan Jetski yang disewakan untuk pengunjung dengan harga Rp 1,200,000/perjam nya.
Berhubung sudah gelap, detail pesanan dan eksterior cafe tidak terlihat jelas jika difoto.
Cafe ini terbagi menjadi 2 bagian, bagian dalam yang ber AC dan ada pajangan Jet ski dan perlengkapan nya. Bagian selanjutnya, bagian luar (smoking area) yang terpisah menjadi bagian pinggiran (dilengkapi tempat duduk berupa buaian, yang menurut saya romantis) kemudian bagian anjungan yang terletak lebih tinggi dengan view yang lebih jelas.
Untuk menu, menurut saya pilihan nya standard menu restoran lokal dengan ada pilihan minuman berakohol dan Shisha (salah satu teman saya memesan dengan harga Rp 120,000+ untuk 3x bara api).
Kami jg memesan Pizza ukuran standard yang cukup mengenyangkan.
Soal harga memang dikatakan mahal, belum termasuk pajak dan service nya yg lebih mahal.
Cafe ini menjual view pantai nya yang memikat, romantis karena tiap meja di luar dilengkapi candle light plus pesona yang tidak bisa digambarkan dan harus dibuktikan ketika kamu datang kesini.
IG : @makansamaoki | #makansamaoki
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Indonesia)
Reviewer: