Review Pelanggan untuk Bakmie Aloi
Nyobain frozen bakmie mereka
oleh Margaretha Helena #Marufnbstory, 19 Juni 2020 (4 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
IG: @helloimmaru (#marufnbstory)
Bakmi selalu jadi teman sarapan yang baik jadinya aku penasaran sama produk frozen food bikinan bakmi aloi ini. Langsung beli 2 yang isi daging cincang dan chasio merah.
Pas dateng packagingnya cukup lengkap isinya ada bakmi mentah, bumbu racikan bakmi khas aloi, cabe dalam 2 tipe yang cabe rawit dan cabe merah lalu ada jeruknya. Cara masaknya sayangnya ga ada, buat yang awam masak bakmi frozen pasti bakal kebingungan sama cara masaknya gimana, Semoga bisa dilengkapi ya.
Dari 2 rasa yang aku beli, aku pribadi lebih suka sama yang chasiu karena rasanya manis dan enak banget dagingnya juga empuk jadi imbang sama rasa bakminya yang agak asin. Oh ya sama pengen kasih masukan buat bumbu racikannya sepertinya harus dibanyakin karena porsi mienya cukup banyak pas aku aduk rasanya agak tawar jadinya karena proporsi yang kurang di bumbunya. Selebihnya aku suka dari porsi dan harga juga masih masuk akal. Cheers!
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: frozen bakmi
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: