Review Pelanggan untuk Mamacita
Gyu tongue!
oleh Hungry Mommy, 06 Desember 2018 (sekitar 6 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Lunch disini dengan anak saya yang kecil. Mamacita terbagi 2 area outdoor dan indoor. Saya memilih indoor karena lebih adem dan kebetulan lagi gak ada yang merokok. ambiencenya lebih ke bar sih ya terlihat adanya meja bar yang cukup besar dibagian belakang dengan banyak siplay minuman. Untuk menu makanannya ternyata cukup banyak pilihan dan variatif. Saya pesan 2 menu yaitu :
• White pizza.
With cream mushroom and truffle oil
Ini pesanan anak saya, memang dia minta pizza dan kebetulan dia gak suka pizza dengan topping jadi saya request tanpa mushroom jadi cuma creamnya, cheese dan truffle oil. Potongan pizza disini unik jadi bentuknya gak bulat kayak pizza pada unumnya melainkan agak oval dan dipotong zigzag memanjang. Rasa pizzanya enak, truffle oilnya berasa banget. Anak saya juga suka rasanya
• Gyu tongue with spring onion and shoyu butter.
Ini pesanan saya, disajikan dengan nasi putih. Irisan lidah yang sidah dibumbui dan dimasak, dengan campuran daun bawang dna irisan tomat. Disajikan dengan semacam kecap asin (mungkin ini shoyunya) yang diberi irisan rawit. Lidahnya enak dna gurih juga empuk kalo dicocol lagi ke shoyunya jadi asin banget. Saya lebih suka makan tanpa dicocol lagi, rasanya udh enak.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(Italia, Barat)
Reviewer: