Foto Profil Maya

Maya

105 Review | 15 Makasih
Level 8
Kopi Bakmi Sushi Dessert
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.8  
    Ippeke Komachi [ Kelapa Gading, Jepang ]

    Best Sushi Resto in MKG

    Restaurant ini cukup luas dengan dekorasi etnik jepang. Kalau datang ke sini saat weekend biasanya harus waiting list karena cukup ramai. Di sini ada open kitchen nya yang di kelilingi oleh sushi belt, jadi kita bisa melihat para chef termasuk japanese chef nya saat membuat sushi nya dengan jelas. Selain sushi, di sini juga tersedia rice set dan takoyaki nya yang cukup terkenal. Untuk kunjungan kali ini, saya puas dengan sushi-sushi yang saya pesan karena fresh, enak dan harga pun affordable. Beberapa sushi favourit saya; salmon mentai, happy salmon dan magumon. Untuk ukuran range harga sushi plate nya berkisar dari 9.000 – 27.000 rupiah. Sangat rekomended untuk pencinta sushi yang sedang berkunjung ke MKG dibanding restaurant sushi lainnya yang harganya cukup mahal dan ukuran sushi nya makin mengecil. :p

    Menu yang dipesan: Sushi

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Ocha & Bella - Hotel Morrissey [ Menteng, Italia, Jepang ]

    Chic and Stylish Resto with combination of Italian and Japanese menu.

    Ocha and Bella terletak di lobby hotel/service apt Morrisey (dulu Citadines) di ujung jalan Wahid Hasyim. Menu makanan nya kombinasi antara western, italian dan japanese. Suasana resto modern tapi tetap nyaman dengan furniture kayu2 dan dekorasi pohon/taman2, di sertai dengan sebagian open kitchen yang bisa kita lihat di balik kaca. Untuk makanan saya dan teman2 mencoba memesan pasta Pappardelle E Salsiccia, jenis pasta yang di served dengan cream sauce dengan isi pork sausages dan brokoli. Biarpun creamy, bumbunya pas dan tidak bikin eneg. Tapi buat saya yang suka asin, agak sedikit kurang asin rasanya. Tapi buat teman2 saya yang lain pas rasanya. Untuk pasta harga nya berkisar dari 90rb an.

    Menu yang dipesan: Pappardelle E Salsiccia

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    The Baked Goods [ Menteng, Kafe ]

    Nice bakery and pastry shop with a lot of healthy cake choices.

    The Baked Goods cabang Sabang ini tidak terlalu besar, tapi tersedia area tempat duduk indoor dan outdoor. Untuk pilihan kue cukup banyak, dan menurut waiter nya cake yang recommended diantaranya nya carrot cake dan bublanina (resep khas di Baked Goods). Tetapi pada saat saya datang, menu bublanina sedang tidak ada. Saya dan teman-teman memesan satu Carrot Cake with Creme Cheese Frosting dan satu lagi Crazy Dark Chocolate Cake. The Carrot Cake was good, walaupun penampilannya tidak sebagus cake2 lainnya. Tekstur nya cukup padat tapi tetap lembut, cukup terasa carrot nya dengan paduan aroma kayu manis plus tambahan kismis dan topping creme cheese di atasnya. Untuk Crazy Dark Chocolate Cake nya saya kurang suka karena cream di tengah cake nya agak berasa butter nya. Cake-cake disini disebut sebagai cake sehat karena tidak menggunakan pengembang dan pengawet. Di Baked Goods ini juga menyediakan cake khusus penderita diabetes, seperti diabetic carrot cake dan diabetic oat cranberries cake. Coffe shop plus bakery ini cukup rekomended untuk tempat bersantai sejenak sambil mencoba aneka cake yang tersedia di sini.

    Menu yang dipesan: Carot Cake

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Blue Elephant [ Menteng, Thailand ]

    Decent thai resto with authentic thai menu

    Resto ini tidak jauh setelah Mesjid Cut Meutia Menteng, yang dari depan sudah terlihat tema Thailand nya dengan ornamen-ornamen bergambar gajah. Resto ini berjenis semi fine dining, sehingga tempatnya pun bagus dengan lighting sedikit remang-remang, tetapi suasananya tidak terlalu formal. Seperti di resto Thailand pada umumnya, saya dan teman-teman mencoba memesan tom yum koong (85rb), green curry chicken (85rb), dan pad thai (85rb). Sebelum pesanan kami datang, setiap orang di berikan satu piring appetizer yang berisi clear noodle salad dan dua jenis pangsit dalam porsi mini. Pada saat main course datang, tom yum koong dan green chicken curry di sajikan dalam pot tanah liat yang unik, mungkin agar temperature panas nya bisa tahan lebih lama. Untuk menu main course nya favourite saya tom yum nya, rasa asamnya pas dan tidak terlalu pedas. Untuk padthai nya agak sedikit hambar. Untuk green curry malah lebih pekat dari green curry di resto thailand lainnya, tetapi masih tetap enak juga. Sebelumnya saya agak sungkan untuk datang ke resto ini karena terlihat mahal dari depan. Setelah melihat menu nya rata2 menu makanan nya berkisar antara 65rb-130rb, cukup standard untuk ukuran semi fine dining. Untuk di hari weekend, ada paket all you can eat seharga 195rb ++, mungkin bisa jadi pilihan kalau sedang ada acara celebration.

    Menu yang dipesan: Tom Yum Koong, Green Curry Chicken, Pad Thai

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 2.8  

    Hidden resto in Menteng Area

    Resto ini terletak di pojok lobby depan Hotel Cipta di jalan Wahid Hasyim. Karena hotel nya tidak terlalu besar, dari depan jalan kurang begitu catch-y dan saya pun belum tahu kalau sebelumnya ada resto ini di sini. Sesuai dengan namanya Blueberry pancake house, resto (sejenis coffee shop hotel) ini menjual pancake dengan aneka jenis topping. Tapi selain pancake, di sini juga tersedia makanan lain seperti sandwich ataupun makanan berat lainnya seperti steak dan pasta. Karena hanya ingin ngemil, saya dan teman2 pun memesan satu blueberry pancake dan satu club sandwich untuk di share bersama. Untuk sandwich nya okay, but nothing special untuk sandwich seharga 45rb. Sayangnya untuk pelayanan pada saat saya berkunjung itu cukup lama, jadi kami pun meng-cancel pesanan blueberry pancake nya. Another thing, karena lokasi nya yang di hotel, tax nya pun mengikuti rate hotel yang 21%. Not really impressed with this first visit, semoga next time pelayananannya bisa lebih cepat dan lebih baik.

    Menu yang dipesan: Club Sandwich

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Island Creamery [ Kelapa Gading, Dessert ]

    Ice Cream Paradise, banyak rasa, banyak varian..

    Buat Ice Cream lovers wajib coba tempat dessert yang satu ini. Menu Ice cream nya beragam, bukan hanya ice cream yang di cup atau di cone, tetapi juga banyak menu ice cream lainnya seperti cake ice cream, sundae, chocolate lava, atau waffle ice cream. Pilihan rasa ice cream nya juga banyak selain dari rasa-rasa classic, ada pilihan lain seperti burnt caramel, tim-tam milo, kahlua latte, fresh banana dan lain lain. Untuk jenis ice cream cake nya saya suka mud pie, terdiri dari 3 layer belgian chocolate, burnt caramel ice cream, plus di atasnya dilapis dengan taburan potongan oreo. Yummy! Selain ice cream di sini juga menjual coffee, milkshakes, soda float, juga makanan yang cukup berat seperti pasta, burger dan aneka finger snacks. Untuk yang di cabang kelapa gading, di pojok restaurant nya ada pojok tempat bermain untuk anak-anak. Selain di kelapa gading, Island creamery juga ada di Alam Sutera, Kokas dan beberapa tempat lain.

    Menu yang dipesan: Mudpie Ice cream Cake

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Bakmi Ayam Alok [ Green Ville, China ]

    Kuah ayam nya gurih dan enak banget!

    Bakmi Ayam Alok ini terletak di Greenville, tempatnya selalu ramai dan untuk parkir agak susah karena lokasi nya pas di pinggir jalan yang tidak terlalu besar dengan deretan mobil parkir di kedua sisinya. Menurut saya Bakmi Alok ini masuk sebagai salah satu dari list bakmi terenak di Jakarta. Jenis bakmie nya tidak terlalu keras dan tidak terlalu lembek, jadi pas menurut saya. Daging ayamnya sendiri kita bisa pilih mau bagian paha atau dada. Selain bakmi dan daging ayam nya, yang bikin makin enak itu adalah kuah ayam nya, sangat berasa kaldu aslinya. Untuk kuahnya sendiri kita bisa minta bagian tulang ayam dengan semangkok kuahnya. Biarpun hanya tulang enak sekali untuk di seruput2 karena terasa sari-sari nya. Yumm.. Dan mungkin karena banyak orang yang berminat untuk membeli kuah ayamnya, sampai2 di bagian kasir saya melihat tulisan pengumuman bahwa kuah ayam tidak di jual terpisah.. Hahha.. Sangat recommended untuk pencinta bakmi..

    Menu yang dipesan: Bakmi Ayam

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Nasi Uduk Ibu Jum [ Kelapa Gading, Indonesia ]

    Nasi uduk dengan pilihan lauk terlengkap. Wow!

    Tempat nasi uduk Bu Jum ini hanya di pinggir jalan raya jadi tempat nya outdoor dan tidak memakai AC dan biasa nya baru buka di sore ke malam hari. Berbeda dengan nasi uduk yang biasa lauknya hanya dikit, di sini lauk yang tersedia sangat banyak, di display dalam etalase kaca dan pengunjung pun harus antri dari ujung etalase untuk memilih lauk sampai ke tempat kasir. Lauk yang tersedia antara lain ayam goreng, ayam cabe ijo, cumi bakar, sayur asem, bakwan jagung, pete, orek tempe, udang goreng dan masih banyak lagi. Semua lauknya enak-enak. Btw, biarpun area nya outdoor, di tempat ini ternyata menyediakan hiburan seperti screen besar untuk TV dan kadang juga ada live music nya, biarpun bukan model2 live music cafe ya.. Patut dicoba untuk para pencinta nasi uduk..

    Menu yang dipesan: Nasi Uduk

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    MAD [ Karet Kuningan, China ]

    Make sure you make a reservation first before using any dining voucher..

    Saya dan teman-teman tertarik ke sini karena membeli voucher makan di salah satu website untuk All You Can Eat Dimsum seharga IDR 75rb. Untuk lokasi restaurantnya cukup luas, dan sesuai dengan nama nya desain resto tampak modern dengan warna cerah, tidak seperti chinese restaurant pada umumnya. Pada waktu kunjungan memang kami tidak memesan tempat terlebih dahulu karena tempatnya tidak terlihat terlalu ramai dan kami yakin dapat tempat. Sesampainya disana ternyata waiternya memberi tahu tidak semua menu dimsum AYCE nya tersedia, karena kami tidak reservasi terlebih dahulu. Sedikit kecewa, tetapi saya pun lanjut memesan menu-menu yang tersedia. Untuk menu dimsum nya cukup standard seperti yang ada di restaurant dimsum lainnya. Menu favorit yang saya coba: siomay yang berisi udang, cheong fan (steam rice roll) bisa berisi udang atau charsew (non halal) dengan sweet soy sauce, ada juga steam pork ribs/paikut babi (non halal) yang rekomended karena daging nya cukup empuk dan tulang nya tidak terlalu besar. Selain menu tsb masih ada beberapa menu dimsum lainnya. Overall rasa menu2 dimsum nya ok, tapi tidak ada yang special atau beda dari restaurant dimsum lainnya. Untuk minum nya saya dan teman2 memesan tambah free flow ocha yang harganya cukup ok hanya sekitar 8rb rupiah. Mungkin untuk next visit saya akan mencoba menu – menu ala carte lainnya.

    Menu yang dipesan: All you can eat dimsum

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Street Steak [ Kelapa Gading, Barat ]

    400gr juicy tenderloin streak for IDR 130k only, really worth it!

    Street Steak adalah salah satu restaurant steak terenak yang pernah saya coba di Kelapa Gading, terletak di deretan ruko boulevard yang mengarah ke Apartment WGP dengan desain traffic light. Menu yang saya coba adalah Arthur the Great steak dengan harga +- IDR 130.00,-, menu ini sangat worth it dari sisi ukuran 400gr dan rasa yang juicy. Seperti steak pada umumya, steak disini juga disajikan dengan saus sesuai dengan pilihan yang kita mau. Uniknya steak di sini disajikan di atas hotstone yang bersuhu 260 Celcius, jadi kita bisa mengatur sendiri tingkat kematangannya. Jika sudah cukup tingkat kematangannya bisa dipindahkan ke piring biasa atau bisa juga tetap di atas hotstone dengan di lapisi bawang bombay di bawahnya agar daging steak tetap hangat. Really worth to try.

    Menu yang dipesan: Arthur The Great (Australian Premium Tenderloin)

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!