











-
3.4Mie Ayam Teras Ny Farida [ Bekasi Selatan, Indonesia ]
Jualan di Teras
Termasuk Mie Ayam yang banyak direkomendasikan. Menempati teras sebuah rumah hook dalam komplek PTM wilayah Galaxy.
Disini jenis mienya bisa pilih Mie Lebar atau Mie Biasa. Selain Mie juga tersedia Bihun dan Kwetiaw.
Pesanan kami hadir dalam mangkuk putih tebal dengan kuah terpisah. Kalau kamu tim #MieMateng sebaiknya minta agar lebih lama diseduh saat memesan, karena disini penyajiannya 1/2 matang.
Potongan toping Ayamnya full daging dengan beberapa jamur. Rasanya sudah enak dengan hint minyak wijen dan gurih yang pas. Di atas meja sudah tersedia Lada bubuk, Kecap Asin Hati Angsa, Sambal, dan Acar Rawit untuk diracik sesuai selera.Menu yang dipesan: Mie Ayam
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Limau Rice Bowl [ Bekasi Selatan ]
Nashville D'Gallo Crispy Chicken
Outletnya di Galaxy cukup nyaman dengan suasana tenang. Disediakan meja panjang dan beberapa kursi untuk dine in.
Kami pesan menu baru mereka yang baru diluncurkan Nashville D'Gallo Crispy Chicken (49,5k) sudah bundling dengan minuman kemasan Nutri Sari.
Pelayanannya cukup ramah, dan saat kami menunggu, beberapa pesanan online masuk. Kemasannya rapi dalam box tebal dan sambal serta taburan terpisah yang diselotip kuat pada kemasannya.
Nasi Jeruk harum dan pulen yang dinikmati dengan Ayam Goreng Tepung bumbu pedas Nashville dari Amerika. Ditambah Sambal Pico De Gallo khas Mexico menjadikan harmoni dalam satu suapan. Semua kondimennya saling mendukung dan seimbang, menghasilkan rasa pedes pedes seger serta wangi jeruk.Menu yang dipesan: Nashville D'Gallo Crispy Chicken
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Homjuice [ Pondok Melati, Minuman ]
Minum Enak & Sehat
Salah satu tenant di Kaniwa.co yang menyediakan Cold Pressed Juice, minuman sehat dengan harga terjangkau.
Minuman yang juga bagus untuk Detox ini terbuat dari bahan pilihan segar di hari yang sama. Tidak mengandung gula, pengawet, dan pewarna tambahan. Ngga heran kalau selain sehat, rasanya juga enak dan segar.
Nah mereka baru ngeluarin 2 series terbaru nih, yang udah kita cobain semua. Ada Royal Ginger Milk Series (45k) yang terbuat dari Susu Almond, Kurma, Seasalt, dan Jahe yang pas banget di musim penghujan. Rasanya creamy dengan jejak jahe yang cukup kuat di lidah.
Satu lagi ada Pure New Zealand Kiwi (55k) dari 100% buah Kiwi asli (1 Botol ada sekitar 4 - 5 buah). Ngga heran kalo rasanya murni Buah Kiwi yang seger dan manis.
Selain itu ada juga Immune Booster Set (110k) isi 3 pcs yang terdiri dari 100% Pomegranate, 100% Sunkist Orange, dan Red Series yang pastinya berguna banget untuk menaikan imun di masa pandemi seperti ini.Menu yang dipesan: Royal Ginger Milk Series, Pure New Zealand Kiwi, Immune Booster Set
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.2Bakso Mustika [ Jatiasih, Indonesia ]
Bekasi Pride
Mampir karena penasaran cabangnya banyak alias ada dimana mana. Warung Baksonya sih sederhana dengan parkiran motor dan beberapa meja panjang dan kursi.
Selain Bakso Urat, Mercon, dan Beranak, ada juga Mie Ayam. Nah kebetulan saat itu pesan Mie Ayam Bakso Alus (18k). Seporsi Mie Ayam dengan 3pcs Bakso Alus ukuran sedang. Mie Ayamnya tipe Mie Ayam Jawa yang topingnya berasa manis. Berhubung ukuran Mienya kecil & halus, rekomen minta yang 1/2 mateng. Jadi pas tekstur Mie nya. Yang disuka, udah komplit dengan Pangsit Gorengnya yang renyahMenu yang dipesan: Mie Ayam Bakso Alus
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Moro Burger [ Bekasi Selatan, Barat ]
Stempel Burger
Dari alat masak dan perlengkapan dapurnya aja udah canggih dan profesional banget buat sekelas Burger lokal. Harganya terjangkau, tapi kualitas yang didapat hampir sama dengan Burger premium. Yang unik, sebelum disajikan Bun Burgernya 'distempel' dulu hingga membentuk logo
1.Complete Set #3 Hard Tropical Burger (65k)
Tropical Burger yang lapisannya terdiri dari Homemade Beef Patty, Saus khas Moro, Selada, Caramelized Onion, Grilled Pineapple, dan Slice Beef
Roti Bunnya lembut banget, bahan yang digunakan juga fresh. Dagingnya ada 2 macem jadi padet ngenyangin, dan Beef Pattynya langsung 'pecah' di mulut saking juicynya. Nanas nya matching banget jadi bikin seger. Definitely worth to try!
Untuk Paket Complete Set menurut kami Good Deal banget, karena sudah termasuk Kentang Goreng, Minum, dan Puding Caramel
2.Paket Moro A (40k)
Classic Cheeseburger yang isinya Homemade Beef Patty, Moro Sauce, Double Red Cheddar Cheese, Caramelized Onion, dan Pickles
Bakal cocok buat pecinta keju, dan walaupun kejunya ada 2 macem tapi ngga bikin after tastenya 'berat', apalagi disertai potongan pickles dan onion yang memperkaya rasa
Untuk setiap pembelian paket sudah dilengkapi Kentang Goreng renyah yang dibumbui dan diberi taburan parsley
3.Ice Lemon Tea & Ice Lychee Tea (@18k)
Tehnya bold dan wangi, disertai potongan buah asli dan selasih. Kami suka karena manisnya pas.Menu yang dipesan: Tropical burger, Classic Cheeseburger, Ice Lemon Tea, Ice Lychee Tea
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Mie Ayam Bangka Acen [ Pondok Gede, Indonesia ]
Ada Acar Cabe
Yang selalu rame, terutama di jam makan siang. Lokasinya di Jalan Caman Raya, yang gampang dikenali karena catnya serba kuning.
Disini juga ada tenant yang menjual makanan khas Palembang seperti Pempek, Tekwan, Es Kacang Merah, dll. Kapan2 mungkin minkul coba, tapi kali ini pesen dulu Mie Ayam Bangka Acen.
Buat penggemar Mie Ayam Bangka wajib cobain, rasanya udah enak tanpa dibumbuin macem macem. Suka tekstur mie nya yang tipis keriting. Apalagi di meja juga disediakan Acar Rawit khas Bangka. Tapi buat kami porsinya kurang banyak dan untuk pembelian take away masih memakai styrofoam.Menu yang dipesan: Mie Ayam Bangka Bakso
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.6Kedai Kopi Kulo [ Jatiasih, Kafe ]
Avocatto 👌
Outlet Kopi Kulo terbaru di Jatiasih, tepatnya di jalan Wibawa Mukti
Begitu masuk, tegel unik dan roster meja bar akan mencuri perhatian. Overall, suka banget sama penataan dan desain interiornya
Jangan lupa pesan Avocatto (27k) nya yang rekomen! Kombinasi unik Jus Alpukat murni dengan Kopi yang light, dan topping Ice Cream (Vanilla/Chocolate) diatasnya. A must have for Avocado loverMenu yang dipesan: Es Kopi Kulo, Avocatto
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.8Tokyo Gorilla [ Bekasi Utara, Snack ]
Ngopi & Croffle-ing di Satu Tempat
Yang ditunggu tunggu akhirnya hadir juga nih! Kolaborasi Kopi Konnichiwa dan Tokyo Gorilla @konnichiwaxtokyogorilla.sb yang berlokasi di Apartemen Springlake Summarecon (masuknya dari Apartemen yaa, bukan ke ruko, atau bisa juga lewat Bekasi CBD)
Disini kita bisa ngopi sambil menikmati Croffle yang tersedia dalam 3 Paket; Original, Sweet, dan Savoury.
Savoury Croffle (35k)
Seporsi isinya 3pcs dengan pilihan topping Gyu Mayo, Hokkaido Chizu, serta Soseji King. Crofflenya lembut dan memiliki layer khas layaknya Croissant. Dengan topping premium dan royal, menjadikan Croffle ini mengenyangkan.
Sweet Croffle (30k)
Kami pilih varian Winter Lotus, Gorilla Blast, dan Royal Pinattsu. Walaupun ini cocok untuk penyuka sweet tooth, tapi buat kami manisnya pas.Menu yang dipesan: Savoury Croffle, Sweet Croffle
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.8Kopi Konnichiwa [ Bekasi Utara, Minuman ]
One Stop Croffle & Japanesse Coffee Shop
Poin plus disini, kita bisa menikmati minuman dan Croffle di satu tempat. Outletnya tidak terlalu besar, namun masih cukup nyaman dan cantik.
Walaupun pembeli yang datang silih berganti, namun pelayanannya cepat sekaligus informatif.
Yang unik dari Kopi Konnichiwa adalah warna gradasinya yang cantik, bahkan untuk minuman Non Kopi, ada varian yang begitu diaduk jadi berubah warna
Berikut adalah beberapa menu yang kami pesan,
1.Kyoto Latte (25k)
Salah satu signature dari minuman Kopi yang rasanya creamy dengan sentuhan Matcha yang light
2.Sapporo Latte (23k)
Signature lain dari menu kopi yang Salted Caramelnya bikin rasanya jadi unik
3.Sakura Lemonade (23k)
Rekomen diminum saat butuh yang seger seger. Kombinasi Yakult, potongan buah Lemon asli, dengan sentuhan Sakura bikin kita juga berasa sehatnya
4.Kamo Latte (25k)
Minuman favorit kami nih, ngga nyangka kalo Biscuit dibuat minuman bisa seenak iniMenu yang dipesan: Kyoto Latte, Sapporo latte, Sakura Lemonade, kamo latte
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Holland Bakery [ Jatiasih, Toko Roti dan Kue ]
Korean Cream Cheese Garlic Bread
Holland Bakery Jatiasih karena lokasinya yang cukup strategis, sering dijadikan tempat untuk membeli hantaran atau buah tangan sebelum masuk tol ke tempat tujuan. Apalagi jam bukanya termasuk pagi dengan pilihan bakery yang bervariasi.
1.Long John Nut (10,5k)
Termasuk jenis roti klasik yang masih bertahan. Mungkin karena basicnya ini adalah Donat dengan toping standar coklat kacang.
2.Roti Keset Kombinasi (22k)
Nyobain Roti Keset ala Holland Bakery. Walau dari segi harga lebih tinggi, tapi rotinya lebih tebal dan besar.
3.Sausage Brood (9k)
Pastry lembut dengan isian Daging Giling berbumbu yang enak dan ringan di lidah.
4.Roti Smoked Beef Cheese Ring (13,5k)
Roti dengan isian Daging Asap dan Keju yang komposisinya seimbang dengan Roti bertekstur empuk.
5.Roti Ikan Tuna (11k)
Rekomen! Ikan Tuna suwir yang sudah dimasak kering dan cukup royal sebagai isian roti.
6.Korean Cream Cheese Garlic Bread (20k)
Menu terbaru dari Holland Bakery yang biarpun sedikit telat, tapi rasanya boleh diadu. Garlic & Cream Cheesenya bold, pecinta bawput dan keju pasti bakal sukaMenu yang dipesan: Long John Nut, Roti Keset Kombinasi, sausage brood, Roti Smoked Beef Cheese Ring, Roti Ikan Tuna, Korean Creem Cheese Garlic Bread
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.