Foto Profil Stefy Tan

Stefy Tan

234 Review | 126 Makasih
Alfa 2020 Level 12
Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.6  
    Lotteria [ Tebet ]

    Menu all in one

    Menu chicken special combo ini bisa dijadikan pilihan klo lagi kepengen makan macam" lauk tapi dengan porsi yang tidak begitu banyak.
    Rasanya enak sudah all in one didalamnya ada nasi, salad, ayam, kentang sama telur.
    .
    #Lotteria #ChickenSpecialCombo #Kokas #JakartaSelatan #JAKSEL

    Menu yang dipesan: Chicken Special Combo

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Sweet Monster [ Kelapa Gading, Es Krim ]

    Enakkk

    Popcorn Ice Cream disini sih enak banget deh, sempet kosong gitu es-nya karena permintaan banyak.
    Es-nya sendiri dibuat dari susu segar dan rasanya emank enak ditambah popcorn jadi unik gitu. Pernah cobain pake popcorn choco dan caramel, dua-duanya enak deh.
    Popcornnya dijual terpisah juga jadi buat yang mau beli bisa buat cemilan, tapi lebih cocok dimakan sama es nya sih menurutku.
    Pas dimakan popcornnya aja kok rasanya berasa beda dan malah gk suka.
    .
    #MonsterIceCream #IceCreamPopcorn #Ice #Popcorn #MKG #Gading #JakartaUtara #JAKUT

    Menu yang dipesan: Popcorn Ice Cream Chocolate, Popcorn Ice Cream Salt Caramel

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Puyo Silky Desserts [ Kelapa Gading, Puding ]

    Pudding lembut

    Siapa sih yang gk suka puyo?
    Pudding ini hampir semua rasanya enak dan gk ngebosenin walaupun dimakan setiap hari.
    Pilihan rasanya juga banyak dan suka ada rasa baru yang ditambahin sama mereka.
    .
    #PUYO #MKG #Gading #JakartaUtara #JAKUT

    Menu yang dipesan: Silky Chocolate, Silky Bubblegum, Silky Taro, Silky milo, Silky Mango, Silky Lychee, Silky Salted Caramel, Silky Cookies & Cream

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 2.6  
    Porky Brothers [ Kelapa Gading ]

    Biasa aja rasanya

    Sempet cobain menu Roasted Pork Sambal Matah with Rice dari porky Brothers dan menurut saya rasanya biasa banget.
    Samcannya terlalu tebal dan keras jadi pas dimakan kurang nikmat, sambal matah-nya juga kurang pedes gitu kalah sama penjual makanan sejenis.
    Cukup 1x coba aja sih, gk berniat buat cobain menu yang lainnya.
    .
    #PorkyBrothers #RoastedPorkSambalMatahwithRice #MOI #JakartaUtara #JAKUT

    Menu yang dipesan: Roasted Pork Sambal Matah with Rice

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Pig Me Up [ Kelapa Gading, China ]

    1 kali coba langsung suka

    Nasi Babi Bakar Special Pig Me up sih nagih rasanya.
    Nasinya dikasih kuah manis gitu, cha su, daging babi cincang, rumput laut dan sambal matah.
    Secara keseluruhan rasanya enak nyatu gitu dan seimbang apa lagi sambal matah-nya sih pedesnya makannya klo lagi bingung mau makan apa pas kesini biasa berakhir beli makan kesini lagi kesini lagi.
    .
    #PigMeUp #NasiBabiBakarSpecial #MOI #JakartaUtara #JAKUT

    Menu yang dipesan: Nasi Babi Bakar Special

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Crepe 'n Crepes [ Matraman, Crepes ]

    Jajanan dari jaman dulu

    Dulu pas masih jaman SMA klo ke gramedia matraman suka jajan kesini sekali-kali.
    Beli Chicken Favorite yang rasanya gk berubah sih dari dulu masih konsisten, karena beli paketan dapet teh juga.
    Rasa crepesnya sih lumayan gk yang enak banget dan bikin kepengen balik beli terus, buat tehnya ya standar rasa teh manis.
    Tempatnya direnov dan klo makan ditempat sempit sih dan kotor gitu, buat kemasannya juga sekarang ganti malah jadi susah makannya.
    .
    #CrepenCrepes #ChickenFavorite #GramediaMatraman #JakartaTimur #JAKTIM

    Menu yang dipesan: Chicken Favorite

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Cofi by Cozyfield [ Matraman, Kafe ]

    Lumayan buat duduk

    Cofi ini salah satu tempat makan yang ada didalam gramedia matraman.
    Pesan Rice Bowl Sosis Saus Asam Manis soalnya digambar kelihatannya enak.
    Nasinya lumayan banyak ada telur dan sosis yang dikasih saus tapi rasanya gk gitu berasa asam manisnya agak hambar sih, secara keseluruhan biasa aja gk terlalu istimewa makanannya.
    Tempatnya lumayan sih buat duduk-duduk pas lagi sepi.
    .
    #Cofi #RiceBowlSosisSausAsamManis #GramediaMatraman #JakartaTimur #JAKTIM

    Menu yang dipesan: Rice Bowl Sosis Saus Asam Manis

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Lotteria [ Cempaka Putih ]

    Ayamnya ok

    Pesan Paket Puas Set A yang isinya nasi, ayam, telur dan minuman.
    Ukuran nasinya sih standar sama seperti resto fast food lainnya, buat ayam dan telur lumayan enak rasanya, minumnya bisa pilih 7up / cola.
    .
    #Lotteria #JakartaPusat #JAKPUS

    Menu yang dipesan: Paket Puas Set A

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Kimukatsu [ Thamrin, Jepang ]

    1 kata ENAK

    Kimukatsu ini salah satu resto yang patut dicobain.
    Pesan Beef Katsu Sets yang Black Pepper dan Tori Kawa buat makan langsung, pesan Tempe Katsu, Furikake Tofu dan Agedashi Tofu buat dibawa pulang.
    • Beef Katsu Sets Black Peppernya itu udah lengkap dapat semua.
    Nasinya pulen banget enak dimakannya.
    Sup Misonya juga rasanya pas jadi seger.
    Katsu Black Peppernya disajikan sudah dipotong-potong dan lebih baik langsung dimakan tanpa digigit lagi, klo kita gigit lagi malah jadi berantakan. Saus katsunya bisa kita buat sendiri sesuai selera, yang unik dari katsu disini ya itu sausnya kita buat sendiri disediakan alatnya dari resto. Lebih baik katsunya dimakan dengan saus soalnya pas dimakan langsung gk ada rasanya sih.
    • Tori Kawa ini cuma bisa buat makan ditempat, kulit ayam aja tapi seriusan enak banget deh gk boong sampai akhirnya pesen porsi kedua soalnya masih mau lagi.
    • Tempe Katsu, sesuai namanya isinya tempe dibuat jadi katsu dan ini enak juga. Renyah banget pas dimakan padahal dibawa pulang dan gk langsung dimakan.
    • Furikake Tofu ini tahu jepang digoreng dan dibumbuin, entah kenapa rasanya enak juga.
    • Agedashi Tofu ini juga tahu jepang tapi gk digoreng seperti furikake tofu dan ada bumbu celupannya gitu yang bisa dijadiin kuah, pastinya enak juga.
    Makan disini cukup memuaskan soalnya semua yang saya pesen enak, hati senang perut kenyang.
    .
    #KIMUKATSU #KIMUKATSUGI #BeefKatsuSetsBlackPepper #ToriKawa #TempeKatsu #FurikakeTofu #AgedashiTofu #JakartaPusat #JAKPUS

    Menu yang dipesan: Beef Katsu Sets Black Pepper, Tori Kawa, tempe katsu, furikake tofu, agedashi tofu

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Dynamic [ Thamrin, Toko Roti dan Kue ]

    Nasi Kuning

    Nasi kuning dari Dynamic ini lumayan lah buat ngeganjel perut.
    Isinya nasi kuning, telur, tempe orek, daging sapi dan sambal.
    Rasanya sih biasa aja dan kurang banyak
    .
    #Dynamic #NasiKuning #GI #JakartaPusat #JAKPUS

    Menu yang dipesan: Nasi Kuning

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!