Foto Profil UrsAndNic

UrsAndNic

5288 Review | 2432 Makasih
Alfa 2023 Level 25
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 3.8  
    Bakmi Tan [ Kelapa Gading, China ]

    Bakmi legend yang enak❤️

    Lama ga ke Bakmi Tan, kali ini order Bakmi ayam @33k. Porsinya reguler dan jumbo dan bisa request yamin manis juga.
    Mienya kecil cukup kenyal dan lembut juga.Topping ayam kampung dan kerupuk ikan yang crispy.
    Kuahnya tasty dan berasa kaldunya. Enak dan recommended.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Mizusawa [ Kelapa Gading, Minuman ]

    Blue Aegean Sea💙

    MizuSawa Japanese inspired Tea shop asal Taiwan ini membuka gerai pertamanya di Indonesia di MOI.
    Pilihan menunya cukup banyak tidak hanya Tea.tapi ada coffeenya juga.Kali ini cobain salah satu best sellernya : Blue Aegean Sea Medium (38k) - minuman ini berwarna biru dari bunga telang, milknya cukup creamy dan manisnya dari honey. Jadi level sugarnya ga bisa disesuaikan seperti minuman lainnya. Ada white jade crystal pearl yang chewy dan enak. Minumannya enak, manisnya pas untuk saya yang suka madu. Es batunya juga pas. Enak dan menyegarkan, Must try.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Bakmi Grand Kelinci Express [ Kelapa Gading, Indonesia ]

    Nasi goreng❤️

    Tidak pernah pulang lewat deretan ruko2 ini jadi tidak pernah tau kalau ada Bakmi grand kelinci di MOI. Tempatnya kecil, terbagi area indoor dan semi outdoor yang cukup nyaman.
    Take away Nasi goreng special (42k++) dan mie goreng special (42k++) enak juga. Nasi gorengnya ga seenak yang di Gg Kelinci yang original tapi ok lah.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Tadaima Japanese Bakery [ Pluit, Toko Roti ]

    Earl grey cream cheese❤️

    Belum pernah ke Tadaima Bakery langsung, tapi selalu beli di MOI kalau lagi ada event. Kali ini beli beberapa roti di Tadaima : Parmesan Sausage, Tuna Tamago, Peanut Mochi, Earl Grey Cream Cheese, Banana chocolate, Smoked beef. Ada promo Buy 5 get 1. Semuanya enak, di sini mochi breadnya enak2. Basic rotinya lembut seperti roti jadul.

    Suka banget Earl Grey Cream Cheesenya perpaduannya terasa balance dan Ok deh. Recommended untuk yang suka taste Earl grey tea dan cream cream cheese.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Cotti Coffee [ Kelapa Gading, Kafe ]

    Aren Macchiato❤️

    Lokasi outlet Cotti Coffee di Ruko Mall of Indonesia French Walk sebelah resto Uniyum.
    Di sini ada seating area untuk yang ingin nongki2 sebentar untuk ngopi2. Kali ini beli Chocolate Frappe kesukaan suami, sudah beberapa kali order tapi lewat aplikasi online jadi baru kali ini cobain langsung di cafenya. Enak deh, recommended. Saya cobain Aren Macchiato yang hot, kopinya cukup terasa bold dan enak. Recommended.
    Pilihan minuman coffee dan non coffeenya cukup banyak dan menarik juga untuk dicobain.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Pasta & Pancake by Pancious [ Kelapa Gading, Italia ]

    Kemangi Chicken Pesto💚

    Pasta & Pancake by Pancious ini lokasinya di MOI. Di sini konsepnya berbeda dengan di Pancious. Kita harus order terlebih dahulu di cashier dan langsung payment. Condiment dan peralatan makan, sharing plate dll kita ambil sendiri di counter yang terlihat rapi dan bersih.
    Menunya tidak terlalu banyak tapi di sini kita bisa Build Your Own Pasta.
    Saya order :
    *Combo Beef Bolognese Spaghetti (89k++) – Combo Pasta + French Fries dan Iced Tea yang cuan juga. Untuk beef bolognese spaghettinya enak, request spaghetti yang soft. French friesnya juga enak deh. Iced Teanya juga enak. Porsinya juga banyak dan mengenyangkan. Ada pilihan combo lain yang menarik seperti Smoked Beef Spahetti, Minced beef rendang spaghetti dan kemangi chicken pesto spaghetti.

    *Kemangi Chicken Pesto (59k++) – Salah satu menu dari Chef Signature Pasta. Versi pesto dengan kearifan lokal karena bahannya dari Kemangi. Iseng banget cobain ini ternyata enak juga lo. Tampilannya mirip spaghetti pesto dengan chicken. Pastanya al dente dan pesto sauce dengan kemangi ini juga ok. Recommended.

    *Dubai Kunafa Ice cream (25k++) – Vanilla ice cream dengan chocolate sauce, chocolate pistachio dan baked kunafa. Vanilla ice creamnya cukup lembut dan sweet. Ada hint Dubai Kunafa dengan beberapa elemen seperti baked kunafa dan chocolate pistachionya tapi sayang toppingnya ga terlalu generous jadi rasanya ga terlalu special juga sih.

    Penasaran dengan menu Pancake dan Panwichnya deh, pasti akan balik lagi ke sini. Recommended.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Bangi Kopi Lokantara [ Rawamangun, Kafe ]

    Roti2nya enak juga

    Snack time kali ini cobain Koktail Sosis (28k++) – sosisnya agak kering tapi rasanya not bad sih. Singkong Thai (30k++) – Singkongnya empuk dan enak, coconut saucenya cukup legit dan less sweet. Pas sih untuk saya. Recommended untuk yang ga suka manis.

    Teh Tarik Besar Ais (28k++) – Teh tariknya enak dan tastenya cukulp bold, manisnya juga terasa pas. Recommended.

    Lagi suka beli roti di sini by MCH by Lokantara bakery.  Kali ini cobain Daging Original, Ayam original ini semacam roti baso. Tipe rotinya lembut seperti roti jadul isian baso daging dan baso ayamnya enak dan cukup generous.

    Abon ayamnya juga enak dan topping luarnya generous. Roti Sosisnya ok, Roti smoked beef isiannya banyak, enak. Di sini ada discount 20% jadi untuk 5 pcs totalnya 62.4k.

    Next time mau cobain varian yang lain. So far udah cobain 7 varian rotinya. Semuanya enak dan cocok banget untuk dinikmati dengan kopi ataupun teh.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Terrace Cafe - Park Hotel [ Jatinegara, Indonesia ]

    Yummy Lunch😋

    Tempatnya spacious, ruangannya terbagi indoor dan semi outdoor yang nyaman.
    Untuk lunch kali ini order Mie Godog Jawa (71k), Fish and chips (92k). Mie godognya enak deh. Kuahnya cukup kental dan gurih dari kaldu yang ada campuran udangnya. Topping udangnya fresh.
    Semua bahan2nya terasa fresh, terasa gurih tanpa msg. Terasa sedikit pedas. Enak dan recommended. Fish and chipsnya juga enak. Ikannya fresh, gorengannya tidak berminyak, kentangya bisa request mashed potato. Tartar saucenya cukup enak. Recommended.

    Order Cappucino (49k) – volumenya cukup besar. Kopinya bold dan enak sesuai selera banget. Recommended. Untuk minuman order Iced Tea 60k – iced teanya English Breakfast, enak sih tapi harganya lebih mahal dari cappuccino 😊

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Kopi Kenangan [ Rawamangun, Minuman ]

    Oatside Kopi Kenangan❤️

    Selalu beli online, baru kali ini datang langsung ke outletnya. Di ruko ini ada kopi kenangan di lt 1 dan chigo Flip di lt.2. Pemesanan Chigo bisa dari Lt. 1 dari Kopi Kenangan tapi harus ambil Chigonya di lt. 2. Kali ini order Oatside Kopi Kenangn Mantan, less sugar (22k) – enak sesuai selera. Recommended.
    Sebenarnya order Flip Cheese Burger tapi ga sempat foto burgernya ga usah di review lah ya…😅

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Ayam Keprabon Express [ Rawamangun, Indonesia ]

    Mie Lebarnya enak juga

    Sudah pernah cobain mie Keprabon di Kelapa Gading, ternyata di sini sudah ada Mie Keprabonnya. Pilih Komplit 2 dengan topping siomay, otak2 dan kuah Kaldu. Pilihan mienya mie bulat request Yamin manis. Dan sambal Bohay.
    Topping di sini enak2, dan mienya juga enak dan lembut, sambal bohaynya pedes. Dilengkapi dengan pangsit goreng yang cukup tebal, renyah dan enak.
    Komplit 1 - toppingnya siomay, sosis dan kuah kaldu. Ini juga ok. Kuahnya cukup ngaldu. Mienya pake Mie lebar dan request mie manis. Ternyata enak lo teksturnya lembut, saya lebih suka mie lebar daripada mie biasa. Pilih sambal matah, enak juga.
    Ice Kembang Desa pake syrup rose, ok juga. Ice lemon teanya murmer dan enak.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!