-
4.2Mie Ayam Bi Bet [ Cilandak, Indonesia ]
Mie Ayam Bibet
Mia ayam yang terletak di Jalan Ampera Raya tepatnya di depan restoran Lembur kuring Bibet ini patut di coba. Mie yang di pakai mie kriting sayang pada waktu makan bakso nya habis padahal masih siang.
Suasana makan disini adem banget padahal di pinggir jalan karna masih banyak pohon rindang.
Selain Mie Ayam disini juga ada Takoyaki dan warung Kopi. Berbagai jenis kopi lokal ada disini, tapi lagi - lagi kopi yang w mau habis stocknya padahal suasananya enak banget. Mie Ayam + toraja arabica + dibawah pohon rindang.Menu yang dipesan: Mie Ayam
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.3 pembaca berterima kasih.
-
2.6Bakso Bom Mas Erwin Wonogiri [ Tebet, Indonesia ]
Ngebakso Bom
Fasilitas kedai Bakso di sini ada area smoking dan no smoking (ruangan BerAC) jadi ga keganggu sama asap rokok .
Pelayanan disini menurut saya kurang, agak jutek dan lama. Untuk menu saya pesan Bakso Bom keju, ekspektasi saya keju didalam Bakso akan lumer ternyata ngga. Bakso agak kenyal, lembut (bersih dr tulang), dan lumayan besar, saya puas karena kenyang.Menu yang dipesan: Bakso Bom Keju
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.4Orofi Cafe [ Dago Atas, Kafe ]
Sore di Bandung
Tempatnya asik banget bisa ngeliat kota bandung dari atas sini, design interiornya juga unik2 mungkin sengaja di rancang untuk berfoto ria.
Menu yang w pesen Nasi Timbel Komplit Gepuk dengan penyajian balutan daun pisang dan sayur asem rasanya enak yang membuat kita semangat untuk makan lagi.
Pizza Seafood pesenan ke 2, pinggirannya crunchy banget, mozzarella cheese agak kurang melted dan taburan toping dari jenis seafood agak bau amis.
Overall menunya biasa suasananya luar biasa 👍.Menu yang dipesan: Nasi Timbel Komplit Gepuk, pizza seafood
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.4Sapu Lidi [ Lembang, Indonesia ]
Suasana Desa Rasa Bintang 5
Jamur jadi ngeunah jamur tiram goreng tepung yang di Bakar dangan bumbu khas sapu lidi rasanya Manis.
Lalu ada lagi Iga Bakar dagingnya empuk, bumbunya manis tapi penyajiannya agak lama karna proses pembakaran.
Soal suasana dibilik yang dibawahnya terdapat kolam ikan membuat kita nyaman dan adem banget seperti didesa terapung.Menu yang dipesan: Iga Bakar, Jamur jadi Ngeunah
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.6Kedai Bamboe [ Pasir Kaliki, Indonesia ]
Nasi Bakar Bambu
Sampe sini saking banyaknya kedai jadi bingung mau pesen makan apa. Akhirnya mata tertuju oleh kedai yang satu ini, namanya Kedai Bamboe. Ada 6 variant menu salah satunya yg w pesen Nasi Bamboe Petir, Nasi yg di campur dengan sambal khas kedai Bamboe lalu di bungkus daun pisang dan di masukkan ke dalam Bambu lalu di bakar. Overall ini sesuai dengan apa yang lidah w harapin. Weeennakkkk tenant
Menu yang dipesan: Nasi Bamboe Petir
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.6Sate Padang Ajo Ramon [ Senopati, Indonesia ]
Mulai lapar
Berhubung di rumah ga Masak kita mampir ke sate Padang Ajo Ramon yg udah jadi legends di pasar santa.
Untuk 1 porsi Sate Padang isi 10 udah sama ketupat harganya Rp. 28.000 (sate daging, sate lidah, sate jantung) macam Varian terserah selera.
Ga afdol kayanya klo makan sate Padang ini tanpa Kerupuk Kulit, udah jadi kombinasi yang pas di lidah.
Harga Kerupuk Kulit Rp. 5.000.Menu yang dipesan: Sate Padang isi jantung daging lidah, kerupuk kulit
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.2Padang Express [ Pluit, Indonesia ]
Makan siang bersama 'ala padang express"
Penyajiannya layaknya resto padang pada biasanya semua menu disajiakan ke meja. Disini w makan ayam goreng kremes, Balado terong, dan tumis toge. Ayam Goreng kremes disini enak recommend buat kalian yg akan berkunjung ke sini, walau ukirannya kecil tapi soal rasa juara.
Untuk harga di bawah Rp. 50.000 masih bersahabat sama dompet.Menu yang dipesan: Ayam goreng kremes
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.3 pembaca berterima kasih.
-
3.6The Fruity Juicy [ Mampang, Minuman ]
Juaranya Fresh Juice
Sudah ketiga kalinya saya kesini, mungkin bawaan Dede yang didalem perut.
Saya memesan Jus kiwi lemonade, Jus dengan komposisi buah kiwi, lemon, susu, yakult, dan madu rasanya enak dan menyehatkan.
Kedai jus Ini letaknya di depan Indomaret Duren Tiga, letaknya jauh dari rumah saya, tapi entah kenapa saya hanya mau minum jus di kedai "The Fruity Juicy" ini.
Ada yang unik di kedai TFJ ini semua jus hanya memakai sedikit sekali gula dan walaupun kedai TFJ kecil seperti kedai-kedai jus lainnya kedai ini sangat memanfaatkan Teknologi seperti bukti pembayarannya atau bon bisa di kirim melalui email, semua hasil penjualan, inventori harian bisa di lihat melalui dia punya aplikasi, KEREN.
Untuk harga jus Rp. 15.000.
Ingin jus yang sehat dan menyegarkan cobain dah mampir kesini rasakan sensasinya, banyak Varian menunya.
Menu yang dipesan: Kiwi lemonade
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.4SI DOEL Pecel Lele [ Wijaya, Indonesia ]
Si Doel Pecel Lele
Pecel Lele Ini terletak di Jalan wijaya 1 sebelah gereja santapan rohani, soal rasa w cuma bisa gambarin dari ramainya pengunjung yang tiap hari dateng kesini, jadi Klo mau icip-icip ke sini harus sabar menunggu sebab meja terbatas. Kedai kaki lima Ini buka dari jam 17:00 - 24:00. Untuk harga dibawah Rp. 20.000
Juaranya Pecel LeleMenu yang dipesan: Empal Goreng
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.