Kedai kopi di Cipayung, Jakarta Timur bisa menjadi salah satu tempat yang bisa dijadikan sebagai tempat ngopi enak. Tidak seperti kawasan-kawasan yang ada di Jakarta Selatan, mencari kedai kopi di Jakarta Timur yang menyajikan kopi enak dan berkualitas terbilang agak sulit.
Namun, bukan berarti tidak ada kedai kopi di Cipayung dengan kopi enak yang bisa kamu datangi. Saat akan memilih kedai kopi di Cipayung, kamu bisa melihat pilihan menunya, biasanya kedai kopi enak akan memiliki beragam menu sehingga dari sekian banyak variasi kopi yang ditawarkan, akan ada yang cocok dengan selera kita.
Selain itu, kedai kopi di Cipayung yang punya kopi enak juga diracik oleh barista yang lihai sehingga bisa menghasilkan cita rasa kopi yang bikin nagih. Supaya tidak salah pilih, di bawah ini ada rekomendasi kedai kopi di Cipayung buat kamu yang ingin mencoba kopi enak!
Coffee Shop dengan Vibes Bali
Kopi Susu Lambada (10/10)
Kopinya ini extra shot dan cenderung strong, tapi menurutku rasanya enak dan tetap creamy banget.Kopi Susu Gula Aren (10/10)
Kopinya tidak terlalu pahit dan rasanya creamy banget, enak.
Ngopi di easturn
Kami pesan Hot cappucino (23,000) . pesanan saya hot cappuccino request less coffee dan cocok di lidah, cukup creamy.
Artikula Coffee & Eatery
Jl. Cilangkap Raya No. 46, Cipayung, Jakarta Timur
Di bawah Rp. 50.000 /orang
Work From Cafe Friendly👩🏻💻
Baristanya baik dan ramah, ngeinfoin promo dan menu terbaru dari cafe.Baileys Don’t Make You Drunk☕️ | 💲33k
ice coffeenya enak bisa request sesuai yang kita mau, rumnya juga berasa dan wangi.
Cocok buat nongkrong sambil liat live musicnya!
Untuk menu Caramel Lattenya gapernah mengecewakan, rasa kopinya juga pas banget, bukan tipikal kopi yang terlalu strong tapi juga bukan yang lite banget. pokoknya tiap kesini pasti pesen Caramel Latte (less sugar) heheh.
Rooftop tidak perlu tinggi-tinggi
Soft Dong Yo, yaitu sebuah Es Kopi gula aren yang dibuat lebih creamy. Rasanya pun enak. Overall, bagiku tempat ini telah membuktikan bahwa sebenarnya tidak perlu rooftop yang tinggi-tinggi banget untuk mendapatkan pemandangan yang indah.