Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Mengintip Tren Kue Kekinian Artis yang Memadukan Pastry dengan Bolu

List Artikel
26 Januari 2018 | 0 Komentar

Bagi para penggemar dessert, pastinya kamu suka mengeksplore dan mencicip beragam jenis kue kekinian. Beberapa tahun belakangan, di dunia pastry ada fenomena kue kekinian milik artis yang banyak diperbincangkan dan menjadi viral karena mengangkat nama daerah atau kota tertentu. Artis-artis yang membuka toko kue ini tak hanya satu dua saja, tapi jumlahnya bisa lebih dari belasan orang. Yang unik, hampir sebagian besar kue-kue tersebut memiliki wujud dan cita rasa yang hampir mirip, yakni kue dengan perpaduan pastry yang renyah dan bolu yang lembut.

 

Sumber: pergikuliner.com


Hal ini tentunya menimbulkan spekulasi alias dugaan yang beragam. Apa artis-artis tersebut saling meniru dan bersaing satu sama lain? Ataukah mereka mengambil resep kue yang sama? Jawabannya adalah karena beberapa di antara mereka tergabung dalam satu manajemen yang sama. Namanya juga artis, mereka pasti serba sibuk sehingga merasa kalau bisnis yang akan mereka geluti lebih baik dinaungi dalam sebuah manajemen sehingga teratur dan terarah dengan baik.


Sumber: pergikuliner.com 


Salah satu manajemen kue yang menaungi artis-artis ini adalah Jannah Corp milik Zakia Sungkar dan Irwansyah. Hingga saat ini, Jannah Corp tercatat menaungi 11 merek kue artis ternama seperti: Medan Napoleon dan Palembang Lamonde milik Irwansyah, Surabaya Snow Cake milik Zaskia Sungkar, Bandung Makuta milik Laudya Cyntia Bella, Gigi Eat Cake milik Nagita Slavina, Cirebon Sultana milik Indra Bekti, Mamahke Jogja milik Zaskia Mecca, Really Cake Khatulistiwa milik Prilly Latuconsina, Vidi Vini Vici milik Vidi Aldiano, Just Cake Pekanbaru milik Melly Goeslaw, Semarang Thal Cake milik Ruben Onsu, dan Jambi Jambe milik Sarwendah.

 


Sumber: IG: @JannahCorp


Tak heran bukan kalau ternyata kue-kue kekinian milik artis tersebut memiliki perpaduan tekstur dan rasa yang hampir-hampir mirip, mulai dari bolu yang dilapisi pastry, atau pastry yang dilapisi bolu, donat pastry, dan lain sebagainya. Memang kue-kue tersebut memang menuang pro dan kontra karena kebanyakan menggunakan nama daerah atau kota tertentu, sehingga direkomendasikan untuk kue oleh-oleh. Padahal aslinya kue-kue tersebut sama sekali tidak mengandung unsur jajanan tradisional.

 

Sumber: pergikuliner.com


Terlepas dari pro dan kontra yang beredar di masyarakat, bagi para pecinta kuliner seperti kita, asalkan kue-kue tersebut memiliki cita rasa yang lezat, sudah pasti kita akan memburunya untuk mencicipnya langsung. Nah! Jika Teman PergiKuliner ingin mencoba kue-kue kekinian milik artis, kamu bisa datang langsung ke sini! 

Bandung Makuta

Foto Bandung Makuta
Foto Bandung Makuta

Surabaya Snow Cake

Foto Surabaya Snow Cake
Foto Surabaya Snow Cake
Foto Surabaya Snow Cake

Vidi Vini Vici

Foto Vidi Vini Vici
Foto Vidi Vini Vici

Princess Cake

Foto Princess Cake
Foto Princess Cake
Foto Princess Cake

Bogor Raincake

Foto Bogor Raincake
Foto Bogor Raincake
Foto Bogor Raincake

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?