Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Fannie Huang||IG:@fiehuang

3442 Review | 1708 Makasih
Alfa 2023 Level 20
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 3.2  
    Papa Duck [ Mangga Besar, China ]

    Rasa Berubah Drastis :(

    Sebelumnya syaa sudah pernah berkunjung ke Papa Duck cabang Mangga Besar pada bulan Maret 2022 (review saya ada di aplikasi) & beli buat take away. Saat itu rasanya benar-benar memuaskan.

    Belakangan, restoran ini ramai di Tiktok. Katanya kokinya ex koki M*y St*r. Jadi malam ini saya mengajak mama saya buat makan malam di sini.

    Ketika saya masuk, tempatnya sepi. Namun saya masih berusaha positive thinking. Dari segi harga, masih belum ada kenaikan.

    Saya mencoba :

    1. Nasi Hainam Campur (IDR 50k)

    Pada suapan pertama, saya langsung terkejut. Rasanya saya seolah makan di dua restoran yang berbeda karena perubahan rasa yang begitu jauh.

    Ke mana perginya nasi hainam yang gurih & nggak pera? Nasi hainam ini rasanya cenderung hambar dan nasinya tidak sepulen dulu, malahan agak kering.

    Rasa daging ayamnya juga hambar, tidak lagi gurih. Dulu, rasa ayamnya gurih meski dimakan begitu saja dan kulitnya agak renyah. Sekarang tidak lagi.

    Daging samcan panggangnya tidak kebanyakan lemak dan kulitnya masih renyah. Namun rasa dagingnya juga benar-benar hambar.

    Bahkan rasa daging charsiunya juga berubah. Daging charsiunya agak.hambat walau saus kental di atasnya sedikit menambah rasa manis.

    Untungnya, daging babinya tidak ada yang berbau dan telurnya tidak berbau amis.
    .
    .
    Jujur saja, saya benar-benar tidak paham bagaimana bisa rasa makanan di sini berubah sebegitu drastis dalam waktu kurang dari setahun.

    Ada apa dengan restoran ini? Saya kecewa sekali karena dulu rasanya jauh lebih enak.

    Saya berharap suatu saat restoran ini bisa improve sehingga cita rasanya kembali seperti dulu.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.0  
    Medan Pasar Rame [ Mangga Besar, China ]

    Biasa Saja

    Lokasinya berada di area yang sama dengan Papa Duck. Karena saya berdua mama saya, kami pesan seporsi dari Papa Duck & seporsi Kwetiau Siram dari Medan Pasar Rame.

    Saya mencoba :

    1. Kwetiau Siram (IDR 55k)

    Kwetiaunya menggunakan telur bebek dengan isian udang, bakso ikan dan daging charsiu.

    Tekstur kwetiaunya agak tipis dan disajikan kuah kental. Daging udangnya cukup segar dan charsiunya agak manis. Bakso ikannya juga tidak amis.

    Sayangnya, rasa kwetiaunya kurang gurih. Aromanya juga kurang wangi. Saya rasa, kalau pemakaian bawang putih ditambah akan lebih enak .

    Jika dibandingkan dengan rasa, menurut saya ini overprice. Dengan harga setara, saya bisa mendapat kwetiau siram yang lebih lezat.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 2.6  
    TamiKo [ Riau, Jepang ]

    Rasa Tidak Selezat Ekspektasi

    Tamiko merupakan salah satu restoran Jepang yang baru beroperasi di Jl. Anggrek. Lokasinya ada di dalam Hideout dengan fasad yang bernuansa Jepang.

    Tempatnya tidak terlalu luas, namun cukup nyaman. Musiknya bernuansa Jepang dan sistem pemesanannya langsung di kasir.

    Untuk menunya ada ramen, nasi dan beberapa jenis yakitori. Restoran ini halal sehingga aman bagi yang muslim.

    Saya mencoba :

    1. Miso Ramen Tori Charsiu (IDR 46k)

    Untuk ramennya ada beberapa jenis pilihan kuah. Saya pilih yany miso dan ada additional 2 ribu, jadi 46 ribu. Untuk topping juga ada beberapa pilihan, namun saya pilih chicken charsiu

    Jujur saja, saya berekspektasi tinggi soal rasa karena rekomendasi kenalan dan rating yang sangat oke di aplikasi. Rupanya harapan saya malah berubah menjadi kekecewaan.

    Rasa misonya terlalu light. Saya mengira bakal mendapati rasa miso yang gurih dan kuat, rupanya kuah misonya agak hambar.

    Tidak cuma itu. Ramennya berukuran lumayan besar dan teksturnya terlalu lembek, cenderung over cook.

    Selama berkunjung ke restoran Jepang, saya mengira naruto (fishcake spiral) rasanya sama saja. Namun rasa naruto di sini kurang enak.

    Teksturnya terlalu kasar, rasanya hambar (biasanya naruto agak gurih dari baksonya sendiri) dan sedikit oebih dingin ketimbang ayamnya.

    Untungnya jamurnya kenyal dan renyah. Chicken charsiunya cukup empuk dan rasanya manis gurih meski aroma dagingnya agak tajam (sedikit amis namun tidak sangat menganggu).

    Porsinya juga kecil dibandingkan ramen lain dengan harga serupa. Saya bisa membandingkan karena pernah makan ramen halal yang harganya serupa di beberapa brand (S*gak*ya, R*menY*).

    Overall, ramennya perlu perbaikan serius dari segi rasa, terutama untuk kuah dan fishcakenya.

    2. Yakitori :

    ×. Mentai Karaage (IDR 9.8k)

    Dari semua makanan yang saya coba, cuma ini yang rasanya benar-benar memuaskan.

    Karaagenya bisa pilih mau saus mentai atau nanban, saya sendiri pilih mentai.

    Ayamnya sungguhan enak. Teksturnyanempuk, juicy dan tidak amis. Tepungnya pun renyah dan rasanya gurih. Dimakan tanpa saus pun sebetulnya sudah enak.

    Saus mentainya juga enak. Perpaduan asam, pedas dan gurihnya pas. Dapat dimaklumi kalau saus mentainya tidak pakai tobiko karena sesuai harga, namun begini pun sudah enak.

    ×. Chicken Momo -- Shio (IDR 12.8k)

    Saya pilih yang shio. Ayamnya empuk meski ini momo (bagian dada), namun aromanya sangat amis. Ada kemungkinan sebagian ayamnya kurang matang karena ketika digigt masih terasa tekstur daging ayam belum terpanggang sempurna.

    Rasa daging ayamnya cenderung hambar karena bumbu kurang meresap. Namun ketika cicip sausnya, rasanya lumayan gurih.

    ×. Kawa (IDR 11,6k)

    Kawanya lumayan oke. Teksturnya renyah dan gurih. Namun aromanya lumayan tajam, sedikit amis.

    ×. Tsukune (IDR 12,8k)

    Tsukune berisi 3 bakso yang ukurannya besar. Teksturnya sedikit kenyal,.namun daginnya terasa.

    Rasa lada pada adonan baksonya cukup strong dan rasanya gurih.

    3. Royale Milk Tea (IDR 22k)

    Untuk tehnya bisa memilih mau disajikan dalam cup atau botol 250 ml. Saya pilih yang cup dan rasanya benar-benar memuaskan.

    Tehnya kuat dan aromanya wangi. Perpaduan teh dan susunya pas sehingga tidak terlalu milky.

    Manisnya juga pas sehingga tidak oversweet. Rasa milktea sangat enak.
    .
    .
    Pelayanan cukup ramah. Namun ada aspek lain yang mengecewakan.

    Pertama, AC central bocor dan meneteskan air. Kebetulan saya makan di meja samping pintu. Sepanjang saya makan, beberapa.kali ada tetesan air. Untung tidak sampai mengenai makanan saya. Sebaiknya dilakukan perbaikan teehadap AC.

    Kedua, saya pesan midori ocha buat ibu saya. Harga di menu 10 ribu, namun harga di kasir 11 ribu. Bisa dilihat tulisan harga di bon saya dan foto menu yang saya upload. Kebetulan saya baru berkunjung semalam.

    Memang sih, ada 1 menu lagi khusus untuk minuman dan saya tidak memfoto dan memperhatikan angka yang tertulis di menu satu lagi. Namun saya sendiri diberikan 2 menu, seumpama harganya berbeda, seharusnya harga yang tertulis tidak ada perbedaan.

    Mungkin ini hanya selisih seribu saja. Namun bagi saya ini merugikan karena harga di menu dan di kasir berbeda.

    Sebaiknya ketika input harga menu ke sistem dicocokkan dahulu dengan harga di menu yang akan diberikan ke customer.

    Saya tetap memberi rating 4 untuk pelayanan karena ada kemungkinan kesalahan ini dilakukan oleh pihak manajemen, bukan staff di tempat.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Pigbull [ Sudirman, China ]

    Nasi Campur Enak

    Berhubung kepengen coba nasi campur, semalam saya pesan nasi campur dari kedai ini buat diantar ke hotel.

    Rupanya kedai yang satu ini masih buka jam 22:30. Saya request ke driver buat ngasih sendok (menekankan lagi karena saya nggak akan bisa makan kalau nggak diberikan sendol, di sini nggak ada sendok). Untungnya sendok diberikan sesuai request.

    Saya mencoba :

    1. Nasi Hainam Campur

    Porsinya cukup besar. Rasa nasi hainamnya gurih dan ada potongan charsiu, babi panggang dan ayam. Selain itu ada saus daging yang gurih, sambal babi panggang dan kuah kaldu.

    Semua babinya sama sekali nggak berbau. Charsiunya empuk dan terasa bumbu charsiu yang meresap ke daging.

    Ayamnya pun empuk dan lumayan gurih. Babi panggangnya banyak dan renyah dan di slice tipis.

    Telur kecapmya juga enak. Kecap sangat meresap ke bagian putih telur.

    Sambalnya juga sangat enak. Pedasnya pas, gurih, dan ada kriuk kulit babi yang tidak alot.

    Overall, rasa memuaskan.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Kabobs [ Gajah Mada, Arab/Timur Tengah ]

    Second Visit

    Siang ini saya berkunjung ke Kabobs untuk kali kedua. Sebelumnya saya membeli untuk take away dan merasapuas dengan rasanya.

    Lokasi Kabobs ada di lantai 2 dan di dalamnya ada beberapa meja yang cukup nyaman. Kabobs merupakannsalah satu dari sedikit tempat di Mall Gajah Mada Plaza yang memiliki stop kontak untuk charging.

    Kali ini saya mencoha :

    1. Kombo Beef Cheese Kebab Big (IDR 39k)

    Perbedaan ukuran kebab big dan reguler lumayan banyak, namun perbedaan harganya tidak sampai 5 ribu.

    Kulit kebabnya renyah dengan potongan daging sapi yang empuk dan cukup banyak. Saya suka karena sapinya memakai daging sapi sungguhan, bukan dicampur tepung yang terlalu banyak. Isiannya ada bawang bombai dan keju.

    Saya request tidak pedas dan rasanya manis dari saus asin seklaigus gurih dari cheese, daging dan bumbu bawang bombay.

    Gelas untuk minuman juga cukup besar. Harga sangat terjangkau.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.0  
    Batagor H. Isan [ Ahmad Yani, Indonesia ]

    Batagor Murah

    Batagor H. Isan merupakan pelopor batagor di Bandung. Konon batagor yang satu ini sudah ada sejak tahun 70-an.

    Selama ini aku belum pernah mencoba batagor yang satu ini. Berhubung aku direkomendasikan kenalan & penasaran karena harganya jauh lebih murah ketimbang batagor K*ngsley, R*ri, atau sejenisnya, aku akhirnya mencoba batagor di sini.

    Aku pesan batagor ini di Sh*pee F*od dan harganya beneran murah banget. Isi 9 pcs cuma 35 ribuan, itupun udah sama ongkir ke hotelku.

    Pelengkap batagornya juga lengkap, ada saus tomat, saus sambal, kuah kacang, kecap manis dan jeruk nipis.

    Aku sendiri cuma makan kuah kacang dengan dicocol dan campur kecap manis aja, karena aku minta sendok di notes tapi nggak dikasih. Jeruknya nggak bisa dipakai karena nggak dibelah dan di sini nggak ada pisau.

    Buat rasa kuah kacangnya kurang enak kalau boleh jujur. Kuah kacangnya cenderung cair dan kacangnya nggak terlalu ada. Namun karena harganya super duper murah, masih bisa dimaklumi.

    Rasa saus kacangnya hanya sedikit pedas dan cenderung hanbar. Nggak ada rasa asin gurih sama sekali. Setelah ditambah kecap, jadi kecapnya yang dominan.

    Sesuai namanya, menunya berupa tahu dengan bakso yang digoreng. Baksonya kenyal dan masih ada rasa ikannya buat harga segin. Ini tergolong murah banget karena ukurannya termasuk besar.

    Overall, kalau kalian memang mencari batagor murah, ini recommend buat kalian. Namun kalau kalian mencari batagor enak, ini kurang recommended.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Niu Bao [ Slipi, Snack ]

    Buy 1 Get 1 Ice Cream

    Niu Bao merupakan salah satu brand terbaru dari Fogo. Menu yang dijual tidak cuma XXL Crispy Chicken, mereka juga ada menu ayam, ubi, jamur dan chicken skin yang harganya terjangkau.

    Selain itu mereka juga menjual soft drink dan ice cream super murah. Khusus weekdays lagi ada promo buy 1 get 1.

    Aku mencoba

    1. Ice Cream Chocolate (Rp. 8.800)

    Harganya tergolong murah meskipun tanpa promo.sekalipun. Conenya renyah dan nggak alot.

    Es krinnya pun cukup banyak dan rasanya nggak super manis meskipun coklat. Aku sempat khawatir beli coklat karena takut kemanisan, rupanya masih ok.

    Rasa es krimnya mirip A&W dan nggak cepat meleleh.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Dimsum Tuan Jie [ Gajah Mada, China ]

    Pao Telur Asin

    Siang ini mampir ke dimsum Tuan Jie buat take away pao telur asin. Semua dimsum di sini halal & harganya cukup terjangkau.

    Aku mencoba :

    1. Pao Telur Asin (Rp. 24.100)

    Aku makan dimsum ini lebih dari 1 jam sesudah pesan. Aku suka rasa isian telur asinnya yang meleleh, cair dan manis gurih.

    Tekstur paonya nggak terlalu empuk karena sudah dingin. Namun ukurannya lumayan besar, worth dibanding harga.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.2  
    Golden Lamian [ Gajah Mada, China ]

    Menu Makan Murah

    Beberapa tahun lalu saya pernah mampir ke Golden Lamian cabang mall sebelah kampus. Berhubung udah lama nggak makan di Golden Lamian, malam ini saya berkunjung ke cabamg Gajah Mada Plaza.

    Lokasinya ada di lantai 2 dan tempatnya berupa 2 ruko yang berseberangan. Sistemnya kita pesan dan bayar dulu di kasir, lalu makanan akan diantar ke meja.

    Golden Lamian juga punya menu Super Value. 1 porsi makanan + ocha cuma 38k nett. Pilihannya ada nasi hainam maupun lamian kering.

    Saya mencoba :

    1. Paket Lamian Kering Ayam Goreng + Ocha (IDR 38k)

    Untuk lamiannya ada 2 pilihan, kecil maupun besar. Saya pilih yang kecil dan ukurannya masih cukup besar.

    Lamian disajikan dengan daun bawang, sayuran dan ayam tepung goreng. Ayam gorengnya sungguhan enak dan beneran penyelamat rasa.

    Daging ayamnya empuk dan juicy dengan tepung yang renyah, gurih, namun tidak berminyak.

    Sayangnya, rasa lamiannya kurang enak. Rasanya sungguhan.hambar dan teksturnya agak kelembekan buat saya.

    Di atas meja ada condiment yang sangat lengkap; minyak cabe, minyak ebi, sambal, kecap asin dan kecap lain. Saya nggak tahu apakah lamiannya sengaja dibuat hambar sehingga bisa saya bumbui sendiri?

    Soalnya beberapa tahun lalu saya pernah makan lamian kering di Golden Lamian cabang lain dan rasanya nggak begini.
    .
    .
    Dari segi penyajian cukp higienis dan pelayanan cepat. Semua peralatan makan juga direndam lebih dulu. Namin rasa sebaiknya diperbaiki.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.2  
    DORE by LeTAO [ Kelapa Gading, Toko Kue ]

    Black Forest by Dore

    Dore merupakan brand yang terkenal akan cheesecakenya. Pada masanya, Dore pernah menjadi salah satu wishlist saya.

    Berhubung teman saya mengirim black forest dari brand ini untuk hadiah imlek, saya akhirnya mencoba kue dari brand ini.

    Saya mencoba :

    1. Black Forest (IDR 480k)

    Ukuran kuenya cukup besar dan bisa dishare bareng beberapa orang. Saya suka cherrynya yang segar dan manis.

    Rasa potongan coklatnya malah tidaj terlalu manis. Ketimbang coklatnya, bolu serta krimnya malah jauh lebih manis.

    After tastenya sangat manis dan kue ini terlalu manis buat selera saya, meski saya suka blackforest.

    Sepertinya saya akan mencoba kue lain dari Dore. Kalau kalian suka coklat dan suka manis, ini recommend buat kalian. Kalau kurang tahan manis, sebaiknya jangan beli kue ini.

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!