Foto Profil febe _makan

febe _makan

209 Review | 69 Makasih
Level 9
Bakmi
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.2  
    Nasi Bebek Mak Isa [ Cipinang, Indonesia ]

    Nasi Bebek Murah & Enak!

    Nasi bebek mak isa masih menjadi nasi bebek terenak yang pernah aku coba. Dulu pertama kali makan disini bumbu sambal hitamnya tuh benar2 pedas banget sampai bikin berkeringat dan kalau sdh makan ini sampe ga bisa ngomong saking pedasnya. tulang bebeknya juga lunak sampai bisa di gigit.

    Cuma terakhir kesana, bumbunya ga sepedas dulu dan tulangnya juga ga selunak pertama kali nyoba nasi bebek ini. Untuk rasa tentu saja masih jadi nomor 1 dgn predikat nasi bebek terenak. Untuk makan di tempat sbnrnya kurang rekomen karena tempatnya ga terlalu luas, agak panas juga apalagi tempat ini selalu rame dan ga ber AC.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Salad Point ID [ Senen, Barat ]

    Healthy Food

    Go food makanan sehat ala salad point id.

    Untuk menu salad roll beef, sayurannya fresh, crunchy, sausnya enak bgt hanya saja baunya agak aneh.

    Untuk Garden fruit, paling suka sama jellynya. Isian varian buahnya juga banyak. Dressing taro dan cheesenya enak.

    Menu yang dipesan: Salad Roll Beef, Garden Fruit

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Fiesta Steak [ Slipi, Barat ]

    Paket Bukber

    Coba paket bukber di fiesta steak taman anggrek, menu yang di dapat 2 thai tea, chicken steak, sirloin steak, dan hungarian goulash soup.

    Harganya cukup terjangkau dan dengan menu yang di dapat sangat worth it.

    Menu yang dipesan: thai tea, Chicken Steak, Sirloin steak, Hungarian Goulash Soup

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    KOI The [ Slipi, Kafe ]

    Promo again~

    Lagi nyari yang seger2 kebetulan di KOI lagi ada promo only 50 K bisa dapat 2 minuman segar. Saya pilih yang varian Medium Combo 2 yaitu Fruity green tea dan Mango yakult juice.

    - Fruity green tea rasanya enak, apalagi di tambah topping aloe vera bikin sejuk di mulut
    - Mango yakult juice ini emang seger sih, cuma rasanya asam bgt

    Untuk pesanan agak lama nunggunya, tempatnya juga tidak terlalu luas.

    Menu yang dipesan: Fruity green tea, mango yakult juice

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    Mangkokku [ Cikini ]

    Rice Bowl Fav ❤

    Beberapa kali pesen via go food, menurutku ini salah satu rice bowl terenak.

    Menu yang dipesan :
    - Ala carte kulit crispy (sesuai dengan namanya tekstur kulitnya sangat crispy, renyah dan gurih. Porsinya lumayan banyak dengan harga yang murah)
    - Beef with sambal korek bawang (ini menu favorit, dagingnya lembut, juicy, dengan bumbu yang pedas, manis dan gurih bertabur daun bawang. benar2 mantap dimakan dengan nasi)
    - Ox tongue dabu (menu ini cocok untuk penggemar sambal dabu-dabu yang mempunyai kekhasan rasa bawang merah yang dominan. Rasa asli lidah yang cenderung tawar dan sedikit pahit masih terasa. Akan sangat nikmat bila disantap bersama nasi hangat)

    Menu yang dipesan: Ala Carte Kulit Crispy, beef with sambal korek bawang, ox tongue dabu

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Wingstop [ Senen, Barat ]

    Wingstop

    Dari namanya wings stop tentunya sudah jelas menu andalannya olahan chicken wings. Terdapat berbagai pilihan variasi rasa yang kami coba adalah garlic parmesan. Chicken wings bertepung dengan balutan keju parmesan. Rasa yang ditawarkan tidak terlalu kuat. Menu lainnya yang kami coba adalah asian spicy onion ring. Rasanya juga tidak pedas seperti namanya. Secara keseluruhan wings stop menawarkan menu-menu dengan rasa yang tidak terlalu kuat tapi menawarkan juga saus/dips berbagai rasa yang dijual terpisah agar menambah cita rasa.

    Menu yang dipesan: Crunchy Wings (Garlic Parmesan&Honey mustard), Boneless Wings (Teriyaki&No Dip), mushroom fritters, Asian Spice Onion Ring, seasoned fries

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 5.0  
    MM Juice [ Cempaka Putih, Indonesia ]

    Cita rasa masakan indonesia ❤

    Menu yang dipesan :
    - Sop buntutnya enak, rasanya pas di lidah
    - Tahu cabe garam pedasnya mantap, agak asin tapi kalau di makan dengan nasi rasa asinnya tidak terlalu kuat
    - Cah toge ikan asin untuk rasa ikan asinnya ga terlalu terasa, tapi rasanya cukup enak
    - Otak-otak untuk ukuran dibanding harga ga sesuai, karena otak-otaknya kecil bgt tapi sambal cocolannya enak
    - Watermelon untuk jus ini rasanya biasa saja
    - Avocado Ice Cream Chocolate inii enakkk sih, rasa manis dan kekentalannya cukup

    Tempatnya cukup luas dan nyaman.
    Service dan pelayanannya ok.

    Menu yang dipesan: Sop Buntut T/O, Otak-otak bakar, Nasi Putih, Watermelon, Hot Tea With Sugar, Nasi Timbel, Cah Toge Ikan Asin, Tahu Cabe Garam, Avocado Ice Cream Chocolate, Cold Tea No Sugar

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    Dapur Cokelat [ Menteng, Toko Kue ]

    Birthday Cake ❤

    Tempat langganan order birthday cake. Selain banyak pilihan, tekstur cake lembut dan rasanya tidak terlalu manis sesuai dengan selera saya yang tidak terlalu menyukai cake yang terlalu manis tapi rasanya tetap enaaaaaa.

    Harga worth it, pelayanan ok.

    Menu yang dipesan: Double Chocolate Loaf

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 5.0  
    J.CO Donuts & Coffee [ Matraman, Kafe ]

    J.CO

    Tempat yang sangat cozy untuk hangout bersama teman-teman karena luas dan nyaman. Disediakan tempat indoor dan outdoor.

    Menu yang di pesan :
    - Frp Oreo O dengan white cream, fresh milk dan glazy (rasa oreonya biasa saja)
    - Jcroffle (tekstur renyah dan rasanya manis ditambah taburan gula halus)
    - JCool C dengan topping almond dan jelly
    (rasa asam yogurtnya membuat segar di mulut ditambah campuran jelly yang kenyal dan almond yang teksturnya kriuk membuat rasanya sangat enak)






    Menu yang dipesan: Frp Oreo, JCroffle, Jcool C

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Richeese Factory [ Matraman ]

    Richeese Factory ❤

    Paling syuuuka fire wings di richeese. Perpaduan antara sayap ayam yang dilapisi BBQ sauce serta cocolan keju sudah pasti juara banget sih. Rasa manis dan pedas dari BBQ sauce dan gurih dari keju membuat fire wings di richeese udah pasti enak.
    Biasanya ga pernah pesan lebih dari level 1 karena di level 1 saja sudah cukup pedas. Untuk minuman Pink Lava rasanya terlalu manis. Agak cukup lama menunggu untuk bisa makan disini, karena tempatnya tidak terlalu luas mungkin hanya cukup sekitar 30 pengunjung.

    Menu yang dipesan: Fire Wings 6pcs, rice, Pink Lava

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!