Sebagai penonton yutub yang lumayan mantengin channel @kenandgrat kalau soal review makanan & sebagai warga yg berbahagia krn @nyayap.id buka dekat rumah langsung order ojol dong!π₯° β’ Pros (+): Menu Korea yang mereka develop secara rasa ga tanggungβ rasanya, yang spicy walau ketebak gochujang tapi beneran pedesnya nampol dan bubuk keju snowy cheesenya nagih walau pake bubuk dilumurin ke kulit bukan bubuk yang kejuβ yg gaenak gt (anaknya agak picky kalau soal keju) ππ»ππ»ππ» β’ Cons (-): - Bentuk chicken wings & drumstiknya ada yg kecil bgt ada yg besar (kurang konsisten) - Butter ricenya terlalu dominan nori, berharap ada rasa butter & kaldu yang diblg sama foodiesβ lainnya - kulitnya kurang crispy karena kena lumuran saus & bubuk
Aku lumayan suka secara rasa dan tertarik untuk beli lagi next time, not that bad kok walau memang ada beberapa hal yang harus di improved karena baru buka juga, cheers! β’β’β’β’β’ π: @nyayap.id β Jalan Tanjung Duren Barat Blok G No.12, RT.6/RW.3, Tanjung Duren Utara, Grogol petamburan π: Snowy Cheese, Butter Rice, Nyayap Spicy Signature πΈ: 35k - 55k/person
Menu yang dipesan: Butter rice, snowy cheese, Nyayap Spicy Signature
Tanggal kunjungan: 07 Mei 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Pertama kali buka boxnya, agak kaget ternyata ayamnya kecil-kecil. Tapi untuk ukuran harga 25-34ribuan untuk 4 potong ayam, bisa dibilang lumayan murah.
Sausnya sendiri sebetulnya semua tastenya lumayan enak. Cenderung manis tapi tipenya basah gitu bukan yang sticky.
Yang salty, snowy cheese cukup enak, gurih dan kayak makam chiki sensasinya.
Ricenya unik dibuat bentuk bulat, tercium aroma sesame oil dan dicampur dengan nori.
Menu yang dipesan: snowy cheese, bulgogi boom, black gangnam, spicy signature
Tanggal kunjungan: 01 April 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
@nyayap.id bisnis chicken wing @kenandgrat yg baru buka di daerah tanjung duren. Seperti namanya disini menjual sayap ayam dengan berbagai sauce, mulai dari yg spicy signature, snowy cheese, bulgogi boom, dan black gangnam. Harganya berkisar antara 20-25k untuk alacarte 4 potong wings. Kali ini aaya coba yg snowy cheese, jadi ini tuh cheesenya pake powder gitu bukan cheese yg sauce rasanya unik san enak seperti makan chiki π. Trus utk yg spicy signature juga enak, manis2 pedes gitu tapi dominan manis sih, jd yg gak bisa makan pedes pasti masih aman banget makan ini. Ayamnya juga empuk Untuk butter ricenya enak wangi, gurih, dan didominasi aroma nori sih menurut saya beda dengan butter rice yg lainnya. Untuk ukrn sedikit kecil menurut saya, dan mungkin yg sdkt perlu diperbaiki waktu nunggu nya, ya mungkin karena baru buka dan ramai waktu nunggu makanannya ready lama banget, dan resto bisa over capacity krn orderan sblmnya blm selesai eh antrian msh panjang juga. Bukan masalah besar sih dan pasti bisa segera diatasi
Menu yang dipesan: snowy cheese, spicy signature
Tanggal kunjungan: 14 Maret 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000