Congratulations once again buat grand opening nya Origins di MKG3, biasanya kokul cuma bisa nemuin Origins di bazaar2 makanan sekarang udah punya store sndiri yay! Minuman disini ada dari Jepang, Korea, Thailand, India, Vietnam dan Indonesia. Minuman kesukaan kokul sih Houjichanya, mantap banget! Selain minuman disini juga ada chiffon cake yang enak, lembut, dan manisnya pas!
Menu yang dipesan: Hojicha
Tanggal kunjungan: 26 Agustus 2017 Harga per orang: < Rp. 50.000
Follow my instagram @oppakuliner
Congratulations untuk grand opening dari origins jakarta. Origins yang terletak di Mall Kelapa Gading 3 ini hadir di tengah persaingan thai tea lainnya. Anyway keunikan mereka adalah list menu yang memiliki nama yang unik sesuai dengan nama negaranya.
So how's taste? Let's review
1. Houjicha
This one it's good. Oppa suka banget sama rasanya karena unik dan unpredictable. Haha. Jadi ini matcha yang diroasted. Suka !
2. Yujacha
Cenderung forgettable buat Oppa. Oppa ga terlalu suka sih. Tastenya ga seunik houjicha dan cenderung biasa
3. Yuzu Sparkling
Kayaknya this one my favorite deh. Kebayang kalau oppa lagi haus dan minum ini, gila bisa hepi bgt. Rasanya asam but not too much dan bikin jadi melek saking segernya
4. Thai tea
Another love for this place. Aku suka thai teanya karena ga manis seperti thai tea lainnya. Love love love ❤️❤️❤️
5. Kopi susu aseli
As coffee lovers, aku kurang suka ya ama kopi susunya. Terlalu berasa susunya daripada kopi 🤗🤗
6. Yuzu cheese tart
Unpredictable aku suka banget ama rasanya. Cheesenya berasa dan ga bikin enek
7. Shifon cake
Cenderung biasa aja untuk shifon cakenya untuk oppa ya hehe
Overall boleh dicoba sambil nongkrong dengan teman2 kalian. Sarangheyo
Menu yang dipesan: Houjicha, yujacha, yuzu sparkling, thai tea, Kopi Susu, yuzu cheese tart, shifon cake
Tanggal kunjungan: 25 Agustus 2017 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Hello food lovers! Kali ini gw diinvite sama Origins Authentic pas soft opening. Lokasinya di dekat Kintan buffet, Grapari, dan persis di depan Planet Sport yg di fashion Hub. Warna standnya cukup cerah dan mudah terlihat. Dominasi warna kuning dan hitam. Minimalist, but sweet.
Discount 20% sampai 25 agustus 2017 ya. Harga yg tertera belum termasum discount.
Yg dijual di sini adalah milk tea, poke bowl, japanese chiffon cake, cheese tart, kopi susu aseli. Drinksnya tersedia dalam ukuran small dan reguler. Semua yg difoto adalah size Reguler ya.
1. Houjicha (20k/25k)
Recommended! Pantes aja jd signature drink di sini. Houjicha adalah teh khas Korea yg dirposes dgn roasting daun teh shg menghasilkan aroma roasted yg khas. Enak banget dan ga manis! Bikin nagih!
2. Yuzu sparkling (20k/25k)
Ini favoriteku juga. Seger, manis dan agak asam. Ada potongan kulit jeruk yuzu nya. Buat yg ga suka milk, cobain deh yuzu sparkling. Enak!
3. Yujacha (20k/25k)
Teh khas jepang, black tea. Lumayan enak tp beda karakter dgn Houjicha yg roasted. Ini rasanya lbh mild dan lebih harum daun teh.
4. Chai Masala Tea (20k/25k)
Buat yg suka cinnamon dan spiku, kamu harus cobain ini. Rasa dan aroma rempah kayu manisnya kuat bgt. Enak sih tp gw emang ga suka kayu manis, jadi agak telrlau kuat menurt gw
5. Thai tea (16k/20k)
Mirip thai tea pada umumnya ya. So far enak sih dan neutral rasanya dibandingkan flavor yg lain
6. Kopi Susu Aseli (16k/20k)
Ini menu terbaru mereka. Kopinya enak, berasa roasted dan khas Indonesia. Sayangnya kemanisan rasanya. Better to ask for less sugar.
7. Japanese chiffon cake @30k per flavor
Ada rasa cheese, houjicha, matcha, dan taro. Gw paling suka matcha karena unik (aromanya jasmine tapi rasanya green tea). Nah penasaran kan?
Untuk taro, rasanya lumayan enak. Houjicha nya berasa teh nya tp kurang terasa roasted, beda dgn minumannya. Utk yg cheese, rasanya keasinan.
8. Yuzu cheese tart (18k)
Ini enak dan beda dr cheese tart lain karena rasa yuzu (asem segar) lbh dominan daru cheese. Jadi, gausa takut eneg menghabiskan 1 porsi.
9. Poke bowl (45k)
Penampilannya cantik. Aroma sesame dan soy saucenya bikin laper. Salmonnya empuk dan ga amis. Edamamenya enak dan cocok dimaaka sama sushi ricenya yg enak. Segar dan enak tp agak kekeringan. Mungkin bisa ditambah mayonnaise atau sauce di atasnya supaya ga seret.
Overall, food and drink nya enak2 dan tempatnya cukup enak buat nongkrong sama temen2. Harus cobain houjicha, yuzu sparkling, dan matcha chiffon cakenya. Buruan ke sana selagi promo ya.
Selamat mencoba!
IG: JESSICA_SISY
BLOG: MYCULINARYDIARYCOM.WORDPRESS.COM
Tanggal kunjungan: 22 Agustus 2017 Harga per orang: < Rp. 50.000
Enak, thai teanya manisnya pas, cheesecakenya enak, poke bowlnya kerennn, saya gak upload foto thai teanya soalnya saya fotonya pada saat sudah mau habis 😂 dia lokasinya lebih ke stand jadi kalo duduk ya siap2 makan diliatin orang 😂, tempat duduknya dikit, tapi makanannya lebih kek on the go itu jdi praktis kalo mau buru2. Orang2 yang kerja di situ juga ramah2, jadi nyaman makan di situ 😊
Menu yang dipesan: Poke Bowl, thai tea, yuzu cheesecake
Tanggal kunjungan: 21 Agustus 2017 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Baru buka dekat Kintan Buffet, Origins ini letaknya di tengah-tengah deket eskalator, warnanya cerah jadi cukup keliatan dari jauh. Tempat duduknya ga banyak tapi cukup oke buat quick meal dan sekadar ngobrol sama teman2.
Menu utamanya terdiri dari macam-macam minuman dari berbagai negara, lalu didukung cake chiffon, yuzu cheese tart, dan pokebowl. Untuk minuman saya cobain Yujucha yang katanya khas dari Korea, rasanya asem2 seger dan cocok banget diminum kalau gerah.
Pokebowl mereka cukup sederhana tapi enak juga. Sushi Rice lumayan enak, salmonnya tidak amis, ada edamame dan telur ikan kecil2. Di tengah2 dikasih ichimi karena agak pedes. Enak~ Cuma kurang berwarna aja, mungkin bisa ditambah wakame?
Sempet nyobain Taro Chiffon Cake mereka juga, cakenya fluffy banget! Buat rasanya oke, tapi gw kurang suka taro.
Menu yang dipesan: Poke Bowl, taro cake, Yujucha
Tanggal kunjungan: 21 Agustus 2017 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Coffee shop baru di MKG 3 lantai 2 posisinya tepat di depan Timezone kira2 bisa memuat up to 15 orang per meja disediakan untuk 3 orang. Saat ini sedang ada promo soft opening sampai 25 Agustus discount 20% untuk menu food & drink dan juga di tanggal 26-27 ada promo grand opening dimana untuk 100 pembeli pertama diberikan 100 free cup tea..
Tea disini cukup unik dibedakan berdasarkan negara asal.. Untuk Jepang disediakan green tea yang di roasted dengan susu (yang aku order) rasanya mirip2 milk tea dengan keunikan rasa herb green tea asli yang enak banget, India disediakan rempah2 yang seduh menjadi teh yang rasanya mirip2 kayu manis, dan thailand ada Thai Tea. Aku baru coba yang Jepang sih bisa minta less sugar/less ice/normal semua. Aku minta less ice dan sugar normal, gak terlalu manis, gak pahit juga, pas banget taste nya enak seger. Strong green tea nya gak bikin asam lambung naik malah bikin addicted.
Untuk cake nya disediakan cheesetart dan chiffon tart. Cheesetart nya kemarin menurut si penjual baru setengah hari buka udah sold out karena best seller nya mereka. Dan aku cobain chiffon tart rasa Taro. Pilihan lainnya ada Green Tea, Chocolate, Original Cheese. Gak terlalu besar, cukup untuk share ber3. Cakenya lembut, tapi rasa taro nya nggak kerasa jadi lebih kayak bolu biasa aja gitu. Mungkin akan mencoba cheesetart lain kali karena itu best seller nya.
Kemudian ada pokebowl juga itu isinya ada nasi terus toppingnya fresh salmon sashimi, edamame yang sudah direbus, dan tobiko (telor salmon). Salmon nya Fresh sih keliatan dari warna nya dan dia berani kasih toppingnya nggak pelit. Salmonnya walaupun mentah dan nggak pake kecap asin pun nggak amis. Enak dimakan pake nasi cocok. Untuk sekelas coffee shop yang menyediakan menu nasi juga oke lah. Bisa diterima rasa makanannya 👌
Menu yang dipesan: Houjicha, Pokebowl, Chiffon Cake Taro
Tanggal kunjungan: 21 Agustus 2017 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000