In frame: bold bulgogi wrap dan hail caesar salad wrap Beli saat promo bundling di grabfood. Seporsi kenyang banget dan no feel guilty hehe. Bulgogi saladnya cukup sering aku pesan. Tasty! Ada bulgogi beef yang well seasoning, corn, tomato, potato, daikon. Dressingnya cukup banyak jadi better langsung dimakan karena bisa merembes basah. Untuk caesar salad wrapnya standard seperti umumnya yaa. Aku suka croutonsnya banyak.
Menu yang dipesan: bold bulgogi wrap, hail caesar salad wrap
Tanggal kunjungan: 04 Agustus 2021 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Akutu salah satu pecinta saladstop! Walaupun harganya a lil bit pricey tapi aku tetep love lol. Disini sayurannya bersih dan segar. Anti frozen vegetable deh kyknya disini hehe. Pelayanannya super ramah. Kali ini lagi kepengen makan wraps. Gue lebih suka CYO. Yang gue order ini isinya romaine+ mushroom tomatoes, corn, green bean, egg, red onion. FAVOOOO! Yum. Eitsss ga lupa dressingnya aku pilih basil pesto
Tanggal kunjungan: 21 Oktober 2019 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
SaladStop!, outlet salad yang sudah jadi konsumsi masyarakat Jakarta, khususnya yang healthy concious. Kali ini ak tidak datang sendiri ke outlet, tapi memesan menggunakan aplikasi pesan antar online.
Menu yang ak pesan Iron "Wo" Man Salad (Rp 110k) dengan extra premium topping Roasted Chicken (Rp 10k). Semangkok baby spinach sebagai base-nya, dengan topping feta cheese, raisins, roasted pumpkin, toasted almonds, berpadu serasi dengan dressing Raspberry Vinaigrette. Menu yang lengkap mulai dari sayuran pastinya, ditambah dengan karbohidrat, lemak dan protein dari keju serta additional roasted chicken.
Menu yang dipesan: iron wo man
Tanggal kunjungan: 06 Agustus 2019 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Bukan penggemar salad tapi kita ke Saladstop karna tertarik dengan menu coffee ala mereka. Di menu tertulis bahwa mereka menggunakan organic coffee. Kayaknya sejauh ini kita mondar-mondir tempat ngopi, baru kali ini kita cobain kopi yang menggunakan biji kopi organik 😉
Kita pesan Es Kopi Susu Sudirman (20k). Rasanya enaak bangeet dan kopinya terbilang pekat hmmm 😋 Manisnya pas dan sesuai dengan selera kita. Recommended 🤩 Next time masih pengen coba menu kopi lainnya, termasuk americano-nya sih biar original kopi banget haha 😂
Sekian review super singkat dari kita. Btw, kalian bisa duduk di area dalam Saladstop-nya ko meskipun hanya beli kopi saja. Terimakasih foodies kece dan salam perut buncit 🤗😍😎
Menu yang dipesan: Es Kopi Susu Sudirman
Tanggal kunjungan: 02 Juni 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Pas ngelewatin eh liat disini jual es kopi susu, akhirnya beli cobain deh. Gula & esnya bisa request. Jadi ga perlu takut kemanisan deh... pelayanan disini juga ramah, baik. Gue order less sugar & es normal. Jadi enak berasa kopinya. Segeeerrr!
Tanggal kunjungan: 15 Mei 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000