Lagi main ke AEON Mall pengen cari cemilan buat ganjal perut. Teringat lah Greek Doughnut di Lukumades yang dulu sempat ramai pada awal buka. .. Lalu bagaimana rasa dari Greek Doughnut by Australia Brand? Mari saya ulas menu yang sudah dipesan. .. 1. Bueno Mini (Rp 45.000) Saus coklat bueno disini bener-bener asli makan coklat yang biasa sering kita temukan di supermarket. Ada tekstur crunchy dari remahan biscuit dan donat yang disajikan masih hangat. .. 2. Lotus Crunch Mini (Rp 48.000) Sudah pasti tau saus lotus disini bener-bener berasa banget. Sama seperti diatas tekstur crunchy dari donat yang disajikan masih hangat dan crumbled. .. Tapi yang saya sangat kurang suka disini adalah adonan donat. Jadi rasa donat disini biasa banget dan tidak spesial banget. Untung nya mereka sangat kuat di saus jadi lebih enak. Buat harga sama rasa kurang sesuai sih walaupun aku pesan mini. Pelayanan bagus dan tempat bersih. .. Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya. .. ๐Lukumades - AEON Mall BSD City, Lantai Ground, Food Culture. Jl. BSD Raya Utama, BSD, Serpong, Tangerang Selatan.
Menu yang dipesan: bueno, Lotus Crunch
Tanggal kunjungan: 13 April 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Lukumades yang gue coba adalah Lukumades yang di AEON BSD, the first of its kind. Harganya agak pricey, tapi mungkin worth the hype. Gue pesen Bueno, which mimics the real bueno bar. Rasanya manis ala bueno, which they done right. Tapi kalau tekstur donatnya ya gitu, ga cukup kalau 5. Dan crunchynya mengingatkan gue pada odading, yang menurut gue udah bener this is just a glorified odading. Odading with a taste and finesse.
Menu yang dipesan: bueno
Tanggal kunjungan: 09 Januari 2021 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Yang manis manis kali ini salah satu cemilan yang lagi hits banget yaitu lukumades . Kali ini aku cobain varian terbarunya yaitu Bueno , perpaduan doughnut balls dengan european chocolate dan premium matcha menjadi perpaduan yang pas tetapi buat aku yang ngak suka manis ini sedikit kemanisan . Di lukumades varian toppingnya beragam , asiknya kalian juga bisa extra beragam topping di sweet balls kalian . Penasaran? Yuk langsung aja dicobain , Next kita cobain ya varian yang lainnya , selamat mencoba dan salam ngemil semuanya . ๐ธ : Bueno
๐ธ Overall : - Sweet Balls : 38K-68K (tergantung ukuran Mini / Regular) - Extra : 8K-12K - Drinks : 8K-35K (tergantung ukuran 8Pz/12Oz)
๐ : 10.00-20.00
๐ : Lukumades ; AEON Mall BSD City LG Food Culture , BSD , Serpong , Tangerang Selatan
FYI lukumades itu greek donut , salah satu jajanan khas yunani berbentuk bulat dengan ukuran kecil lalu disajikan dengan topping sesuai selera
Menu yang dipesan: bueno
Tanggal kunjungan: 04 Oktober 2020 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000