-
3.8Common Grounds [ BSD, Kafe ]
Cabang baru di BSD
Cabang terbaru Common Grounds di Daikanyama at The Zora, tempatnya terbilang besar. Di lantai 2nya sebelumnya ada Christmas Market, mungkin habis selesai eventnya, kayaknya bakal dijadikan seating area juga, bakal gemes sih soalnya lantainya warna pink.
Aku ke sini cobain chicken with croffle, ini kayaknya yang pas awal pakai waffle deh. Ayamnya enak, empuk dan juicy, lapisan tepungnya juga renyah dan tidak terlalu manis. Croffle agak kurang flaky, tapi overall oke.
Minumnya matcha ogura, minuma special Chiharu Shota. Matchanya ga terlalu bold, tapi ga kemanisan. Red beannya ada yang paste dan masih berbentuk kacang, yang kacangnya empuk.
Terus cobain soft servenya juga, enak dan ringan, ga terlalu manis juga. Conenya sendiri tipe yang agak tebal.
Suasananya tenang dan nyaman. Sayang belum ada wifinya di sini.Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6The Spice Club [ BSD, Indonesia ]
Gemes tempatnya
Tadinya pengen cobain makanannya, tapi karena sekalian ada urusan jadi udah makan sebelum ke sini. Jadinya cuma pesan suikiaw dan minum saja.
Tempatnya lucu banget, hanya ada outdoor di bagian depan saja. Menu ada chili oil noodle dan nasi goreng padang, ada suikiaw sebagai side dish. Minumana ada kopi dan non kopi.
Aku order Wan's Suikiaw yang isi 4, ukurannya cukup besar, tapi kulitnya agak ketebalan buatku. Isiannya cukup banyak, enak dimakan bareng chili oilnya.
Minumnya aku pesan mager alias mangga segar, beneran segar karena pas lagi agak panas. Level manisnya juga pas buatku, kalau ga salah ingat ada jellynya gitu.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Sae Eat & Pottery [ Gading Serpong, Kafe ]
Cakep banget tenpatnya
Ga sengaja pas ke Gading Serpong lihat tempat ini dan masih ada papan bunga, jadi sudah bisa dipastikan masih baru. Tapi, aku mampir pas sekalian arah pulang.
Tempatnya ada 2 lantai. Dari depan aja udah cakep. Sesuai namanya mereka ada pottery juga, anak props, hati - hati khilaf lihat koleksi mereka. Saking cakepnya, sampai binggung foto mana yang mau dijadiin slide pertama.
Ambiencenya ok, betahin banget. Di lantai 2 aja pada laptopan. Sayang udah harus balik cepet, jadi aku di sini ga lama. Stafnya baik dan ramah semua. Mereka juga ada jual rempeyek buatan mereka sendiri, ada testernya juga. Enak, aku cobain yang teri.
Wifi dan stop kontak aman, parkiran juga bisa parkir di sekitar area ruko.
Aku cobain rekomenan stafnya, healthy summer tropical, sesuai namanya isinya ada banyak buah, ada fresh mango, strawberry, orange, pineppale dan yakult. Untuk minuman ini ga ada tambahan gula. Manisnya pas dari buah - buahan dan segar juga.
Makanannya aku cobain nasi cumi kecombrang. Porsinya pas buatku. Ini potongan cabainya banyak, jadi hati - hati pas makan. Overall enak, cumi empuk, bumbu juga oke, kecombrangnya juga lumayan berasa. Terus ada telur ceplok, timun dan tomat.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Dum Dum Cafe [ Gading Serpong, Kafe ]
Ada cafenya
Dum Dum sekarang udah ada cafenyanya lho pewe banget dan cukup luas. Ada outdoor di area depan dan di belakang.
Mereka ada beberap brand di sini, tapi kalau di perkul dibagi jadi 3, jadi ini aku bahas dari brand Dum Dum dulu.
Aku ada coba Thai tea latte (20k), rasanya seperti biasa enak dan ga kemanisan. Mereka juga ada sandwich, aku coba yang smoked beef & cheese (28k) porsinya buatku cukup pas tebalnya. Isiannya juga enak dan berbumbu. Ada juga Thai tea soft serve, aku pilih yang dumboba macchiato (25k) soft servenya enak, rasa Thai teanya bold, pandan bobanya empuk dan cream di atasnya juga manis gurih.
Aku ada coba Thai tea latte (20k), rasanya seperti biasa enak dan ga kemanisan. Mereka juga ada sandwich, aku coba yang smoked beef & cheese (28k) porsinya buatku cukup pas tebalnya. Isiannya juga enak dan berbumbu. Ada juga Thai tea soft serve, aku pilih yang dumboba macchiato (25k) soft servenya enak, rasa Thai teanya bold, pandan bobanya empuk dan cream di atasnya juga manis gurih.
Aku ada cobain juga mie yamin dari Bakmi tjap Gadja ini aku ada tambah telur (5k) mienya enak dan kenyal, ada smokeynya dari suwiran ayamnya. Bumbunya juga paa gurihnya.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2Colico [ Gading Serpong, Minuman ]
Baremg Dum Dum
Salah satu brand under Dum Dum, Colico. Jadi ini minumannya kalau ga salah coconut based.
Aku coba yang coconut slush, manisnya pas dan rasa kelapanya juga bold, suka.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Remas Rames [ Gading Serpong, Indonesia ]
Enak
Satu lagi yang merupakan brand terbaru dari Dum Dum yaitu Remas Rames.id jadi ada beberapa varian yang bisa kalian pilih, aku pilih yang rames cumi mercon (37k). Nasinya bisa pilih nasi jeruk, nasi butter, nasi kemangi dan nasi putih. Kalau aku pilih nasi jeruk. Sambalnya juga bisa pilih dari sambal bajak, sambal mercon dan sambal korek. Aku pilih yang sambal bajak karena ga begitu pedas.
Satu porsi ini buatku banyak dan mengenyangkan, ada nasi jeruk, orek tempe, keripik kentang, cumi mercon, potongan telur dadar, kremesan dan sambal. Suapan pertama rasanya enak dan wangi, nasi jeruknya bold, suka. Cumi merconnya juga enak bumbunya dan empuk. Makin enak kalau dimakan bersamaan semua komponennya. Comfort food banget kalau buatku.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8Ejji Coffee Corner [ Gading Serpong, Kafe ]
Buka di Serpong
Belum lama buka di Bogor, sekarang udah buka lagi di Gading Serpong. Tempatnya selalu suka karena bernuansa Jepang.
Ada 2 lantai, ada outdoor di area depan, sisanya indoor.
Ambiencenya enak dan tenang, cocok kalau mau wfc karena ada stop kontak dan wifi.
Aku cobain oishii berrymon yang ukuran kecil, mereka ada tax lagi di luar harga di menu. Untuk rasa sih dominan soda, aku ngga ngeh akhirnya jadi sendawa gas habis minum, perks being a gerd people 😂 tapi ada jelly yang bisa buat dikunyah.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Uragawa Coffee [ Setu, Kafe ]
Coffee Shop Jejepangan
Coffee shop baru Jejepangan di area Puspitek. Tempat cukup besar dan ada 2 lantai, parkiran juga cukup luas. Kalau di Gmaps titiknya udah pas kok. Ambiencenya sendiri cozy baik indoor maupun outdoornya.
Menunya ada kopi dan non kopi, pilihannya juga cukul menarik. Kalau makanan ada pastry dan yang baru baru ada chicken katsu dan chicken katsu curry rice.
Aku order "Benjiro" (yuzu, grape, raspberry) enak dan segar, manisnya juga pas. Tapi, ini aku berasa ada kopinya padahal di deskripsinya ga ada 😂
Makanannya aku pesan chicken katsu curry rice. Porsinya terbilang cukup besar. Ukuran katsunya juga cukup besar dan ga ketebelan tepung. Kalau currynya sih buat aku light, ga pedas, sayangnya kurang banyak. Ada potongan wortel juga, tapi ga terlalu banyak dan masih agak kurang soft buatku.
Yang aku suka di sini semua staffnya baik dan ramah banget, kalau dekat, bisa mampir terus sih. Saat ini mereka masih buka jam 3 sore dan soon bakal ada menu sushi juga.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2Smiljan [ Ciputat, Kafe ]
Suka banget tempatnya
Ketika arsitektur bertemu kopi, jadilah Smiljan Space ini. Tempatnya cakep banget dan tenang, bikin betah berlama - lama.
Lokasinya ini agak masuk jalan kecil, mobil mungkin bisa parkir sekitar 2 mobil, kalau motor spacenya lebih banyak.
Ada outdoor di bagian depan, indoornya sendiri cukup spacious.
Untuk menu baru ada minuman saja, baik kopi maupun non kopi. Pembayaran baru bisa QR BCA dan cash tapi uang pas.
Aku cobain manual brewnya dibanderol 27k, minta dibikin Japanese iced drip pakai beans Wanoja dari Jawa Barat. Noteanya ada peach, wintermelon dan hibiscus. Emang cupu lidahnya nih agak tipis aja kalau aku berasanya, tapi ga pahit dan cukup smooth, apalagi dingin jadinya segar. Mungkin kalau V60 beda lagi, karena biasa lebih bold.
Staffnya juga ramah - ramah banget, kalau dekat bisa sering - sering balik.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Ototo Bake Shop & Cafe [ Alam Sutera, Toko Roti dan Kue,Kafe ]
Gemes banget
Bakery dan ada coffee shop juga di dalamnya, dari depannya sudah tampak gemas sekali. Coffee shop ini dari Sebudi Kopi dan masih satu owner juga.
Aku ke sini lagi ada promo untuk rotinya buy 1 get 1 free sampai akhir bulan Juli. Rotinya bebas pilih, tapi ada beberapa yang ga bisa dipilih seperti yang berbentuk kotak besar. Nanti dikasih tahu kok yang mana yang boleh dan tidak.
Aku pilih red bean sama chocolate meises buat rotinya. Tekstur rotinya empuk, yang kacang merah isiannya cukup banyak dan manisnya pas.
Kalau yang choclate meises sempat nginap di kulkas tapi masih empuk dan wangi cokelatnya pas dibuka.
Aku cobain kopi sebudi kalau ga salah, kayak kopi gula aren, aku minta dibikin hot. Dari segi rasa buatku ga kemanisan, pas creamy dan kopinya juga masih terasa. Hangatnya juga pas, enak dipairing pakai roti.
Btw mereka bukanya jam 9 pagi sampai grand opening, kalau di ig sam google tulisannya jam 7 pagi, aku pas sampai belum buka dan dijawab, baru buka jam 9 pagi selama soft opening.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.