Foto Profil Syifa

Syifa

595 Review | 433 Makasih
Alfa 2022 Level 14
Kopi Pasta Dessert Bubble Tea
  • 4.6  
    Fugol Coffee [ Buah Batu, Kafe ]

    Salah Satu Coffee Roaster Terbaik!!!

    Sebuah kedai kopi yang mencakup roastery ini, sudah malang melintang di dunia perkopian di sekitar gue.
    yaa, banyak yang ambil single origin dari mereka.
    kebetulan, pas lagi mudik ke Bandung, ajak suami ke sini.
    Fugol, singkatan dari Future Goal ini sebenarnya mudah ditemukan, kok.
    terdapat plang nama mereka tepat di depan kedai kopinya.

    pagi itu, kami disambut ramah sekali, sambutan khas orang Bandung yang memang terkenal ramah kepada siapa saja.
    awalnya kami ditanya, dari mana. saat kami bercerita bahwa kami dari Karawaci, langsung lah ngobrol tentang kedai-kedai kopi di daerah kami masing-masing. istilahnya bertukar informasi tentang kopi.

    awalnya suami bilang, pesan 1 gelas saja, ya.
    eh setelah mencoba manual brew yang enak di sini, suami penasaran mau pesan hot latte. dasar! 

    hot latte-nya pun enaaaakk, ih beneran deh.
    terus gue melihat-lihat, banyak beans yang terpampang juga beberapa piala MBC yang dimenangkan oleh Fugol.
    Jadi, apa lagi yang diragukan?!

    sebelum pulang, membujuk suami untuk minta dibelikan single origin dari Fugol.
    sedikit saja, hanya untuk seduh sendiri di rumah.
    langsung disiapkan. kakak baristinya langsung ngambil dari lantai 2 pesanan kami, fresh from the oven!
    juga disisipkan beans untuk 1x penyeduhan. wah happy!!

    hatur nuhun pisan untuk sambutan dan seduhan ciamik nan mengesankan kala itu.
    semoga ada kesempatan untuk bisa kembali lagi ke sana.

    teman-teman di luar kota Bandung, masukan list ini ke coffee trip Bandung kalian.
    dijamin ga akan menyesal!

    Menu yang dipesan: filter, white

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Warung Sindangsari [ Dago Atas, Kafe ]

    Ngopi di dalam Gang (Lagi)

    yaaaakkk, lagi hype ngopi blusukan ke dalam gang sempit.
    terutama di Bandung.
    yang selalu ga pernah bisa 'diam' yaaa, ada aja kedai kopi baru hampir setiap minggunya.

    pas lagi mudik ke Bandung, Desember lalu.
    ngajak suami ke sini. nge-PANG alias ngopi pagi, program punya kedai-kedai kopi di Bandung yang mulai diikuti oleh kota lain.
    keren memang!

    awalnya sih bingung masup gang yang mana, pokoknya ada patokannya.
    nah benar saja masuk ke sini. ga jauh dari depan gang, kalian sudah bisa melihat bangunan rumah berwarna cat hijau di jalanan yang sedikit menurun.
    lalu kami pesan hot cappucino, kopi susu signature dan keju aroma.
    karena di dalam ramai, kami memiliih duduk di area outdoor-nya
    adeeeemmmm banget.

    hot cappucino - sindangsari signature alias kopi susu signature
    kopinya enak, ga terlalu bold jd bisa dinikmati sama orang yang mau ngopi sih.
    kopi susu signature-nya lebih light, bukan kopi susu jenis creamy. karena gue minta less sugar, jadi enak manisnya pas (buat gue)

    cheezy roll alias keju aroma
    waah ini sih enak. suami aja suka
    untuk 1 porsi seharga 15 ribu mah cengli!

    pas lagi ngopi, disamperin sama meng putih yang tiba-tiba saja berlari ke arah gue, terus minta dielus dan balik lagi ke rumah sebelah hahaha gemessss
    (tapi ga ke foto) masih shock disamperin meng :')

    Menu yang dipesan: cappucino, cheezy roll, sindangsari signature

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Common Grounds [ Sudirman, Kafe ]

    Menang Giveaway ya langsung redeem

    alhamdulillah dapat giveaway
    jadi langsung redeem, kebetulan lokasinya sebelah hotel pas nginep lagi staycation.
    yauda cus tinggal jalan kaki aja.

    kami memesan hot cappucino dan iced latte + gula aren
    pas datang sudah ramai memang dengan muda-mudi jakselians (ciyeee) yg pada mau malam mingguan deh
    tapi ada beberapa meja yang lagi kerja kayaknya (soalnya buka laptop)
    kami memesan di meja dengan barcode yang telah disediakan di setiap meja.


    hot cappucino - 38k (exclude PPN+service)
    rasanya bold dan asam, kayaknya pakai full arabica deh kopinya.
    ya maaf ga terlalu pro dalam dunia perkopian. taunya cuma minum aja.
    tapi enak, gak foamy

    iced latte + gula aren - 45k (exclude PPN+Service
    gue minta gulanya dipisah, alias ga disatuin.
    rasanya lebih suka ga pakai gula ternyata. menurut gue jadi gulanya terlalu manis padahal makenya sedikit lho.

    tapi, paling enak emang nongkrong di sini, sambil liatin jalanan Jakarta yang makin malam makin ramai.

    Menu yang dipesan: Hot Latte, Latte Iced Aren

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Lukulokal [ Gading Serpong, Donat ]

    Enak nih daripada brand sebelah

    Iseng beli via ojol, lalu dapat harga promo.
    sebelumnya sudah pernah coba yang sejenis tapi beda brand aja.
    agak pricey sih yg itu.

    nah pas coba ini, harganya ternyata di bawah harga brand sebelah.
    pas pesanan sampai juga masih hangat.
    pesan yang half n half
    choconuts and choco sprinkle gitu
    donatnya empuuuk banget, chewy banget. enaaaaakkk
    terus saus dip-nya juga gak pelit! alias banyaaaakkk
    wah ga nyesel lah.

    kapan-kapan main ke store-nya ah

    Menu yang dipesan: Half n Half

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Solaria [ Sudirman ]

    Solaria to the rescue

    ketemu sodara suami, terus bingung kita mau makan apa gitu yaaa.
    yang satu ga suka ini, yang satu ga suka itu.
    daripada bingung, yauda ke Solaria aja lah.

    terus gue pesen si kwetiau siram
    rasanya ya so so.
    bumbunya kurang sedep gitu
    tapi porsinya yaaa banyaaak. mengenyangkan lah

    Menu yang dipesan: Kwetiau Siram

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Resume Coffee [ Pasar Minggu, Kafe ]

    Beli Alat

    Yang tahu tempat ini malah suami.
    iyaaa, dia jauh-jauh ngajak ke marih buat beli alat-alat kopi.
    ada aja yang mau dibeli.
    yauda nurut aja.

    gataunya ini ada kedai kopinya di dalam.
    dan mereka masih bebenah kata staff yang ngebantu kita cari alat yang kita mau.
    sambil nunggu suami belanja, gue melipir ke ruang sebelah yang ternyata itu lokasi kedai kopinya.
    tapi gue malah pesan matcha green tea. soalnya kita juga mau beli greentea di mereka.
    sekalian tester eheh

    ternyata memang enak! dan greentea itu pasti lebih mahal dari pada yang lain.
    tapi harga masih di abwah 30k sih sangat pantas yaaa.

    cuma karena datang pas siang, jadi kalau duduk di outdoor yaa jadi panas wkwkwk
    lebih baik pagi atau sore deh kalau mau ke sini.

    Menu yang dipesan: Matcha Green Tea

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    No. 101 Coffee [ Bogor Timur, Kafe ]

    Adem juga dan enak kopinya

    Lokasinya berada di pinggir jalan Kota Bogor bagian Timur. 
    Tempatnya asik buat menepi kalau itu saat ke Bogor. 
    Ada area indoor dan outdoor. Tinggal pilih. 

    lokasinya kayaknya nyatu sama hotel R*dD**rz gitu deh.
    cuma selalu ramai ini kedai kopinya.
    Gue ke sini dari sore sampai malem tuh pada silih berganti datang pulang konsumennya.

    gue pesan manual brew dan kopi susu khas mereka.
    keduanya enak dan masih bisa dinikmati kok sama gue dan suami.

    Lalu Ada lantai 2 juga yang bisa langsung melihat view ke jalan raya.

    Enaknya sore-sore ke sini. Kena angin sepoi-sepoi jadi makin adem. 
    Bisa jadi salah satu referensi kalau ke Bogor nih...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Noah's Barn [ Dago Bawah, Kafe ]

    A Literally Gem (for me)

    Sebenernya lokasinya di tengah kota Bandung.
    Kalau tidak memperhatika dengan seksama, kayaknya bakal kelewat deh dan mungkin kalau mau muter jadi agak jauh.
    alhamdulillah punya suami akamsi, alias anak kampung situ jadi hapal. no need to worry! lol

    nah, dari luar terlihat sih sebenernya plang tulisan Noah's Barn.
    luas juga parkirannya lhoooo.
    kebetulan ke sini pagi jam 10, namun sudah banyak kendaraan yang parkir.
    saat masuk, waaahh luas dan mewah lhoo interiornya.
    lalu di sisi kiri, terdapat beberapa display alat-alat kopi beserta perintilannya. juga ada beberapa beans yang berjejeran juga.
    yaa, selain coffe dan resto, mereka menjual alat-alat kopi beserta biji kopi.

    lalu kami disapa oleh staff ditanyakan untuk berapa orang. mau di area smoking atau non-smoking.
    bebas tinggal pilih.
    kami pilih outdoor, yang banyak tanamannya jadi segar lihat yang hijau-hijau.
    pemesanan dilakukan setelah mendapatkan tenpat duduk yaaa.
    kami pesan hot cappucino, ice mochaccino dan carrot cake.
    ga nge-brunch karena sudah makan di rumah hahaa

    - Hot Cappucino 32K
    Untuk cappucino-nya sendiri enak, sedikit bold dan ga foamy.
    lalu latte art-nya menggemaskan.
    oh iya, mereka menyediakan gula cair di wadah terpisah.
    jadi bagi yang mau minum manis pun bisa.

    - Ice Mochaccino 38K
    AKU SUKA BANGET!
    Tipikal es mocha yang pahit cokelatnya, manisnya bisa kita atur sendiri juga karena disediakan gula cair di wadah terpisah.
    aaaaaa enak banget. kental juga, alias ga encer.

    - Carrot Cake 35K
    Sebenernya biasa aja sih kuenya, tapi bisa sebagai teman ngopi atau nge teh di sini.
    potongan wortelnya masih banyak yang agak besar-besar gitu.
    dan ga terlalu moist :')

    cuma tempatnya.... juaraaaa~
    asli enak banget buat berlama-lama di sini. adem, sejuk, ga berisik.
    waah patut dikunjungi kalau ke Bandung deh


    (Ke sininya Desember, baru update sekarang. sudah biasalah ya~)

    Menu yang dipesan: hot cappucino, Mochaccino, Carrot Cake

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Ramen 1 [ Karawaci, Jepang ]

    Yaaa Not Bad lah

    Ke sini karena ngeliat kok ramai terus yaaa, yaa akhirnya mampirin aja deh sama suami.
    Kami pesan 2 ramen, 1 gyoza dan Ocha.
    katanya ramennya itu lagi promo lhoo, cuma 26k 

    - Tsukemen Chicken Teriyaki
    disajikan kuah yang terpisah dari ramennya, lalu ada 1 piring ayam teriyaki slices juga.
    untuk ayamnya sendiri empuk dan enak, ya standard lah.
    untuk ramennya kata suami sih enak, kuahnya masuk lah kalau dikasih sambal.kuahnya bisa milih curry atau ori.

    - ramen chicken karage
    untuk yang ini pun sama, apa yaa, kayak kurang aja gitu rasa kuahnya.
    kurang medhok kalau kata gue mah. jadi gue tambahin aja chilli oilnya

    - gyoza
    untuk gyoza-nya okelah, potongannya juga besar
    terus isiannya juga padat sih. ini yang ter-dabest buat gue kalau makan di sini secara keseluruhan.

    Menu yang dipesan: Gyoza, Ocha, Tsukemen Chicken Teriyaki, Ramen chicken karage

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Kyodai Teppanyaki & Steak [ Karawaci, Jepang,Barat ]

    Murah meriaaahhh!!!!

    Ke sini karena penasaran. Ada apa ya itu kok ramai dari sebelum dibuka. Lalu cobain deh ke sini.
    Ternyata kedai steak dan teppanyaki.

    Terus pas gue cek menunya..... Waaahh murah-murah harganya, dibandingkan makan di resto atau mall.
    Oh iya Ada pecel lele dan ayam juga.

    Langsung aja pesan Tenderloin Steak dan Tenderloin Teppanyaki+Nasi.
    Di sini bisa milih sausnya. Ada 3 macam, yaitu barbeque, mushroom dan blackpepper.

    - Tenderloin Steak 39k
    Suami pilih pakai saus mushroom.
    Nah steak-nya disajikan sama French fries, sayuran dan diguyur saus mushroom. Tapi Ada potongan bawang putih juga di saus mushroom-nya.
    Kebetulan pesennya well done.
    Rasa sausnya creamy, gurih gitu. Enak deh.
    Seporsi cuma 39k.
    Murah banget kan?!?

    - Tenderloin Teppanyaki 35k
    Untuk teppanyaki sendiri, disajikan dengan sayuran tumis. Yaitu sawi putih dan tauge yg ditumis. Lalu dagingnya dipotong-potong. Dikasih saus blackpepper. Perfect!
    Enak bangeeettt. Empuk dagingnya jugaaa. Sausnya juga berasa banget peppernya.
    Karena nambah nasi, jadi seporsi ini 40k
    Murah banget kan?

    Pokoknya kalau lewat daerah Palem semi, harus banget cobain ke sini yaaa ges yaaaa!!!

    Menu yang dipesan: tenderloin steak, tenderloin teppanyaki

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.