


-
3.0Arusa Resto & Cafe [ Bekasi Selatan, Indonesia ]
Resto lama yang ada di grandmet
Dulu banget sih aku sempet mampir makan di resto ini, pas banget grandmet opening.. nah, saking udh lamanya jadi aku penasaran dong mau nostalgia lagi pengen makan di resto ini.
Menunya gak banyak, hanya ada bbrp item seperti nasi goreng, mie, nasi capcay. Sore ini aku memesan menu.
1. Nasi goreng seafood : Porsinyaa banyak, harganya affordable, seafood yang digunakan fresh. Rasa nasi gorengnya racikan nasi goreng ala2 chinese food, overall rasanya gak begitu istimewa. Gurihnya pas, nasinya pun pas gak perak gak pulen.
aku kasih masukan ke restonya, kalau tempat untuk take away bisa di evaluasi ulang. Soalnya, pas aku take away nasgornya (kebanyakan) terus begitu sampai dirumah agak bauu lem 🥹🥹
Semogaa bisaa bertahan lebih lama yaa arusa, sayang sekali resto lama. Tingkatkan QC nya ya.Menu yang dipesan: Nasi Goreng Seafood
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Confido Gelato [ Bekasi Selatan, Kafe ]
nyobain ke tempat estetik makan gelato
bekasi lagi panas2nya beberapa hari ini, akhirnya mampir ke tempat gelato yang baru buka belum lama ini.
lokasi confido gak jauh dari kalingga coffee, bangunannya fancy bergaya italia dengan warna bangunan dominan nuansa hijau.
menu yang dijual disini khusus gelato dengan banyak varian. Namun, antara confido dan kalingga ada kolaborasi jadi pemesanan makanan dan minuman bisa dr kalingga.
harga affordable 1 Scoop (single) 26k (tmpt cup), jika tempatnya mau pakai cone +3k. untuk 2 scoop (double) 35k (tmpt cup) jika mau pakai cone + dipiring tambah harga 3k.
siang ini aku memesan gelato strawberry, rasanya asamnya buah strawberry kuat, taste strawberrynya terasa sekali. gelatonya lembut.
untuk area dine-in nya luas sekali, ada 3 lantai (sampai rooftop) hanya kali ini aku gak eksplore seating area secara keseluruhan.Menu yang dipesan: gelato strawberry
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Aikata Coffee [ Mustika Jaya, Kafe ]
nyobain yg baru opening di grand wisata
aikata, coffee shop baru yang hadir di grand wisata bekasi. lokasi coffee shop ini ada di ruko area pintu masuk gerbang belakang. Persis sebelahan sama cluster La monte. Seating areanya hanya 1 lantai, dengan bagian indoor dan outdoor smoking area yg jadi satu sama area bar. Untuk lantai atasny digunakan tmpt nailart gitu.
pilihan menunya gak begitu banyak, hari inii saat mau order main coursenya belum ready. Akhirnya aku hanya order minuman dan mini donut aja.
menu yang ku pesan, adalah :
1. Snowy butter : Minuman base coffee, dengan tekstur cukup creamy dan ada sentuhan rasa keju. Komposisi minuman ini dr coffee, fresh milk, creamy keju, dan sedikit taburan biscuit diatasnya. Saat proses pembuatan aku liat ada sedikit menambahkan kental manis ke dalam racikannya. Kental manisnya sekitar 5mg infonya untuk memperkuat taste manisnya.
2. Mini Donut
Saat liat di menu harga 15k, cukup shock sih. Ramah dikantong. Satu porsi isi sekitar 15 pcs donut berukuran segundu, lalu diberi topping lelehan coklat. Adonannya donat frozen yg tinggal goreng aja, agak kurang terasa gurih kalau dilidahku. plus coklat yg digunakan agak pahit saat ku gigit.Menu yang dipesan: mini donut, snowy butter
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Poppang [ Bekasi Barat, Korea ]
Si kue gemesin asal korea
Udah nge-tag dari saat revo bebenah mau coba poppang. Meskipun ada cabang poppang yang di granmet, cuma aku kepoo mau yg coba yg disini aja.
Dan Finally, akhirnya hari ini poppang revo opening. Dengan promo diskon 10k untuk porsi yang Large. Gak pakai pertimbangan langsung order ajaa yg Large dengan isi 15pcs, dan varian toppingnya bisa pilih 2 rasa dari 5 rasa yg ada.
Malam ini aku order rasa coklat dan red bean. Honestly adonannya mirip sama waffel , proses pembuatannya sekitar 7 menit. Isiannya melimpah juga, manisnya oke. Hanya kalau yg red bean memang di lidah aku merasa ada after tastenya gitu.
Outletnya gemesh, ada pilihan sofa dan kursi untuk duduk2. Oiya selain menu kue, disini juga tersedia menu minuman. Hanya memang aku gak order.Menu yang dipesan: poppang coklat & red bean large
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Halo Bali! Dining [ Karet Kuningan, Indonesia ]
Hidden gems cita rasa indonesia
Siang ini lagi ada keperluan di daerah kuningan, terus mampir ke resto yang lagi happening banget di instagram. Nama restonya Halo Bali! dining, tempatnya hidden gems sekali. Gak keliatan signbox di pinggir jalan. Lokasinya ada di lingkungan penginapan gitu.
Seating area ada indoor dan juga outdoor , cukup banyak pilihan tempat duduk. Siang ini aku memesan :
1. Gejrot bali (25)
  Gejrot yang unik karena isinya gak hanya tahu aja, melainkan ada sejenis cireng gitu. Kuahnya asam manis layaknya tahu gejrot pada umumnya, namun ada sentuhan kecombrang pada kuahnya. Hanya, kalau versi lidah aku. Rasa asam pada kuahnya agak terlalu dominan.
2. Plecing kangkung (25k)
Masakan tradisional khas lombok, kangkung disini cukup unik dalam hal penyajiannya. Karena teksturnya dibuat crispy gitu, dari yang umumnya dikukus sayurannya. Dari segi sambalnya, aku kurang menemukan rasa sambal plecing khas lombok yang pedas dan cukup gurih.Â
3. Sop Ayam Bali Timbungan (40k)
Sop ayam ini kalau di menu rumahan dinamakan sop labu kuning, karena memang isian sopnya terdiri dari labu, ayam suwir dan juga telur. Rasa bumbunya ala rumahan sekali, kunyitnya pas. gak terasa langu getir dimulut. Hanya kurang gurih sedikit dari kuahnya.
4. Nasi Jangkep + Steak ayam klungkung (50k)
Sebelum bahas rasa, aku mau bilang ini sangat worth it! affordable antara harga, rasa, dan porsi. Penyajiannya dalam nampan kayu yang terdiri dari menu lengkap berisi nasi, ayam bakar klungkung, sate lalah, telur betutu, mie goreng, lawar, sambal mbe, kuah betutu dan kerupuk kulit.
Dari sisi rasa? overall good taste, rempah khas balinya terasa sekali. aroma smokey serta rasanya meresap ke lapisan dalam daging ayamnya.
5. Nasi jangkep + Ayam taliwangÂ
penyajiannya sama seperti paket menu nasi jangkep lainnya, terniat dan porsinya kenyaang. Hanya untuk bumbu keseluruhan ayam taliwangnya kurang dapat dapat taste khas taliwangnya.Â
6. Nasi jangkep + ayam serundeng (50K)
Keseluruhannya good, serundengnya terasa gurih , hanya kalau lidah aku merasa daging ayamnya kurang meresap dari sisi bumbunya. Terlalu kuat di serundengnya.Â
7. Nasi jangkep + Lempet ikan jimbaran (50K)
Rasa rempahnya , gurihnya terasa sekali. Jadi lempet ikan jimbaran , adonannya seperti sate lilit hanya yang membedakan berasal dari ikan tenggiri yang dibentuk persegi panjang lalu dikukus dan sentuhan akhirnya dibakar.Â
Makanya, ada taste smokey begitu dimakan.
8. Pisang Rai (25K)
Menu ini merupakan pisang yang dipotong lalu dibalut tepung hijau dan diberi taburan kelapa kukus serta cocolan saus gula merah. Kalau dari rasa , lidah aku merasa tabrakan antara asin gurihnya kelapa, dengan pisang yang masih sepet dan manisnya gula.Â
9. Teh serehÂ
Menyegarkan untuk diminum siang hari dikala cuaca panas.Menu yang dipesan: plecing kangkung, Nasi Jangkep + Ayam Taliwang, Pisang Rai, Tahu gejrot bali, Sop Ayam Bali timbangan, Nasi Jangkep + Steak Ayam Serundeng, Nasi Jangkep + Lempet Ikan Jimbaran
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Es El En [ Bekasi Barat ]
Warkop kekinian di apartemen thamrin district
Baru opening di awal oktober ini. ES EL EN nama yang unik, aku sendiri penasaran apa artinya ðŸ¤
jadi ini warkop kekinian, yang menu utamanya adalah indomie. Ada indomie rebus dan indomie goreng. ketika mau nambahin Condimentnya seperti sayuran sawi, pangsit goreng, bakso, telor konsepnya unik, sistem ambil kartu mirip2 di D'cost nanti ada nama condiment beserta harganya.
seating areanya nyaman, warkop naik kelas dengan area duduk berAC. Jadi, di es el en ini minumannya cuma jual air mineral aja. Tapi tenang, kalau kamu mau minuman kekinian ada kulo di toko sebelah dan memang masih satu owner.
taste nya, indomie pada umumnya.. Cuma ambience untuk makan indomie nya aja yg berbeda.Menu yang dipesan: Indomie Goreng
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Seraya Menyapa [ Bekasi Selatan, Kafe ]
Layak sih jadi coffee shop favorite
Malam mingguan mampir ke coffee shop, yang sebenarnya cukup lama udh masuk wishlist mau mampir kesini.Dari dulu maju mundur mau mampir karna jujur liat pricelist agak jiper takut hrg gak sebanding dengan rasa dll. Karena, range harganya middle up cafe. Tapiiii, ketika tudey mampir dan memesan beberapa menunya.
 Waw, harga yang di pricelist sebanding banget sama rasa, penyajian, porsi.menu yang ku pesan malam ini adalah,
 1. Pisang goreng seraya : pisang yang dibalut tepung lalu di goreng, jenis pisang yang digunakan matang buahnya. Jadi , manis. Satu porsi berisi dari 5 pcs pisang. Dengan potongan yang sedang,. Penyajiannya menggunakan piring ceramic dengan tambahan saus caramel. Overall good serving & taste.
 2. Chicken rice sambal matah : chicken nya pakai boneless fillet di goreng crispy. Porsi nasinya cukup banyak, dan ada sayurannya juga. Secara taste sambal matahnya memang gak terlalu strong dari sereh nya. Cuma overall good taste untuk dinikmati, dan saya sukaa. Plattingnya pun terniat sih dlm menyajikan ke cust.Â
 3.one cloud nine : sbg penyuka kopi manis salted caramel. Aku pribadi masuk bngt sih sm one cloud ini. Tekstur creamy nya oke, manisnya pas, caramel ny juga terasa.Â
 4.kopi seraya : cukup strong kopinya, brown sugarnya gk begitu terasa
Menu yang dipesan: Chicken Crispy Sambal Matah, Kopi Seraya, pisang caramel, One cloud nine
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.6Melek Mata [ Bekasi Selatan, Kafe ]
Kedua kalinyaa makan siang disini
Hallo melek mata...Â
Menyambangi kedua kalinya setelah opening setahun yang lalu, aku melihat gak banyak yang berubah ambience dari melek mata. Selalu nyaman, sepoi2 angin kalau duduk di outdoor atas. Karena, memang lokasi cafe melek mata berada di sebelah danau galaxy,
Siang ini aku mampir ramean sama teman2, jadi cukup banyak menu yang aku pesan. Antara lain :Â
1. Hayashi rice (49K)Â
  Untuk harga 49k worth it sih, karna porsinya jujur banyaak sekali. Nasinya full sediameter piring. Jadi ini menu olahan antara daging sapi dan juga jamur. Rasa yang ditonjolkan dari menu ini adalah sauce jamur. Gurih asinnya dominan dari kaldu jamurnya. Namun, karena memang tekstur sauce jamurnya sangat kental aku merasa kurang cocok jika dipadankan dengan tipe nasi pulen jepang.Â
2. Gyudon (51k)
  Porsinya besar, ini bisa sharing untuk 2 orang. Nasi yang digunakan tipe nasi jepang, jadi pulen sekali. Namun, dari tastenya kurang powering. Nanggung aja kalau menurut lidahku.
3. Kurimi Kuro (40k)
  Menu the best versi aku ! Spaghetti nya dimasak secara al dente. Padahal aku sempat diamkan beberapa saat untuk menunggu supaya gak terlalu panas. Porsinya lagi2 besar dan bisa sharing. Komposisi dari spaghetti ini perpaduan antara saus bolognaise dan juga saus siracha. Yang membuat taste unik nya keluar yaitu dari saus sirachanya. Inovasi lain dari melek mata terhadap menu ini adalah spaghettinya disajikan dengan warna hitam, bukan seperti saus spaghetti pada umumnya yang berwarna merah hati.c
4. Yogan Chikin (38k)
  Menu snack ala melek mata, yang berisi ayam dicampur dengan saus manis pedas, plus french fries barbeque. Ayamnya juicy dengan renyah crunchy diluar, dan dalamnya empuk matang sempurna.
5. Karage (35k)
  Menu snack yang cocok untuk sharing bersama teman-teman. Karagenya renyah diluar dan empuk didalam. Penyajiannya langsung dicampur mayonaise. Maybe next di beri tempat terpisah saja antara saus dan mayonaisenya. Krn khtwr ada customer yang kurang suka mayonaise.
6. Menu kopi ini sejujurnyaa aku lupa, cuma aku ada info ke baristanya untuk mengakomodasi type kopi manis sesuai dengan selera aku penyuka jenis salted caramel. Disini gak ada menu salt caramel tapi aku dibikinin kopi sejenis gula aren, namun taburan brown sugar atasnya dibakar gitu. Overall good taste, approve di lidah.,Menu yang dipesan: Gyudon, Kurimi Kuro, Kopi, Hayashi Rice, Karage
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.6Toriyuuji [ Rawalumbu, Jepang ]
Aku suka dori tempura & chicken nanban !
Kali kedua aku menyambangi toriyuuji, lokasi resto ini berada di dalam kawasan ruko. Jadi, kalian perlu siapkan uang cash untuk membayar restribusi parkir (masih manual sistemnya).
Resto jepang dengan konsep dan design yang jepang banget. Seating area ada 2 lantai dan disinipun tersedia ruang kapasitas besar untuk keperluan meeting, makan bersama kolega satu divisi.
kedatangan kali ini aku mencoba beberapa menu yaitu :
1. Spicy maze udon : Tingkat kenyal udonnya oke, gak lembek meskipun sempat didiamkan beberapa saat. Tersedia beberapa level tingkat kepedasan, dan aku memesan level 3. Namun, untuk aku yang memang penyuka pedas. Taste ini kurang kuat rasa pedasnya.Â
2. Dory tempura udon (40k) : Favorite nih sama dory nya,ukuran jumbo, renyah crispy, bumbu meresap sampai ke lapisan daging dalamnya. Hanyaa, kalau aku boleh sarankan mungkin di proses marinasi bisa sedikit lama untuk menghilangkan sedikit bau amis pada dagingnya. Samaaarr dan tipiss sekali amisnya, jadi overall masih dimaklumi dan tetap jadi favorite dory versi aku. Rasa kuah udonnya kurang powering gurih nya.
3. Yakitori Don (35k) : Ricebowl dengan topping 2 tusuk yakitori negima tare dengan tambahan telur ceplok dan irisan nori. Untuk rasa bumbu dari yakitori don ini lebih ke manis dominannya. Nasinya pas, porsinya pun gak berlebihan.
4. Gyudon (30k) : Rice bowl dengan topping slice beef, daging yang digunakan empuk dengan bumbu yang meresap. Porsinya pun pas.Â
5. Chicken Katsu curry rice (38k) : Menu yang baru launching dari toriyuuji, tekstur sauce curry kental nya pas, porsinya banyak, rasa currynya duh udh pas banget di lidah. Katsu yang digunakan pun ukurannya cukup besar, dengan tingkat kerenyahan yg oke. Crispy diluar matang serta lembut di daging dalam. Overall approve banget sama lidah aku. Dan bisa bersaing dengan nasi curry di resto lain yang memiliki harga lebih pricey dr toriyuuji.
6. Chicken Nanban (25k) : Aku boleh bilang, chef nya jago sih dalam meracik saus nanbannya. Karena, taste saus nanban yang dominan gurih manisnya itu dapat banget. Ayam yang digunakan pun renyah, lembut, matang sempurna. To be honest gak semua resto yang menyediakan sajian menu nanban, sukses bisa bikin saus nanban yg enak. Tapi pas kali ini aku coba. Lidah aku approve sekali.Â
7. Gyoza (30k) : kebalikan dari nanban, untuk gyoza ini. Taste nya bukan tipe lidah aku, karena rasa daun bawangnya over powering. Meskipun kalau secara isian , aku suka karna daging nya terasa. Hanya bumbunya bukan type aku.
8. Fried Tebasaki (25k) : menu cemilan yang enak untuk dinikmati, isi satu porsinya sekitar 3 pcs, dengan tingkat kerenyahan yang oke, bumbunya pun terasa meresap sampai ke dalam lapisan daging.
Menu sate2an (Yakitori yang ku pesan)
1. Negima tare (8.500) : Paha ayam dengan daun bawang
2. Kawa shio (8.500) : Kulit ayam yang ditusuk, namun agak keras ketika digigit.
3. Tsukune Chizu (12k) : Baso ayam dengan keju, rasanya enak, gurih asinnya berasal dari balutan kejunya.
4. Kokoro Tate (10K) : Menu sate yang berasal dari jantung ayam, to be honest masih tercium amis ketika dimakan.
5. Momo shio (8.500) : Sate dari daging ayam, namun agak kurang gurih tastenya
6. Momo mentai (10K) : Taste mentainya kurang dapet.
Minumannya aku memesan matcha latte :
Sebagai penyuka matcha, aku senang matcha disini. Jadi, pahit khasnya matcha tetap ada. Namun, kalau secara menu matcha latte, taste latte nya lidah aku gak dapat. Better kalau mau dari menu namanya lebih ke creamy matcha milky aja.Â
Dessert :
16. Matcha Affogato (18k) : Kombinasi rasa yang perfect dimulut antara matcha dengan vanilla. Ice creamnya lembut, dengan rasa manis yang smooth sekali ditenggorokan. Anak2 pasti suka menu ini.
17. Milk Pudding (15k) : Pudding lembut yang disiram dengan saus caramel. Begitu dinikmati, puddingnya lembut dan lumer dimulut.Menu yang dipesan: chicken nanban, Yakitori, Dory Tempura Udon, Spicy Maze Udon, Gyoza, Matcha Latte, Chicken Wing, Matcha Affogato, Milk Pudding
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.2Nodis Coffee & Space [ Rawalumbu, Kafe ]
eh tnyata udh rubah jam buka
jujur kepo cafe ini sudah lama, krn penasaran lokasi cafe ini diatas ruko seberang sport club kemang regency.
area nya gk gitu luas, terdiri dr indoor berAC dan mini outdoor dengan rumput sintetis. Pilihan menunya beragam ada main course, cemilan, minuman coffee maupun non coffee.
krn lagi gak pgn minum kopi, akhirnya aku cuma jajan snack (roti bakar) & (sambal matah ricebowl)
ricebowl sambal matahnya porsi pas gak kebanyakan. isiannya ada nasi lalu daging ayam dan diberi sambal.
untuk menu ini aku nilai 3/5
karena, sambalnya gak berasa dan kalau dr segi harga. Mhn maaf sedikit pricey.
roti bakar : enaakk, potonganny juga lumayan besar. Harga rotinya affordable. Favoritee.. topping kejunya melimpahhMenu yang dipesan: Roti Bakar, Nasi Sambal Matah
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.