Foto Profil Fransiscus

Fransiscus

2210 Review | 699 Makasih
Alfa 2023 Level 18
Steak Ramen Chinese Food Kopi Bakmi Pizza Sushi Burger Dessert
  • 3.8  
    Warung Soto Khalisa [ Pademangan, Indonesia ]

    Porsi banyak

    Makan malam di kedai soto di kawasan pademangan

    Tempat : warung soto khalisa
    Alamat : Jl. Pademangan 1 Jl. Pademangan I Gg. 3, RT.3/RW.4, Pademangan Tim., Kec. Pademangan, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14410
    Jam : 16.30-22

    Menu
    1. Nasi + soto sapi campur (idr 35.000)

    Untuk isian sotonya mereka ada daging tanpa lemak , lalu iso & babat serta kikil sapi

    Untuk rasanya dominan gurih berempah , untuk kuahnya bukan tipikal yang kental


    Menu yang dipesan: Soto sapi campur

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Tokio Sushi [ Sudirman, Jepang ]

    Ekonomis

    Salah satu brand sushi versi ekonomis yakni “tokio sushi”

    Mencoba beberapa menu sushi baik yang berbahan dasar salmon ataupun tuna , untuk per plate nya yang dicoba ini ada di harga idr 15.000

    Untuk rasanya pas , ukurannya juga sepadan , sesuai dengan harga yang ditawarkan

    Selain itu memesan beef donburi , untuk beefnya empuk dimasak dengan saus teriyaki , menggunakan us beef sliced

    Menu yang dipesan: Sushi, Donburi

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Tori Soba Zagin [ Senayan, Jepang ]

    Cabang langsung

    Salah satu ramen yang merupakan cabang langsung dari jepang & masih dikelola secara langsung oleh chef dari jepangnya

    Tempat : Tori soba zagin
    Alamat : Plaza senayan Jl. Plasa No.senayan. 8 lt.P5 CP 406, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10270
    Jam : 11-22

    Menu
    1. Chicken noodle (idr 98.000++)
    2. Fried chicken karage (idr 38.000++ ) (3 pcs)

    Untuk kuah ramennya tipikal yang creamy & kental , rasa kaldunya pekat dominan kaldu ayam , untuk toppingnya mereka based chasiu chicken dengan potongan bagian dada

    Mienya bukan tipe mie yang lurus namun sedikit keriting dengan tipe yang kenyal

    Chicken karage nya berukuran besar & pas dipadukan dengan ramennya , untuk kulitnya garing

    Menu yang dipesan: Chicken noodle, Chicken Karage

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Kupat Gulai Sapi Al Putri [ Kelapa Gading ]

    Murah meriah

    Sehabis beraktivitas menyantap menu nasi gule sapi

    Tempat : kupat gulai sapi al putri
    Alamat : BC2/1, Jl. Raya Klp. Kopyor No.1, RT.2/RW.9, Klp. Gading Tim., Kec. Klp. Gading, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14240 ( depan yatai japanese food)

    Menu
    1. Nasi gule sapi (idr 13.000)

    Untuk isian nya ada daging , minyak , babat , porsian nasinya banyak , rasanya kurang medok , masih ada aroma sapinya yang kuat

    Menu yang dipesan: Nasi gule

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Willbe Restaurant & Cafe [ Sunter, Kafe ]

    Perbabian

    Nyobain salah satu cafe yang hidangan utamanya berbahan dasar perbabian

    Tempat : will be cafe
    Alamat : Apartemen Green Lake Sunter, Jl. Danau Sunter Selatan No.15 Ruko GWC, RT.15/RW.16, Sunter Agung, Kec. Tj. Priok, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14350
    Jam : 09-21
    Menu
    1. vietnamese pork belly bowl (idr 85.000)
    2. Iced pandan coffe (idr 45.000)

    Untuk menu nasinya cukup banyak dengan rasa sedikit asam dari sausnya , mereka pakai pork bellynya berukuran tebal dengan kulit yang garing serta ada beberapa bagian kulit yang overcooked

    Untuk iced pandan coffenya sedikit manis , namun aroma kopinya masih keluar


    Menu yang dipesan: iced pandan coffe, vietnamese pork belly

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Bakmi Wewe [ Gajah Mada, China ]

    Siang dikit rame

    Berkesempatan nyobain kedai mie aliran siantar yang siang dikit makan uda rame

    Tempat : Bakmi wewe
    Alamat : Jl. Kyai Haji Zainul Arifin No.43b, RT.1/RW.3, Petojo Utara, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10130
    Jam : 07.30-17.00 ( senin tutup)

    Menu
    1. mie pangsit
    2. Bakso goreng

    Untuk mienya mereka pakai mie keriting dengan dua macam topping yakni babi kecap & babi merah

    Untuk adonan mienya dominan manis , kulit pangsitnya tebal , isiannya padat dengan rasa manis juga pada dagingnya

    Bakso gorengnya standard, lebih dominan tepung

    Menu yang dipesan: Mie Pangsit, Bakso Goreng

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Popeyes [ Thamrin ]

    Sudah ga antri

    Salah satu franchise ayam goreng asal amerika , dulu sempet nyoba pas lagi viral2nya alhasil ngantri 30 menitan lebih

    Namun sekarang karena sudah banyak cabangnya jadi tidak perlu antri2 lagi

    Memesan beberapa menu
    1. Fried chicken
    2. Grilled chicken
    3. Cajun fries

    Untuk fried chickennya tipe yang krispy , sedikit pedas dari rempah ,

    Grilled chickennya juga sama namun perbedaan hanya di kulitnya saja , sedangkan untuk bumbu dasarnya sama

    Cajun fries , mereka pakai kentang utuh yang dipotong2 ( bukan kentang frozen) dengan bumbu cajun ( walau ga kuat2 banget)

    Menu yang dipesan: fried & grilled chicken, Cajun Fries

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  

    Menemani hari minggu

    Finger foods dari xxi cafe menemani di hari minggu nan sejuk
    Dengan isian mulai dari kentang , sosis , & mini wonton yang diberi saus cocolan sambal & tomat

    Menu yang dipesan: xxi cafe

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Mangkokku Stir Fry [ Thamrin ]

    Konsep baru

    Mangkokku hadir dengan konsep baru yakni stir fry dan baru ada satu yakni di sarinah

    Untuk sistemnya kita ambil sendiri mulai dari karbo, protein , yang nantinya akan ditimbang & bayar sesuai beratnya di mana untuk minimal nya ada di 250GR dengan harga per 100 GR ada di 28.000

    Selain itu untuk tipe bumbunya memilih masak rempah , untuk tambahannya ada paru goreng

    Bumbu rempahnya mirip bumbu mala namun versi yang tidak pedas nyelekit , selain itu untuk parunya lebih enak kalau dimasak by order , bukan di sajikan by pack tinggal makan

    Menu yang dipesan: Suka-suka

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Bakmi Jereng Mimin [ Mangga Besar ]

    Sarapan

    Salah satu warung mie yang sangat ramai di kawasan tamansari

    Tempat : mie jereng mimin
    Alamat : Jl. Taman Sari X No.20-14, RT.1/RW.1, Kota Tua, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11150
    Menu
    1. Mie pangsit (idr 13.000)

    Untuk mienya mereka ada mie kecil dengan mie lebar , untuk mie kecilnya tidak terlalu kenyal , dengan ada topping ayam kecap dengan rasa sedikit manis

    Untuk pangsitnya standard dengan kulit nya juga standard , porsi mienya tidak banyak cocok untuk sarapan

    Menu yang dipesan: Mie Pangsit

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!