Foto Profil SarMeL

SarMeL

1021 Review | 238 Makasih
Alfa 2023 Level 13
Dimsum BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Dessert
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.6  
    KAJOEMANIS [ Cibubur, Indonesia ]

    KETIKA MAIN DI CIBUBUR ...

    Cobain:
    ✅️ Rawon Nguling (Rp 55K)
    Kuah rawonnya hitam gurih dan kental. Dagingnya empuk tetapi kebanyakan lemak. Dapat tauge dan telor asin. Plus, nasi putih nambah Rp 15K.
    .
    ✅️ Nasi Bali Lengkap (Rp 74K)
    Dapat bebek goreng, sate lilit, sambal plecing, sayur urap, telor balado, kerupuk dan lalapan. Bebeknya lumayan empuk tetapi kurang renyah. Rasanya biasa aja.
    .
    ✅️ Tempe Mendoan Cilacap (Rp 38K)
    Satu porsi isi 3 lembar tempe. Teksturnya tidak terlalu berminyak tetapi kurang gurih.
    .
    Pelayanannya oke, cepat dan informative. Tempatnya nyaman dan cantik di lantai dua.

    Menu yang dipesan: Rawon Nguling, Nasi Bali Lengkap, Tempe Mendoan Cilacap

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Bakso Goldfinch [ Gading Serpong, Indonesia ]

    BIASA AJA ...

    Cobain:
    ✅️ Bakso Judes (Rp 39K)
    Ini merupakan menu signature disini dan pilih baso campur dengan varian 2 urat serta 3 polos. Menurut saya, kuahnya tidak pedas. Bisa pilih pelengkapnya mie kuning, bihun atau kwetiaw. Kuahnya biasa aja dan tekstur basonya kenyal. Overall, B aja sih dan tidak ada yang spesial.
    .
    ✅️ Bakso Bening (Rp 36K)
    Isiannya sama dengan Bakso Judes cuman ini versi tidak pedas. Kuah kaldunya kurang berasa.
    .
    ✅️ Siomay (Rp 45K)
    Harga satuannya Rp 9K. Lebih suka beli satuan siomaynya daripada beli paketan. Harga paketan lebih murah tetapi isiannya dicampur pakai tahu, kentang dan telor rebus. Tekstur siomaynya lembut tetapi rasanya standar. Kurang berasa gurih. Bumbu kacangnya pun tawar.
    .
    ✅️ Sop Buntut (Rp 60K)
    Terdiri 3 potong daging. Empuk tapi kebanyakan bagian minyaknya. Kuahnya lumayan enak.
    .
    ✅️ Tahu Goreng (Rp 20K)
    Isi 5 biji tahu isi aci. Gorengnya bagus dan tidak berminyak. Rasanya tawar.
    .
    Tempatnya bersih dan pelayanannya oke.

    Menu yang dipesan: Bakso Judes, Bakso Bening, Siomay, Sop Buntut, Tahu Goreng

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Milled Artisan Bakery [ Gading Serpong, Toko Roti dan Kue ]

    GA KALAH ENAKNYA!!!

    Gegara "Pain Suisse Chocolate Hazelnut" sold out, jadinya pilih "Pain Suisse Coklat Keju". Teksturnya renyah dengan pastry warna coklat dengan isian coklat keju yang lumayan banyak. Rasa manis pas. Harga Rp 27K. Rasanya enak juga tetapi tetep "my favorite" yang Chocolate Hazelnut.

    Menu yang dipesan: Pain Suisse Cokelat Keju

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Pizza Pizza Pizza [ BSD, Italia ]

    GEDE JASA!!!

    Cobain "Pepperoni Pizza" dengan harga Rp 39K per slice. Ukurannya besar. Masih hangat dan kejunya meleleh. Daging pepperoninya enak kering dan banyak. Tekstur tepungnya empuk. Recommended buat dicoba!

    Menu yang dipesan: Pepperoni Pizza

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Sambel Asap Comel [ Gading Serpong, Indonesia ]

    MURCE dan EMPUK!!

    Cobain:
    ✅️ Paket Nasi Asap Comel Buntut (Rp 52K)
    Satu paket dapat nasi putih, tahu tempe goreng, lalapan, sayur labu rebus dan sambel bawang serta sambel tomat. Buntutnya dapat 3 potong. Dagingnya empuk dan bumbu asap comelnya mantap. Manis gurih. Paling suka dengan sambal bawangnya. Tahu tempe gorengnya bagus cuman sayang kurang berbumbu dan kerasa tawar.
    .
    ✅️ Paket Nasi Pecak Comel Buntut (Rp 52K)
    Pecak Comel berkuah pedas dan gurih. Makyus! Tekstur dagingnya juga empuk. Satu paket dapat tahu tempe goreng, sayur, lalapan dan dua jenis sambel.
    .
    ✅️ Usus Goreng (Rp 15K) dan Kulit Goreng (Rp 15K)
    Gorengnya bagus dan tidak berminyak. Renyah dan enak! Apalagi dimakan dengan nasi putih hangat.
    .
    ✅️ Tahu Tempe Goreng
    Satu porsi isi 3 biji. Gorengnya bagus cuman sayang rasanya tawar dan kurang berbumbu.
    .
    Tempatnya bersih dan pelayanannya ramah serta cepat. Jam makan siang pas weekend cukup ramai.

    Menu yang dipesan: Paket Nasi Asap Comel Buntut, Paket Nasi Pecak Comel Buntut, usus goreng, kulit goreng, Tahu Tempe Goreng

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.0  
    Djamal Portal [ BSD, Indonesia ]

    NOTHING SPECIAL ...

    Cobain:
    ✅️ Gurame Goreng (Rp 104K)
    Ukuran ikan guramenya tidak terlalu besar dan digoreng lumayan kering. Dikasi kremesan tapi tidak terlalu banyak. Rasanya standard dan kurang gurih.
    .
    ✅️ Cumi Goreng Tepung (Rp 43K)
    Gorengnya kurang kering. Teksturnya tidak keras. Satu porsi lumayan banyak.
    .
    ✅️ Udang Saus Padang (Rp 47K)
    Menu ini tidak sesuai dengan namanya. Rasanya manis banget dan tidak kerasa pedas sama sekali. Kacau! Walaupun bisa request udangnya dikupas, tetapi ga rekomen buat dicoba menu ini.
    .
    ✅️ Kangkung Terasi (Rp 18K)
    Lumayan enak. Terasinya berasa dan sayurannya segar.
    .
    ✅️ Sambal Terasi (Rp 7K)
    Sambalnya harus bayar dan tidak free refill.

    Menu yang dipesan: Gurame Goreng, Udang Saus Padang, cumi goreng tepung

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Chadol Gujeolpan [ Karang Tengah, Korea ]

    UNTUNG TIDAK NGANTRI...

    Restoran Korea yang lagi happening dengan penampakannya yang unik dan warna-warna mencolok. Tempatnya nyaman dan bersih. Pelayanannya lumayan cepat dan ramah.
    .
    Cobain:
    ✅️ Chadol Signature Tasty Beef (Rp 128K)
    Penasaran dengan masakan 9 macam menu ini. Pilih ukuran regular dan bisa sharing untuk berdua. Dimasak langsung di meja sekitar 10 menitan. Cara makannya semua varian dicampur jadi satu dan dibungkus semacam kulit kebab. Rasanya biasa aja. Tekstur dagingnya kering, agak keras dan kurang juicy. Padahal sudah dicampur dengan bumbu yang di meja, tetap rasanya kurang gurih.
    .
    ✅️ Beef Bulgogi Gimbab (Rp 54K)
    Salah satu menu yang wajib dicoba disini. Isiannya padat dan tebal. Ada carrot, radish, lettuce, egg dan cucumber. Cukup mengenyangkan dan tambah enak dimakan berbarengan dengan Gochujang.
    .
    ✅️ Japchae (Rp 63K)
    Teksturnya lembut dan rasanya asin gurih. Ada potongan daging, sayur dan telor. Bisa untuk sharing berdua.
    .
    ✅️ Cold/ Hot Corn Tea (Rp 13K)
    Bisa refill sepuasnya dan rasa tehnya enak segar.

    Menu yang dipesan: Chadol Signature Tasty Beef, Beef Bulgogi Gimbab, Japchae, Cold/ Hot Corn Tea

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Beatrice Quarters [ Slipi, Barat,Italia ]

    BOLJUG!

    Cobain:
    ✅️ Oji Tower Burger Beef (89K)
    Ada tiga pilihan saus: Original, Boom (agak pedas), dan Miso (asin). Cobain yang saus "Boom", rasanya tidak terlalu pedas seperti saus sambal pada umumnya. Tekstur rotinya lembut banget dan dagingnya juga empuk serta melted di mulut. Dagingnya dapet 2 susun. Mantap!
    .
    ✅️ Hokube Beef Tokio Goulash (85K)
    Penyajiannya pakai hot plate. Porsinya agak kecil. Nasinya mirip dengan nasi goreng dengan saus mushroom, potongan jamur shimeji serta jamur kancing. Tekstur dagingnya lembut.
    Rasanya manis, gurih, dan pedas. Enak!
    .
    ✅️ Salted Skin Dory (22K)
    Teksturnya renyah dan garing. Rasanya tidak terlalu asin. Cocok buat cemilan.

    Menu yang dipesan: Oji Tower Burger Beef, Hokube Beef Tokio Goulash, Salted Skin Dory

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Bermvda Coffee [ Slipi, Kafe ]

    NYAMAN BUAT NONGKI!

    Cobain:
    ✅️ Tokyo Drift (119k)
    Daging saikoro empuk banget, saucenya agak manis dengan taburan bawang putih goreng. Dapet nori goreng tepung yang renyah. Bole dicoba!
    .
    ✅️ Chicken Aglio Olio (75k)
    Tekstur pastanya well-cooked dan bumbunya sedikit pedas dengan topping daging ayam fillet yang dipotong-potong bulat. Empuk dagingnya dan kombinasi yang pas dengan pastanya. Campuran jamur dan olive serta ada keju yang ditepungi sebagai topping jadi nambah nikmat.

    Menu yang dipesan: Tokyo Drift, Chicken Aglio Olio

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.2  
    Rameshan [ Gading Serpong, Indonesia ]

    AFTER TASTENYA, GA ENAK dan BERMINYAK ...

    Cobain restoran yang ramai banget pas jam makan siang di deretan Ruko Sorrento, Gading Serpong. Interiornya cantik dan minimalis tetapi limited space. Pelayanannya cepat. Ada beberapa lalat terbang di meja makan.
    .
    Cobain:
    ✅️ Nasi Cumi Remix dan Telor Brekele (Rp 32K)
    Rasa cumi cabe hijau dan cumi baladonya tidak pedas. Porsinya tidak banyak. Telor brekele berminyak dan kurang enak ditenggorokan. Sambal dan kremesannya oke.
    .
    ✅️ Nasi Oseng Sapi Rameshan dan Telor Ceplok (Rp 47K)
    Daging sapinya berwarna coklat dan manis. Satu porsi dapat 3 potong daging sapi. Tekstur dagingnya lumayan empuk. Rasanya standard.
    .
    ✅️ Nasi Oseng Sapi Jontor dan Kulit Ayam (Rp 52K)
    Kulit ayamnya tidak renyah, tidak fresh dan berminyak banget. Potongan dagingnya sedikit dan kebanyakan sambalnya. Rasanya pun tidak pedas.

    Menu yang dipesan: Nasi Cumi Remix, Nasi Oseng Sapi Rameshan, Nasi Oseng Sapi Jontor, kulit ayam, Telor Brekele, Telor Ceplok

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!