















-
3.4Truffle Belly Diner [ Kelapa Gading ]
Tempatnya keren💛
Resto ini interiornya bagus deh didominasi warna kuning yang terlihat ceria, ambiance American dinernya dapet banget. Late lunch di sini, kebetulan banget masih sepi. Saya order :
*Brenda’s Creamy Cheese spaghetti (69k++) – spaghettinya al dente, cheesy dan creamy banget agak bikin eneg juga. Toppingnya crispy chicken yang terlalu garing dan ada sebagian yang keras.
*Truffle Belly’s honey garlic (55k++) – Chickennya cukup empuk bagian luarnya crunchy, honey garlic sauce terasa sweet & savory tapi rasanya biasa saja sih. Katanya pake truffle tapi ga keluar aromanya dan tidak ada taste trufflenya juga. Disajikan dengan sunny side up egg yang bisa direquest tingkat kematangannya.
*Chicken & Cheese quesadilla (65k++) – duh ini kelihatannya agak failed ya…quasadillanya crunchy kayak martabak telur gitu, fillingnya juga tastenya kurang menyatu. Chickennya nga juicy. Ga cheesy juga. Picode gallo / Salsa saucenya kurang fresh dan ada sour cream sauce tapi encer banget sama rasanya juga kurang ok. Di menu ada guacamole tapi ga disajikan.
*Chocolate milkshake (39k++) – rasanya enak juga tapi bukan premium taste ya… dan Ice Tea (15k++).
Servicenya baik, tapi sepertinya produk knowledgenya masih agak kurang. Untuk makanan yang diorder kali ini masih di bawah ekspektasi sih. Mungkin saya salah orderHarga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6BitterSweet by Najla [ Tebet, Toko Kue ]
Matcha💚
Kepingin cobain Dessert box Matcha dari Bittersweet By Najla ternyata di outlet dekat rumah nga available. Search di aplikasi online ternyata ada di outlet Kokas ini, langsung deh order kebetulan juga lagi ada promo discount dari harga 85k jadi 55k (di luar ongkir). Ternyata ini ada campuran red beannya juga. Kebetulan saya suka red bean jadi suka dengan dessert ini. Matcha cakenya lembut dan moist. Red bean pastenya enak. Perpaduan matcha dan red beannya terasa pas. Secara keseluruhan rasanya cenderung manis tapi nga kemanisan juga. Enak juga.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Mbrownex Bakery [ Kelapa Gading, Toko Roti dan Kue ]
Bolu rainbow
Lama nga ke MBrownex Bakery kali ini beli Bolu Rainbow (69k) Risoles sosis special (11k) dan Risoles Smoked beef Mayo (8.8k). Bolu rainbow – ukuran bolunya tidak terlalu besar, dengan warna merah coklat, hijau. Toppingnya keju parut yang berlimpah. Tekstur bolunya lembut dan enak juga. Bolunya lembut banget jadi harus langsung disimpan di kulkas jadi teksturnya menjadi lebih padat. Enak untuk dinikmati dengan teh ataupun kopi. Kedua risolesnya juga enak, recommended.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Dimsum Arsyif [ Sudirman, China ]
Jajanan dimsum di Jl.Blora
Lokasinya di Jl. Blora dekat dengan Stasiun Sudirman. Dimsum gerobakan ini punya tenda jadi bisa makan di tempat. Pilihan dimsumnya sebenarnya cukup banyak. Tapi pas saya datang hanya ada varian udang, cumi, jamur, ayam. Ukurannya dimsumnya standard, harga per 4 pcs 13k jadi beli 8pcs (26k) untuk take away. Dimsumnya padat, teksturnya lembut dan terasa juicy. Untuk masing2 varian nga terlalu terasa perbedaannya. Tapi secara keseluruhan memang terasa enak untuk dimsum kelas gerobakan, terasa gurih dicocol ke sambal dan saus kecap asinnya juga ok. Recommended untuk dicobain.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8J.CO Donuts & Coffee [ Sudirman, Kafe ]
Nyaman juga
Lewat J.Co Jl. Blora kebetulan ada slot parkir langsung deh mampir. Sebenarnya mau beli roti di Mako aja, tapi tanggung sekalian deh abis hujan enak juga kalau minum yang hangat2. Tempatnya menyatu dengan Mako Bakery. Punya seating area juga di Lt.2 yang lebih spacious. Nga sempat ke lt. 2 tapi suami yang sempat ke rest room yang letaknya di Lt. 2 ini. Tempatnya nyaman juga. Kali ini beli Hot chocolate 35k dapat free Glazy donut yang teksturnya lembut dan selalu cocok untuk dipairing dengan kopi, teh ataupun coklat. J.Club (16k) ini seperti burger dengan donut bun. Hot chocolatenya, tidak terlalu kental, bukan yang istimewa banget tapi tetap enak untuk dinikmati.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Mako Cake & Bakery [ Sudirman, Toko Roti dan Kue ]
Meat n Cheese my all time fave❤️
Outlet Mako di Jl. Blora ini ex Breadtalk, tempatnya menyatu dengan J.Co. Baru sekali ke oulet ini, tempatnya spacious dengan display produk bakery yang rapi. Kali ini beli :
Rich Cheese (10.5k), Meat n Cheese (14.k), Binoq Spicy floss (12k), Choco Meises Cream (8.5k), Cheese swirl Toast (27k), White toast (21k). Outlet ini rasanya agak beda dengan beberapa outlet yang pernah saya datangi. Di sini roti2nya lebih enak dan lebih lembut. Rich cheese, roti isi keju yang dipotong dadu enak deh. Meat n Cheesenya juga enak, favorit dari jaman Breadtalk. Cheese swirl toast, bentuk roti toast memang agak bolong2 tapi cheesy banget dan rasanya enak banget kalau ditoast di oven toaster. Recommended.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6The Wilson's Lane [ Menteng, Kafe ]
Homey cafe🩷
Rumah di area Menteng yang jadikan café ini tempatnya homey. Suasana indoornya seperti lagi bertamu di rumah keluarga jaman dulu. Vintage vibes dengan area outdoor yang asri dan aestetik. Tempatnya Instagramable juga, cocok untuk yang suka ootd-an. Saya order :
*Rice Bowl grilled salmon (105k) – salmonnya fresh, disajikan dengan sambal matah dan telur ceplok. Enak deh, sambal matahnya cukup pedas dan enak.
*Sweet grilled katsu (80k) – disajikan dengan French fries. Enak juga tapi bukan yang istimewa juga ya.
*Poffertjes (32,5k) – agak floury dan kurang terasa autentik.
*Siomay Bandung (40k) – cukup enak dan kenyal. Saus kacangnya agak pedas.
*Easy Breezy (35k), Wilson Caramel Macchiato (35k) – Kedua minuman ini enak dan menyegarkan, recommended.
Salah satu hidden gem di area Menteng yang recommended untuk dikunjungi.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Ta Wan [ Cempaka Putih, China ]
Lumpia Li Hong Kie😋
Cuaca lagi sering hujan, langsung mampir ke Tawan di GPS ini untuk makan bubur. Beberapa waktu yang lalu sempat order Bubur di Tawan Pacific Place dan enak banget, jadi order menu yang sama di sini. Saya Order Bubur Udang telur asin phitan (32k++) – rasanya beda dengan yang di PP, di sini agak encer. Buburnya enak dan gurih, tapi jauh lebih enak yang di PP. Lumpia Li Hong Kie (53k++) – lumpia undang favorit di Tawan menu ini udah ga ada di PP jadi happy masih ada di outlet ini. Bentuknya kecil dan padat, teksturnya lembut dan berasa banget udangnya. Saus spicy mayonya juga enak. Recommended.
Tahu Goreng Ayam Saus Tawan (46k++) – ini juga enak, seperti fuyunghai tapi adonannya dari Tahu. Saus khas Tawannya ada campuran ayam cincang. Enak dan recommended.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Golden Lamian [ Tebet, China ]
Golden Lamian di luar Mall
Outlet Golden Lamian yang satu ini lokasinya di luar mall. Lokasinya di deretan ruko di Tebet Raya dekat stasiun kereta Tebet.Tempatnya cukup luas dan nyaman juga. Kali ini order Lamian Ayam panggang, pilihan mienya ada yang mie besar dan mie kecil. Pilih mie kecil mienya nga yang halus banget juga, cukup besar. Teksturnya kenyal tapi cukup lembut juga.Topping ayam panggangnya banyak dan lumayan enak juga. Untuk kuahnya rasanya datar aja. Beli side dish siomay panggang udah bayar ternyata ga available jadi diganti dengan lumpia goreng dan lumpia tahu goreng.Meskipun agak oily dan ukurannya kecil rasanya cukup enak juga. Untuk set Ocha, termasuk 1 minuman ocha bisa refill dan 1 side dish, saya cobain pangsitnya. Rasanya biasa saja. Kapan2 kepingin cobain Hainan ricenya deh.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Delicio [ Tebet, Kafe ]
Ada promo
Setelah makan di Golden Lamian, mampir ke Delicio yang lokasinya di sebelahnya. Tempatnya cukup spacious, terbagi area indoor dan semi outdoor. Karena sudah makan sebelumnya, kali ini jadi beli roti saja, kebetulan ada promo discount 50% untuk pembelian kedua. Jadi beli beberapa varian antara lain. Long John cheese bun delicio, Roti sisir Original delicio, Donut meses medium, Blueberry cream cheese bun, redbean roll bun delicio, donut cheese medium, long john choco bun delicio, wholemeal sausage bun. Rotinya empuk2 dan cukup enak juga. Blueberry cream cheese bunnya favorit deh sejak dulu, meskipun rasanya masih kalah enak dengan favorit saya di bakery lain.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.